TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Ngeprank Pecah Ketuban Hingga Ingin Lahiran, Aksi Jessica Iskandar Tuai Kritikan

Bacaan 3 menit
Ngeprank Pecah Ketuban Hingga Ingin Lahiran, Aksi Jessica Iskandar Tuai Kritikan

Ingin membuat lelucon dengan nge-prank suami pecah ketuban, aksi Jessica Iskandar justru tuai kritikan.

Belum lama ini Jessica Iskandar membuat konten prank seolah dirinya alami pecah ketuban. Bekerja sama dengan putranya, El Barack, artis 34 tahun ini bertujuan nge-prank suaminya, Vincent Verhaag.

Konten Jessica Iskandar pecah ketuban ini dibagikannya melalui kanal YouTube miliknya yang memiliki 2.04 M subscriber dengan judul “Prank suami !! Kontraksi pecah ketuban !! “. Ia juga mengunggah cuplikan video konten prank itu ke akun instagram pribadinya. 

Tidak bisa dipungkiri, konten prank belakangan ini menjamur di kalangan youtuber, tak hanya bertujuan mencari viewer, konten jenis ini dianggap oleh sebagian orang lucu dan menyenangkan. 

Kompak dengan El, Akting Pecah Ketuban dengan Membasahi Baju 

Jesica iskandar Pecah Ketuban

Instagram/inijedar

Diketahui, Jessica Iskandar membuat konten ini bertujuan melihat reaksi sang suami. Tak tanggung tanggung, untuk terlihat seolah ketubannya sudah pecah, Jessica membasahi bajunya dengan air lalu pura pura terjatuh hingga menyebabkan ketubannya pecah.

Jedar, sapaan akrab Jessica Iskandar ini pun sudah bekerjasama dengan sang anak El Barrack yang ikut berakting panik memanggil Vincent setelah mendengar teriakan sang mama.

Mendengar teriakan Istri dan anak sambungnya El, Vincent yang tengah  asyik bermain game di ruangan terpisah langsung sigap berlari turun menghampiri sang istri yang sudah terduduk di lantai dengan air yang mengalir seolah ketubannya sudah pecah.
 
Melihat ada yang aneh setelah mengecek kondisi istrinya, kemudian Vincent tersadar bahwa dirinya sedang dikerjai oleh sang istri dan El, ia pun mengatakan sesuatu yang kemudian disambut tawa oleh Jedar dan El Barack. 
 
“Kamu jangan bohong,” ujar Vincent sembari berdiri lalu kembali naik ke kamarnya yang langung disambut  teriakan El, “Prank, prank. Ini ideku,” teriak El sambil tertawa girang.
 
Ternyata rencana prank  Jessica Iskandar pecah ketuban itu gagal total karena reaksi yang ditampakkan Vincent tidak panik dan malah langsung mengetahui bahwa ia hanya di-prank. Di lain sisi, justru ART mereka yang berhasil di-prank karena sudah terlanjur panik dan menyangka majikannya itu mengalami pecah ketuban.
 
Artikel Terkait: Tak Sabar, Jessica Iskandar Bagikan Momen Menjelang Melahirkan

Prank Suami, Jessica Iskandar Menuai Kritik

Jesica iskandar Pecah Ketuban

Instagram/inijedar

 
Atas aksinya itu, Jessica iskandar menjadi sorotan. Beragam komentar bermunculan ada yang memberikan kritik atas prank yang dilakukan oleh Bintang film Dealova ini dan mengatakan bahwa hal seperti ini  tidak sepantasnya dijadikan lelucon apalagi di masa kehamilan.
 
“Pamali kak, jangan,” komentar salah satu pengikutnya
 
“Takutnya kalau benaran terus pada cuek Jes, gara-gara pernah di-prank.Take care Jesss takut kepeslet,” ujar netizen yang lain
 
“Kak Jedar mending canda lainnya aja. Takut ntar beneran pecah ketuban dikira beneran,” nasihat netizen lainnya.
 
“Jangan gitu kak, orang hamil. Pamali walau niatnya cuma prank.“
 
“Aku seperti itu auto digampar sama suami,” curhat yang lain.
 
Sementara itu, Jessica Iskandar sebelumnya telah menjelaskan di kolom keterangan video bahwa ide prank ini berasal dari sang anak, El Barack.  
 
“Hahaha @v.andrianto ini rencana @alexanderbarackel ????,” tulis Jedar.
 
Saat ini Jessica Iskandar memang tengah menantikan kelahiran anak keduanya dan berharap bisa melahirkan secara normal dengan menunggu kontraksi 10 menit sekali.
 
Baca Juga:
 
https://id.theasianparent.com/dampak-psikologis-ngeprank-anak
 
https://id.theasianparent.com/penyebab-ketuban-pecah-dini
 
https://id.theasianparent.com/priyanka-chopra-hamil
Cerita mitra kami
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Yesica Tria

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • Ngeprank Pecah Ketuban Hingga Ingin Lahiran, Aksi Jessica Iskandar Tuai Kritikan
Bagikan:
  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti