Kedekatan atau attachment antara anak dan orangtua tentu tidak muncul begitu saja, Bunda perlu menciptakan dan mengusahakannya. Dan hal ini tentu saja perlu dimulai sejak dini, selain dengan cara proses mengASIhi, salah satu manfaat baby spa juga bisa menciptakan bonding antara Bunda dan bayi.
Tak hanya bonding antara orangtua dan anak, masih ada banyak manfaat baby spa yang bisa dirasakan. Tidak mengherankan saat ini jasa yang menawarkan layanan baby spa kian menjamur. Namun, tahukah bunda bahwa treatment ini bisa dilakukan sediri di rumah?
“Bila spa bayi dilakukan di rumah, tentunya Bunda sendiri yang akan memijat bayi. Saat melakukan kegiatan ini, maka Bunda bisa mengerti dan menjadi lebih responsif terhadap kebutuhan bayi karena di sana tercipta komunikasi dan bonding,” ujat dr. Ameetha Drupadi, CIMI, Konselor Laktasi dari RS Mayapada Lebak Bulus, yang ditemui di acara peluncuran produk terbaru Tupperware.
#1. Manfaat baby spa, Mempererat attachment antara ibu dan bayi
Manfaat lain yang bisa didapatkan tentu saja terkait dengan membangun interaksi antara orangtua dan bayinya secara nyata, baik secara fisik, emosional dan juga ada komunikasi dua arah di dalamnya. Untuk itulah baby spa ini disarankan untuk dilakukan sendiri di rumah.
#2. Menstimulasi perkembangan syaraf-syaraf otak
Tahukah Bunda kalau perkembangan otak dan syaraf bayi bisa optimal dipengaruhi jika distimulasi sejak dini? Nah, dengan melakukan baby spa secara rutin ternyata bisa menjadi salah satu bentuk stimulasi yang bisa Bunda berikan untuk perkembangan otak.
Kenapa? Baby spa memberikan stimulasi pada indra peraba, pembau, pendengar, sampai penglihatan sehingga stimulasi ini dapat memberikan manfaat positif pada keseimbangan dan sistem sarafnya. Sistem saraf dan perkembangan otak yang maksimal akan memengaruhi kecerdasan untuk mendukung proses belajarnya juga, lho!
#3. Membuat tidur bayi lebih nyaman dan nyenyak
Salah satu manfaat jika bayi rutin baby spa, pada umumnya bayi akan lebih aktif, pijatan juga akan akan membuat bayi menjadi lebih rileks sehingga tidurnya akan lebih nyenyak.
#4. Manfaat baby spa di rumah, lebih hemat biaya dan waktu
Kebayang dong, berapa biaya yang perlu Bunda keluarkan kalau ingin melakukan baby spa di luar, tempat yang memang menawarkan jasa treatment baby spa? Sudah dipastikan kalau dana yang perlu dikeluarkan tidak sedikit.
Untuk itulah dr. Ameetha menyarankan kalau sebaiknya Bunda bisa melakukannya sendiri di rumah. Tidak hanya hemat biaya tapi sekaligus hemat waktu karena Bunda bisa melakukannya sesuai dengan waktu yang Bunda inginkan.
#5. Manfaat baby spa, menambah nafsu makan bayi
Manfaat baby spa jika rutin dilakukan di rumah, tentunya bayi akan lebih aktif bergerak yang berujung membuatnya jadi lelah. Artinya, ketika lapar, keinginan makan pun akan timbul Bayi juga akan mendapatkan pencernaan yang lebih baik dan bisa membantu memperlancar buang air besar.
Baca juga : Cara Pijat Bayi, Rangkaian Baby Spa
Apa yang perlu diperhatikan saat melakukan baby spa di rumah?
dr. Ameetha menegaskan saat melakukan baby spa di rumah, Bunda harus memerhatikan respon bayi. Kalau bayi menangis, dan terlihat tidak nyaman sebaiknya Bunda harus mencari tahu apa yang membuatnya tidak nyaman. Jangan pernah memaksa melakukan suatu jenis pijatan pada bayi.
“Bahkan, sebelum memulai pijatan baiknya Bunda juga izin dulu ke bayinya, bisa saja, ‘Nak… sekarang Bunda izin pijat kaki kamu dulu’, dari sini anak juga diajak berkomunikasi.”
Selain itu tentu saja menggunakan produk yang tepat dan aman untuk bayi. Belum lama ini Tupperware Indonesia baru saja meluncurkan produk LITTLE BEE “Refreshing Baby Spa Sensation”. Perawatan bayi (Baby Toiletries premium) ini memang sengaja dirancang untuk menemani Bunda dalam menciptakan ikatan kasih sayang yang kuat melalui sensasi Baby Spa di rumah.
Produk Little Bee Tupperware terbilang komplet, mulai dari baby lotion, baby oil, baby powder, baby soap, baby wash, dan baby sampo. Mengingat kulit bayi masih sangat sensitif, produk Little Bee pun sudah teruji secara klinis meminimalisasi munculnya alergi. Artinya, produk ini aman digunakan untuk bayi yang baru lahir sekalipun.
Seperti yang dikatakan Nurlaila Hidayaty, Marketing Director Tupperware Indonesia bahwa Little Bee ini diproduksi dengan standar tinggi, aman, dan memiliki Formula+ yang bermafaat merawat dan menjaga kulit bayi.
“Dan kami ingin mengajak para Ibu yang memiliki banyak kesibukan untuk menciptakan sendiri Sensasi Baby Spa di rumah Anda melalui sentuhan dan pijatan lembut dengan produk bayi terbaik dari Tupperware. Sehingga dapat tercipta ikatan kasih sayang yang kuat antara ibu dan bayi,” paparnya.
Baca juga :
id.theasianparent.com/mengatasi-hidung-tersumbat-pada-bayi/
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.