'Bola' Kecil Ini Bantu Rapatkan Vagina dan Kuatkan Otot Panggul, Mau Coba?

Ingin mengencangkan otot reproduksi dan memperkuat otot dasar panggul? Bunda bisa memanfaatkan alat kecil ini.

Siapa di antara Bunda yang sering melakukan senam kagel? Atau justru belum pernah? Supaya hasilnya lebih maksimal, jagan lupa manfaatlan bola kagel!

Iya, jangan salah paham ketika Bunda melihat penampakan benda berbentuk bola kecil ini. Ini bukan sex toys seperti vibrator. Alat ini bernama bola kegel atau jiggle ball yang memiliki banyak manfaat.saat melakukan senam kegel.

Seperti yang kita ketahui senam yang satu ini memang dipercaya bisa memengaruhi kualitas hubungan seksual.

Apa itu jiggle ball atau bola kegel?

Bola kegel terdiri atas dua bola dari silikon dengan berat sekitar 28-37 gram, yang saling dihubungkan dengan tali. Tali ini berfungsi untuk menahan bola agar tidak "hilang" di dalam dan memudahkan Anda untuk menariknya keluar lagi.

Begitu alat ini dimasukkan ke dalam vagina, bola-bolanya akan saling mengguncang atau menekan dinding vagina setiap kali Anda bergerak. Beberapa alat dilengkapi dengan pengontrol guncangan yang bisa dipilih sesuai intensitas yang Anda inginkan.

"Bola untuk latihan kesehatan dari China kuno ini merupakan bola pemberat yang diselipkan di dalam vagina untuk membantu mengencangkan dasar panggul. Efek samping penggunaan bola ini adalah menstimulasi G-spot, meregangkan otot-otot vagina, dan memperbaiki kepadatan otot," papar Hella Walkington, direktur Lovehoney.co.uk.

Artikel terkait: 5 Posisi seks dengan teknik senam Kegel untuk orgasme yang tak terlupakan!

Apa saja manfaat memakai bola kegel?

1. Memperkuat otot dasar panggul dan mencegah inkontinensia urin 

Sebagai alat untuk senam kegel, bola ini bermanfaat untuk memperkuat otot dasar panggul. Otot dasar panggul sangat penting dilatih, terutama bagi para perempuan setelah menjalani persalinan.

Bila otot dasar panggul atau vagina tidak mendapatkan pelatihan yang tepat, perempuan umumnya lebih mudah mengalami inkontinensia urin atau sangat sulit menahan pipis. Bahkan, bisa berakibat mengompol.

2. Tidak perlu waktu khusus untuk senam kegel

Dengan menggunakan alat ini, Bunda tidak membutuhkan sesi khusus untuk melatih otot vagina dan otot dasar panggul. Begitu mengenakannya, Bunda bisa tetap beraktivitas seperti biasa, naik kendaraan untuk berangkat ke kantor, bekerja, ngopi-ngopi sepulang kantor, ataupun aktivitas lainnya.

Di penghujung hari, barulah efeknya akan terasa. Tubuh Bunda sudah lebih siap untuk melakukan sesi bercinta yang "panas" bersama suami.

3. Merangsang titik-titik sensitif

Ketika beraktivitas seperti berjalan, duduk, atau apa pun, bola kegel yang berada di dalam seperti memijat dinding vagina di berbagai area. Ini dapat memberikan orgasme yang intens. 

Karena bola ini memiliki pemberat, ia bisa bergerak ke segala arah ketika Anda bergerak. Ia menekan dinding vagina dan memberi efek pijatan, dan bisa saja menyentuh titik-titik sensitif yang disebut G-spot itu. Hal inilah yang akan meningkatkan hasrat seksual. 

4. Mengencangkan otot vagina

Bola kegel juga bermanfaat untuk menguatkan dan mengencangkan otot-otot reproduksi. Dengan otot reproduksi yang kuat, darah akan lebih mudah dialirkan ke area yang memungkinkan Anda mengalami sensasi kenikmatan yang lebih dalam.

Artikel terkait: Senam kegel untuk pria ternyata bisa meningkatkan gairah bercinta, lho!

Cara memakai bola kegel yang benar agar mendapatkan manfaatnya

Persiapan

Sebagai pemula, pilih bola kegel dengan ukuran paling kecil dan beban yang ringan.  Jika sudah terbiasa, barulah beralih ke ukuran yang lebih besar.

Sebelum memulai, cuci tangan dan alat terlebih dahulu dengan air dan sabun untuk memastikannya bersih dan higienis. Benda ini akan dipakai di organ intim, tentu Bunda tidak mau mengambil risiko infeksi, bukan? Setelah dicuci, keringkan dengan handuk.

Meskipun bola imut ini terbuat dari silikon yang lunak dan lembut, lubrikasi tetap penting untuk memudahkannya masuk ke vagina dan menghindari lecet. Bunda bisa membasahinya menggunakan pelumas yang aman secukupnya.

Cara memasukkan bola kegel

  • Berbaringlah dalam posisi yang nyaman.
  • Masukkan bola pertama dengan perlahan dan mantap.
  • Bola kegel biasanya terhubung satu sama lain dengan seutas tali atau plastik, jadi selipkan itu di dalam vagina juga.
  • Setelah tali dimasukkan, perlahan masukkan bola kedua ke dalam vagina.
  • Dorong bola ke dalam vagina Anda sejauh Anda merasa nyaman.
  • Kencangkan otot-otot dasar panggul untuk menahan bola kegel di tetap di dalam, dan lanjutkan hari seperti biasa.

Setelah selesai

Sesudah memakainya seharian, duduklah dengan nyaman dan tarik tali yang tersisa di luar dan keluarkan bolanya secara perlahan. Kemudian bersihkan kembali alat itu dengan mencucinya lalu keringkan. Simpan bola ajaib Bunda di dalam wadah yang bersih dan jauhkan dari jangkauan si Kecil. Mudah bukan?

Setelah mengetahui manfaat bola kegel, apakah Bunda tertarik untuk memakainya? Atau jangan-jangan Bunda sudah bersiap browsing di marketplace untuk membelinya?

Baca juga:

id.theasianparent.com/mengencangkan-vagina