29 Makanan Khas Bandung Paling Enak dan Hits, Patut Dicoba!

Bandung memang surganya kuliner. Dari 15 makanan khas Bandung paling enak dan hits berikut ini, yang mana yang jadi favorit Parents dan keluarga?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bandung tak hanya terkenal akan destinasi wisatanya yang tersebar di seluruh sudut kota. Berbagai makanan enak khas Bandung sudah menanti Parents sekeluarga di kota yang dijuluki sebagai Paris Van Java itu.

Wisata Kuliner merupakan salah satu tujuan para wisatawan dari luar kota ketika mengunjungi Bandung. Makanan-makanan khas Bandung memang dikenal enak-enak, variatif, dan pastinya bikin nagih. Maklum, sejak dulu Bandung memang jadi favorit para traveler pecinta kuliner.

Di tengah serbuan makanan dan jajanan kekinian, makanan tradisional khas Bandung tak terlupakan sebab memiliki cita rasa yang khas. Harganya yang terjangkau dan mudah sekali untuk didapatkan membuat para wisatawan getol berburu makanan tradisional khas Bandung.

Kira-kira apa saja ya makanan tradisional khas Bandung yang paling hits? Yuk, simak daftarnya berikut ini.

Artikel terkait: Resep Siomay Bandung yang Sedap, Lezat, dan Mudah Ditiru di Rumah!

29 Makanan Khas Bandung, Enak dan Bikin Nagih!

1. Seblak

Sumber: Piknik Dong

Meski banyak kota berusaha ‘mereproduksi’ makanan khas Bandung yang satu ini, jarang ada yang bisa menyamai kelezatan seblak khas Bandung.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Makanan yang terbuat dari kerupuk basah yang diberi racikan bumbu cikur ini terkadang disajikan dengan berbagai topping seperti makaroni, sosis, baso aci, dan lain-lainnya. Dijamin tak akan bisa melupakan rasanya yang gurih dan sedap.

2. Soto Bandung

Sesuai namanya, sudah jelas ya kalau kuliner merupakan salah sati makanan khas Bandung. Sajian ini layak dicicipi jika Anda ingin menikmati sajian yang hangat, dengan kelezatan kuah yang gurih. Maklum saja, soto Bandung terdiri memang menggunakan kaldu sapi, dengan potongan daging, lobak, dan kedelai goreng. Nikmat!

3. Lumpia Basah

Sumber: Resep Koki

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Makanan yang satu ini termasuk makanan yang sehat tapi enak. Lumpia basah Bandung terbuat dari tumisan tauge dan bengkuang yang dimasukkan ke dalam kulit lumpia tipis. Yang menarik, pada kulitnya diberi saus manis yang terbuat dari gula

Perpaduan rasa gurih, manis, dan pedas membuat Lumpia Basah jadi makanan favorit para pecinta kuliner.

4. Ulukutek Leunca

Anda akan terkejut dengan sensasi makanan Sunda yang satu ini. Rasanya gurih, renyah, sedikit pahit dan pedas. Saat menikmatinya, Anda akan mendapatkan sensasi tersendiri. Seporsi ulukutek leunca, juga ada tambahan oncom, yang akan menambah cita rasa yang mengesankan.

5. Mi Kocok, Makanan Khas Bandung yang Sedap

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Magazine Job Like

Mi kuning yang disajikan bersama potongan kikil, sumsum, dan daun seledri dengan kuah kaldu bumbu rempah ini benar-benar memanjakan lidah.

Disebut Mi Kocok lantaran mie kuningnya harus dikocok terlebih dahulu sebelum disajikan. Biasanya mie yang digunakan berbentuk pipih dan diberikan tauge serta daun bawang untuk menyantapnya.

6. Nasi Tutug Oncom

Lapar? Butuh makanan yang mengenyangkan dan nikmat? Coba saja makanan khas bandung yang satu ini. Nasi tutug oncom!

Nasi ini punya cita rasa sendiri. yang khas. Nikmati dengan ayam goreng, taju dan tempe panas, lengkap dengan sambal dan lalap. Nikmat!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

7. Bandros

Sumber: Ringkas Kata

Dibuat dari adonan tepung terigu yang dicampur dengan santan kelapa, Bandros punya cita rasa yang unik. Adonan Bandros dicetak di cetakan khusus berbentuk cekung.

Bandros biasanya disajikan dengan taburan kelapa parut dan gula pasir. Saking ikoniknya sebagai makanan khas Bandung, nama ‘Bandros’ disematkan pada bis kota yang disediakan untuk turis di Bandung.

8. Cuanki

Makanan yang satu ini mirip dengan bakso Malang. Cuanki terdiri dari sajian bakso daging, bakso goreng, pangsit, dan siomay. Orang biasanya tak menyantap Cuanki dengan mi, namun ada pula yang memakannya dengan mi instan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

9. Sehat dan Enak, Yuk Coba Karedok Makanan Khas Bandung

Sumber: Masak Apa Hari Ini

Biasa disebut sebagai ‘salad sunda’, Karedok adalah makanan yang bergizi sekaligus menyehatkan. Mirip seperti gado-gado, Karedok terbuat dari sayur toge, kol, kacang panjang, dan mentimun.

Kemudian sayuran tersebut diaduk dengan bumbu kacang gurih yang nikmat. Banyak juga yang menyajikan karedok dengan campuran potongan kerupuk.

10. Gehu

Sumber: Masak Apa Hari Ini

Gehu adalah tahu isi yang digoreng dengan tepung. Isinya bisa bermacam-macam, yaitu toge, kol, wortel, hingga bihun. Isian gehu biasanya ditumis terlebih dahulu.

Variasi lain dari Gehu yang tengah hits di Bandung adalah Gehu Jeletot yang berisikan cabai rawit. Sensasi pedasnya boleh dicoba.

Artikel terkait: 5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung yang Bisa Bunda Pilih

11. Pisang Bolen Oleh-Oleh Khas Bandung

Sumber: Kartikasari

Untuk oleh-oleh, pisang bolen jadi primadona bagi para wisatawan untuk dibawa pulang ke kampung halaman.

Toko yang paling terkenal untuk membeli pisang bolen yang enak di Bandung adalah Kartika Sari dan Prima Rasa yang mempunyai banyak cabang di kota Bandung.

12. Batagor

Sumber: Toko Mesin Maksindo

Merupakan singkatan dari Baso Tahu Goreng, Batagor adalah makanan khas Bandung yang sangat populer terutama di kalangan wisatawan ibu kota.

Sebut saja dua toko Batagor paling laris di Bandung yaitu Batagor Kingsley dan Batagor Riri yang selalu dipenuhi pengunjung dari luar kota.

Siomay dan tahu yang digoreng ini disajikan dengan bumbu kacang, kecap, dan jeruk nipis. Ada pula batagor kuah yang disajikan dengan kuah seperti kuah bakso. Keduanya sama-sama nikmat!

13. Cilok

Sumber: Youtube

Jajanan yang terbuat dari tepung aci ini sangat fenomenal beberapa tahun ke belakang. Biasanya kita akan menemukan pedagang Cilok mangkal di sekolah-sekolah, sebab jajanan ini harganya murah dan disukai anak-anak.

Nama Cilok sendiri merupakan singkatan dari Aci Dicolok. Bentuknya sendiri memang bulat kecil dan ditusuk di tusukan sate. Cilok biasa dimakan dengan saus merah, ada pula cilok yang dibalut dengan telur kering.

14. Cimol

Sumber: Youtube

Meskipun berbahan dasar sama dengan Cilok, yang membedakannya Cimol berbentuk bulat besar dan digoreng. Cimol adalah singkatan dari Aci Digemol (dibentuk bulat).

Kita menyantap Cimol dengan berbagai bumbu, contohnya bumbu kacang dan bumbu-bumbu bubuk dengan perasa seperti rasa Jagung Bakar, rasa Keju, dan lain-lainnya.

15. Cireng

Sumber: Tastemade

Satu lagi penganan dari tepung aci yang bisa disebut ‘leluhur’ dari segala jajanan aci lainnya adalah Cireng. Sama dengan kedua jajanan sebelumnya, kata Ci- di depan nama Cireng menunjukkan bahwa makanan ini terbuat dari aci. Cireng sendiri memiliki arti Aci Digoreng.

Seperti yang dikutip dari Journey Indonesia kalau Cireng berbentuk pipih atau lempeng dan biasa dimakan dengan dicocol saus. Tak hanya Cireng polos, ada pula cireng isi dengan berbagai macam isian di dalamnya seperti sosis, kornet, keju, dan ayam.

16. Peuyeum

Sumber: Wartawisata

Terbuat dari singkong yang difermentasi, Peuyeum bisa disantap langsung atau diolah kembali. Ada banyak cara untuk mengolahnya, misalnya dipanggang terlebih dahulu di teflon.

Biasanya di ruas-ruas jalan menuju luar Bandung, Parents bisa dengan mudah menemukan Peuyeum dijual di pinggir jalan.

17. Cilung

Nah, sajian ini cocok jadi camilan buat si kecil di rumah. Cilung merupakan salah satu jajanan khas warga Bandung.

Jajanan cilung atau singkatan dari aci digulung ini terbuat dari tepung aci ini biasanya hanya disajikan dengan campuran bumbu bawang. Saat ini varian cilung pun sudah cukup beragam yang dipadupadankan dengan topping yang bisa disesuaikan dengan selera Anda.

18. Colenak, Makanan Khas Bandung Legendaris

Sumber: E Resep

Nama Colenak merupakan singkatan dari Dicocol Enak. Colenak adalah tape singkong atau peuyeum yang dibakar dan disiram gula jawa cair dan kelapa parut.

Cara memakannya adalah mencocol peuyeum dengan gula jawa dan kelapa terlebih dahulu. Konon katanya Colenak sudah ada sejak tahun 1930, lho.

19. Basreng

Saat sedang jalan-jalan ke Bandung, jangan lupa mampir untuk menikmakti camilan yang bikin nagih! Apalagi kalau bukan basreng atau bakso goreng. Kudapan yang satu ini bentuknya mirip dengan keripik lantaran bakso diiris tipis dan digoreng. Hasilnya, bisa mirip kerupuk.  Biasanya basreng diberikan bumbu gurih saja, asin, hingga pedas. Namun ada juga yang original.  Selain digoreng tipis, ada juga tipe bakso goreng yang digoreng secara utuh. Anda bisa menikmatinya dengan mencocolnya dengan sambal. 

20. Surabi

Sumber: InfoBdg

Salah satu makanan khas Bandung yang populer dari dulu hingga kini adalah Surabi. Makanan yang dibuat dari tepung beras yang dibakar di atas mangkuk tanah liat dan tungku api ini memiliki rasa yang gurih.

Biasanya Surabi disajikan dengan gula merah cair atau juga disebut Kinca. Ada pula Surabi yang dimakan dengan oncom sebagai temannya. Saat ini banyak sekali rasa modifikasi dari Surabi, misalnya dimakan dengan coklat, keju, atau durian.

21. Nasi Timbel

Merupakan makanan Khas Bandung berupa nasi yang dibungkus daun pisang. Dilengkapi dengan lauk pauk khas sunda.

Warung nasi timbel yang paling terkenal di Bandung ialah Nasi Timbel Bawean yang telah berdiri sejak 1985 yang sering dikunjungi wisatawan. Apalagi Anda bisa ambil sendiri nasi timbel dan lauk yang diinginkan di sini. 

22. Tahu Susu Lembang, Makanan Khas Bandung

Siapa yang tak suka makan tahu, teksturnya yang lembut dan cocok dijadikan pendamping makanan berat hingga sayur. 

Salah olahan kedelai yang terkenal dari Bandung ialah tahu susu Lembang. Terbuat dari kacang kedelai dan susu segar yang membuat tekstur tahu lebih kenyal, empuk dan lebih kaya gizi. Dan pasti rasanya juga lebih enak!

23. Es Goyobod 

Bisa disebut minuman juga bisa disebut makanan karena isiannya yang beragam. Es goyobod alias es campur khas Bandung ini cocok disantap saat cuaca panas. 

Isiannya berupa potongan puding yang terbuat dari sagu dan gula aren, disiram kuah santan, kental manis dan dimaukkan es. Isiannya juga sering ditambah buah alpukat, roti tawar, peuyeum, kolang kaling, kelapa muda dan pacar cina. 

Wah isiannya lengkap banget ya, bikin kenyang!

24. Wajit Makanan Khas Bandung

Terbuat dari beras ketan, gula merah dan parutan kelapa yang dibungkus dengan kulit jagung. Kuliner ini memiliki rasa manis yang khas dan gurih. Sering dijadikan oleh oleh untuk keluarga di rumah.

25. Empal Gepuk

Merupakan olahan daging sapi yang digepuk atau dipukul hingga tipis. Rasanya pedas manis dan cocok dijadikan lauk teman nasi. 

26. Piscok

Siapa sih yang nggak suka cokelat, salah satu olahannya adalah piscok atau pisang cokelat. Terbuat dari campuran pisang dan cokelat yang dibungkus kulit lumpia lalu digoreng. Sensasi cokelatnya yang lumer saat digigit sangat enak.

27. Siomay Bandung

Merupakan makanan khas Bandung yang disukai semua orang. Olahan daging ikan tenggiri yang dicampur tepung ini, disajikan dengan saus kacang yang lezat dan perasan jeruk nipis. Biasanya disajikan dengan pangsit, pare, kol dan tahu cokelat.

Satu porsi siomay Bandung lengkap sudah bikin perut kenyang dan hati senang. 

28. Lotek, Makanan Khas Bandung yang Sehat

Merupakan kuliner mirip pecel khas orang Sunda. Disajikan dengan lontong atau nasi dan tambahan kerupuk serta bawang goreng. 

Lotek biasanya berisi sayuran rebus, potongan tempe goreng dengan siraman bumbu kacang, rasanya lezat dan cocok untuk sarapan.

29. Comro dan Misro, Makanan Khas Bandung

Satu lagi makanan khas Bandung favorit semua orang, yakni comro dan misro. Comro dan misro terbuat dari parutan daun singkong yang diberi isian berbeda. Comro diberi isian oncom yang biasanya diberi bumbu pedas, sedangkan misro diberi isian gula merah. 

Rasanya enak dan nagih!

***

Pokoknya mengunjungi Bandung untuk wisata kuliner tidak akan cukup dalam waktu sehari, Parents harus meluangkan waktu cukup lama jika ingin menjajal keseluruhannya.

Itu dia 29 makanan khas Bandung yang harus dicoba jika Parents sekeluarga berkunjung ke kota Kembang. Semuanya bisa diperoleh baik dari pedagang keliling atau di rumah makan. Dijamin setelah mencicipinya, akan selalu kangen dengan rasanya dan tentu saja kangen dengan kota Bandung!

Baca Juga:

10 Tempat Wisata Bandung yang Sudah Buka di New Normal