Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Timur telah menjatuhkan vonis 4,5 tahun penjara dan denda Rp 10 juta pada Gaung Sabda Muhammad, atas kelalaiannya dalam kasus kecelakaan pada 2019 lalu. Komentar Ibu Gaga terkait putusan tersebut terdengar santai.
“Ya nggak apa-apa. ‘Kan itu yang terbaik. Jadi kalau memang itu yang terbaik, ya nggak apa-apa,” ujar Janariyah.
Artikel terkait: Dinilai Sopan, Tuntutan Gaga Muhammad 4,5 Tahun Penjara Tuai Pro Kontra
Janariyah juga menyampaikan bahwa Gaga Muhammad ikhlas dengan putusan tersebut dan yakin putranya bersedia menjalani hukumannya.”Insyaallah, dia akan menjalani dengan ikhlas, apa pun itu. Dia masih muda kok, santai saja,” kata Janariyah di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Rabu (19/1).
“Apa pun itu keputusan, itu kan hakim. Di dunia ini kan semua bisa dibolak-balik,” tambahnya.
Ditanya soal Laura, Komentar Ibu Gaga menuai kritik netizen
Mendiang Laura Edelenyi. (Instagram)
Saat disinggung mengenai Laura Anna, Janariyah hanya menimpali kalau Laura Anna juga akan mendapat hukuman setimpal di alam sana.
“Jadi Gaga dapat pengadilan di dunia, Laura dapat pengadilan di sana,” tutur Ibu Gaga.
Pun ketika disinggung terkait keluarga Laura Anna, ia memberikan jawaban bernada nyinyir.
“Ya yang penting kan mereka puas. Itu kan yang diinginkan,” ucap Janariyah.
Komentar Ibu Gaga kontan menuai reaksi gemas dari netizen.
“Kenapa ibuk ini tidak bisa untuk tutup mulut, makin dia ngomong makin kelihatan egonya dan makin dihujat netizen,” tulis akun @srinarnideswi
Artikel terkait: 4 Pernyataan Ibu Gaga Muhammad tentang Laurar Anna yang Tuai Kontroversi
Akun @cerchio_ ikut menimpali “Untuk mengucap masalah pengadilan, semua manusia biasa akan diadili setelah nnt hari akhir tanpa terkecuali.”
Greta Irene Merasa Lega
Greta Iren. (Instagram)
Sementara itu, kakak mendiang Laura Anna, Greta Ireen mengungkapkan rasa terima kasihnya pada hakim dan jaksa atas keadilan yang diterima.
“Aku mewakili sekeluarga berterima kasih kepada Hakim dan Jaksa,” ungkapnya melalui Instagram Story, Rabu (18/1)
“Semoga kita semua bisa belajar dari kasus ini yaa,” imbuhnya lagi.
Greta Irene sendiri telah lama berjuang dalam menuntut keadilan untuk mendiang adiknya yang mengalami kelumpuhan akibat dari kecelakaan pada 2019 lalu.
Artikel terkait: Kenang Laura Anna, Greta Irene Hiasi Kamarnya dengan Bunga Setiap Minggu
Beberapa hari sebelum putusan sidang, Greta membagikan dokumentasi perjuangan Laura Anna pasca kecelakaan di akun Instagramnya. Pada keterangan unggahannya, Greta seolah menyampaikan pesan pada adiknya bahwa perjuangannya menuntut keadilan pada Majelis Hakim di pengadilan sebentar lagi akan berakhir.
Parents, itulah perkembangan terkini dari kasus Gaga Muhammad. Semoga ada hikmah yang dapat dipetik dari kejadian ini.
Baca juga:
Luna Maya dan 6 Artis yang Bekukan Sel Telur, Apa Alasannya?
Hakim Naik Pitam Saat Sidang Gaga Muhammad: "Merasa Salah Gak?"
Kisah Anak Sembuh dari Kanker Stadium 4, Sempat Divonis Tak Bisa Hidup Lama
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.