Dekat dengan Makam Eril, Ini Arti Nama Masjid Al Mumtadz Rancangan Ridwan Kamil

Masjid Al Mumtadz, simbol cinta dari Ridwan Kamil untuk sang putra, Eril.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Usai kepulangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz dari Swiss ke Indonesia, Ridwan Kamil berencana untuk membangun sebuah masjid yang diberi nama sesuai dengan nama akhir sang anak. Di daerah yang sama, tak jauh dari sekitar Masjid Al Mumtadz yang menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi Eril.

Lalu, apa makna dari nama Masjid Al Mumtadz?

Arti Nama Masjid Al Mumtadz

Sumber: Instagram/@ridwankamil

Pada saat Eril ditemukan dan akan dibawa pulang ke tanah air, Ridwan Kamil mengunggah sebuah postingan yang berisikan rencana pembangunan masjid. Ia seolah berbincang kepada putra sulungnya bahwa akan membangun sebuah masjid dengan pemandangan gunung dan sawah yang indah bernamakan Masjid Al Mumtadz.

“Dear Eril, Rumah akhirmu berada di sebelah masjid. Masjid yang bertempat di kampung ibumu. Masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu. Dan yang terpenting, Masjid ini dinamai seperti namamu. Masjid Al Mumtadz. Yang artinya “terbaik”. “Terbaik” adalah caramu menjalani hidup di dunia fana ini.” tulis Ridwan Kamil di akun Instagramnya.

Sama seperti nama belakang Eril, Ridwan Kamil sengaja memakai “Mumtadz” yang berarti “terbaik”. Kata tersebut merujuk pada sang anak yang selalu melakukan yang “terbaik” di dunia. Makna dari nama masjid ini tak lupa Ridwan sampaikan pada saat pemakaman Eril sekaligus memohon doa restu pada masyarakat. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Pidato Menyentuh Ridwan Kamil di Pemakaman Eril: ”Allah Telah Cukupkan Amalnya”

Akan Dibangun Islamic Center

Sumber: Instagram/@ridwankamil

Ketika Eril telah dikebumikan tak jauh dari lokasi masjid, Ridwan Kamil yang menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat itu juga mengatakan akan membangun kawasan islamic center. Ia menegaskan bahwa niatnya adalah untuk fasilitas beribadah bagi masyarakat setempat. 

“Di kesempatan ini izinkan saya memohon doa restu, di kawasan ini kami sedang membangun masjid Islamic Center, sudah 2 tahun. Tidak diniatkan untuk siapa-siapa, semata-mata sebagai dakwah kami dan juga tempat ibadah untuk masyarakat,” jelas Ridwan Kamil seusai pemakaman Eril.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Ini Cara Unik Warga Bandung Sampaikan Belasungkawa untuk Eril

Membedakan Letak Makam dan Masjid Sesuai Syariat

Sumber: Instagram/@ridwankamil

Ridwan Kamil tetap memisahkan lokasi makam sang putra dengan letak Masjid Al Mumtadz yang akan segera dia bangun. Selagi memohon restu dan dukungan untuk proses pembangunan masjid dan islamic center, ia juga menegaskan bahwa akan memisahkan lokasi makam sesuai dengan syariat.

“Sesuai syariatnya, lokasi makam terpisah dari masjid, bukan di dalam kawasan, tidak menempel, tidak di depan kawasan masjid, jauh. Cukup untuk memadai sebagai tempat yang berdampingan dengan baik,” tegasnya, dilansir dari Liputan6.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

***

Itulah makna dibalik nama Masjid Al Mumtadz yang dibangun oleh Ridwan Kamil, tak jauh dari makam sang putra yang pergi terlebih dahulu, Emmeril Kahn Mumtadz. 

Baca juga:

Jasad Eril Ditemukan, Ini Pesan Nabila Ishma yang Masih Setia Menanti

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Momen Takziah Eril di Bandung, Masyarakat Sematkan Bunga dan Ucapan Belasungkawa

 

5 Potret Indah Desain Makam Eril yang Dibuat Oleh Sang Ayah

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan