11 Inspirasi Ide Jurnal Pertumbuhan Bayi yang Unik dan Menarik

Jurnal pertumbuhan bayi dapat menjadi kenang-kenangan yang tak ternilai harganya ketika kelak dibuka lagi bersama anak yang sudah beranjak dewasa.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Ide untuk menuangkan dan mencatat pertumbuhan bayi dalam bentuk jurnal tentu bisa membantu Parents mengabadikan momen penting si kecil. Seperti yang sudah Parents duga sebelumnya bahwa pertumbuhan dan perkembangan bayi menuju dewasa akan terjadi secepat kilat. 

Oleh karenanya, sebuah jurnal bisa menjadi kenang-kenangan berharga untuk dilihat kembali bersama anak ketika ia sudah beranjak dewasa. Lantas, seperti apakah ide jurnal pertumbuhan bayi yang bisa Parents buat?

Inilah beragam contohnya. Semoga bisa menginspirasi Parents.

11 Ide Jurnal Pertumbuhan Bayi

Meskipun di Indonesia ada buku berwarna merah muda yang bernama buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) sebagai jurnal untuk mencatat pertumbuhan si kecil mulai dari kandungan, tetapi Parents tentu ingin membuat jurnal sendiri yang lebih istimewa, dong.

Dengan kreativitas dari Parents, jurnal yang dibuat sendiri ini bisa jadi kado untuk buah hati ketika ia sudah dewasa nanti. Oleh karenanya, berikut ini adalah beberapa ide jurnal pertumbuhan bayi yang bisa Parents coba bikin di rumah.

1. Pencatatan Jurnal di Tiap Bulan dengan Tambahan Foto Imut si Kecil

sumber: mybabyscrapbook.com

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pencatatan jurnal di tiap bulannya dengan menambahkan foto si kecil memang membuat catatan ini menjadi makin cantik. Tambahkan beberapa kalimat untuk menjelaskan kejadian yang ada di foto tersebut untuk menggali lagi nostalgia ketika Parents lihat nanti bersama buah hati yang sudah besar.

Contoh di atas bisa menjadi inspirasi di mana orangtua yang membuatnya dapat menambahkan beberapa kalimat tentang proses tumbuh gigi pada buah hatinya. Bahkan, momen tumbuh gigi bisa menjadi kejadian manis untuk dikenang bersama nanti.

2. Menempelkan Foto USG dan Hasil Testpack di Jurnal Pertumbuhan Bayi

Menambahkan foto USG saat sedang mengandung si kecil dan foto hasil testpack bisa membuat jurnal semakin terasa bermakna. Mulai dari sekarang, kumpulkan berbagai foto kenangan agar jurnal pertumbuhan bayi milik Parents makin lengkap.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Abadikan Momen Pertama Bertemu dengan Buah Hati Pascapersalinan

sumber: almostmakesperfect.com

Mengabadikan momen pertama kali buah hati setelah melahirkan bisa menjadi sangat bermakna, lho, ketika nanti dilihat lagi bersama si kecil yang sudah dewasa. Oleh karenanya, foto ini bisa menjadi salah satu bahan untuk ditambahkan ke dalam jurnal pertumbuhan anak yang Parents buat.

4. Kolase Foto Baby Bump

sumber: etsy.com

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Foto membesarnya kehamilan Bunda di tiap minggunya pun bisa jadi tambahan yang manis untuk dimasukkan ke dalam jurnal pertumbuhan bayi. Membesarnya perut karena kehamilan yang terjadi secara perlahan bisa menjadi sesuatu yang spesial saat dilihat lagi nanti.

5. Momen Buah Hati sedang Makan Sendiri

Momen ketika buah hati sedang mencoba makan dengan tangannya sendiri tentu menjadi bahan yang sangat penting untuk dimasukkan ke dalam jurnal pertumbuhan yang Parents susun. Tambahkan beberapa kalimat tentang apa yang ia makan saat itu, tanggal kejadiannya, dan terangkan pula detail kekacauan yang ia buat saat mencoba makan sendiri.

6. Tambahkan Kolase Foto Buah Hati yang sedang Tidur

sumber: scrapbook.com

Foto buah hati yang sedang tidur tentu menjadi salah satu bahan yang tak boleh ditinggalkan untuk ditambahkan ke dalam jurnal pertumbuhan bayi. Mimik muka bayi yang sangat damai ketika tidur akan menjadi sesuatu yang sangat manis untuk diingat kembali saat ia sudah tumbuh menjadi dewasa nanti.

7. Momen Mandi Pertama Kali untuk Si Kecil

sumber: digitalscrapbookplace.com

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Momen mandi untuk pertama kalinya bagi si kecil tentu menjadi kenangan manis yang peli diabadikan di dalam jurnal. Maka dari itu, yuk, persiapkan dari sekarang foto mandi si kecil yang imut dan lucu.

Artikel Terkait: Cara tepat memandikan bayi baru lahir (disertai gambar)

8. Mengabdikan Setiap Anggota Tubuh Si Kecil

sumber: scrapbook.com

Ya, setiap anggota tubuh si kecil pun penting untuk diabadikan dalam sbeuah foto, lalu dimasukkan ke dalam jurnal pertumbuhan bayi yang sedang Parents persiapkan. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

9. Ide Jurnal Pertumbuhan Bayi dengan Editan Foto Unik

Editan foto buah hati yang unik dan lucu bisa juga menambah daya tarik dari jurnal pertumbuhan bayi milik Parents. Contoh foto di atas bisa menjadi inspirasi dari foto editan sederhana menjadi sesuatu yang spesial dan cantik.

Artikel Terkait: 5 Tips mudah edit foto anak jadi keren hanya dengan smartphone

10. Foto Buah Hati di Tahun Spesial

sumber: scrapbooksetc.com

Momen pengingat tentang apa saja kejadian yang terjadi di tahun kelahiran bayi bisa menjadi salah satu cara untuk mengisi jurnal yang Parents buat. Misalnya saja, buah hati lahir di tahun 2002. Lalu, Parents bisa menuliskan harga barang yang saat itu masih berlaku. 

Nah, karena harga barang yang terus melambung, foto ini akan menjadi pengingat yang seru di masa depan ketika Parents lihat bersama buah hati.

Artikel Terkait: 'Merdeka' dari Luka Lama, Mengasuh dengan Lebih Baik dan Penuh Cinta

11. Ide Jurnal Pertumbuhan Bayi Tiap Bulan

sumber: zen.yandex.ru

Mencatat pertumbuhan dan perkembangan bayi tiap bulan is a must. Oleh karenanya, Parents bisa memodifikasi foto unik dengan mengabadikan si kecil dalam foto unik seperti dalam contoh di atas. Lucu, kan, Parents?

Demikianlah 11 ide jurnal pertumbuhan bayi yang bisa Parents buat di rumah. Sudah siap untuk membuat jurnal yang cantik dan unik?

Baca Juga:

Penulis

Rian Andini