TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Tradisi Natal Keluarga Astrid Tiar, tukar kado dengan ART dan supir

Bacaan 4 menit
Tradisi Natal Keluarga Astrid Tiar, tukar kado dengan ART dan supir

Tradisi Hari Natal keluarga Astrid Tiar, hidangan spesial kalkun dan tukar kado bersama keluarga.

Setiap keluarga yang merayakan Natal memiliki tradisi sendiri-sendiri, termasuk keluarga Astrid Tiar. Seperti apa serunya Natal di rumah mereka?

Tidak terasa Natal sebentar lagi. Semua umat Kristiani menyambut hari kelahiran Yesus Kristus dengan gembira. Banyak kegiatan yang dilakukan. Segala pernak-pernik untuk perayaan natal pun disiapkan seperti pohon natal, makanan dan kado natal. Bagaimana dengan keluarga Astrid Tiar?

Seperti yang dilansir dari ANTVklik, Presenter Astrid Tiar mengaku selalu antusias menyambut hari Natal. Menurut Astrid, momen Natal biasa ia manfaatkan untuk berkumpul dengan keluarga besarnya.

“Paling gereja, kumpul sama keluarga, Natal tahun ini di rumahku, tahun baru baru di rumah suami,” ungkap Astrid.

Hidangan khusus Hari Natal keluarga Astrid Tiar

Tradisi Natal Keluarga Astrid Tiar, tukar kado dengan ART dan supir

Meski mengaku tidak ada tradisi khusus dalam merayakan natal tahun ini, Astrid dan keluarga rupanya selalu menyajikan sebuah hidangan khusus untuk disantap bersama setiap kali Natal. Hidangan istimewa itu adalah kalkun

“Ada itu apa namanya yang gede itu lho kaya ayam tapi gede, kalkun itu. Terus kuahnya itu kaya semur gitu pasti ada, cuman dihadirkannya pas Natalan doang,” tambahnya.

kalkun-featured3

image: Instagram @matpaabordet

Nampaknya keluarga Astrid Tiar mengadopsi tradisi masyarakat Eropa yang selalu menyajikan kalkun panggang di Hari Natal. Ibaratnya kalau di Indonesia, seperti ketupat. Tidak afdhol rasanya merayakan Hari Lebaran tanpa adanya aneka hidangan ketupat. Kalkun pun demikian, Hari Natal kurang lengkap tanpa kalkun.

Ya, kalkun bukan hanya menjadi santapan khas perayaan thanksgiving saja, melainkan juga hidangan khas Natal bagi masyarakat Eropa terutama warga negara Inggris.

Biasanya kalkun dimasak dengan cara dipanggang di dalam oven dalan keadaan utuh dan diberi bumbu juga bermacam-macam isian yang dimasukkan ke dalam tubuh kalkun.

Artikel terkait: Cara jitu Astrid Tiar untuk mengalihkan anak dari gadget, wajib ditiru!

Tradisi tukar kado saat dalam keluarga Astrid Tiar

Tradisi Natal Keluarga Astrid Tiar, tukar kado dengan ART dan supir

Selain menyantap kalkun, Astrid Tiar juga memiliki tradisi yang tak pernah terlewatkan di Hari Natal, yakni acara tukar kado. Yang menarik adalah, Astrid tak hanya bertukar kado dengan keluarganya tapi juga dengan ART dan supir pribadinya loh.

“Pasti tukar kado, semuanya tukeran bukan cuma keluarga. Sampai asisten rumah tangga, driver, semua juga ikut tukar kado,” lanjutnya.

Astrid Tiar dan keluarga biasanya melakukan acara tukar kado ini setelah kebaktian di gereja pada hari H natal, 25 Desember.

“Pas tanggal 26 (tradisinya). Kan tanggal 25 Desember kita sibuk kebaktian gereja, ke rumah orangtua. Terus tanggal 26 Desember baru kita free (tukar kado) dengan keluarga,” pungkasnya.

Tidak menerima tawaran pekerjaan di hari Natal

keluarga astrid tiar-featured2

Penampilan Astrid Tiar di Christmas concert Agnez Mo (sumber: Instragram @astridtiar1270)

Sepertinya Astrid Tiar benar-benar ingin merayakan Hari Natal dengan khidmat bersama keluarga dengan tidak menerima tawaran job di tanggal 25-26 Desember. 

Pada tanggal 19 Desember lalu, Astrid menjadi presenter di konser Angez Mo yang bertajuk “Christmas Concert the Greatest Love”. Dalam acara tersebut ia berpasangan dengan presenter Jevier Justin.

Konser yang berlangsung di Studio 6 Emtek City tersebut akan ditayangkan di Indosiar pada tanggal 25 Desember untuk menyambut Hari Natal.

Ada hal menarik dalam konser tersebut. Astrid Tiar tampak terpana ketika Agnez Mo memberikan sedikit pidato di atas panggung. Ia benar-benar menyimak dengan seksama ketika Agnez mengatakan agar umat Kristen tidak menjadi orang Kristen Musiman.

Menurut Agnez Mo, orang Kristen Musiman itu adalah mereka yang hanya datang atau jadi Kristen lagi pada saat Hari Natal dan pada saat hari minggu tapi tidak konsisten di kesehariannya.

Kehidupan gemerlap sebagai selebritas tidak serta merta membutakan mata semua orang. Terbukti, Astrid Tiar tetap rendah hati dan selalu mengutamakan keluarganya. Bahkan, terhadap asisten rumah tangga dan sopir pribadi pun ia menyayanginya seperti keluarga sendiri.

Inilah sikap baik yang patut dicontoh dari seorang presenter papan atas, Astrid Tiar dan keluarganya. Semoga Hari Natal tahun ini memberikan kebahagiaan bagi semua umat merayakan. Damai di langit, damai di bumi, damai di hati. 

Cerita mitra kami
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025
Sumber: AnTVklik, Detik Hot, Instagram

Baca juga:

Anak tidak suka makan sayur? Contek cara unik Astrid Tiar ini yuk!

 

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Yuniati Rohmah

  • Halaman Depan
  • /
  • Berita Terkini
  • /
  • Tradisi Natal Keluarga Astrid Tiar, tukar kado dengan ART dan supir
Bagikan:
  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti