TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Hernia pada ibu hamil rentan dialami, ini tandanya yang berisiko!

Bacaan 4 menit
Hernia pada ibu hamil rentan dialami, ini tandanya yang berisiko!

Hernia pada wanita hamil ternyata merupakan kondisi umum. Tetapi, ada tanda yang harus Anda waspadai dan butuh penanganan medis.

Kehamilan memang membawa sejumlah besar perubahan fisik, termasuk membesarnya payudara, rambut atau bulu halus yang tumbuh lebih subur di tubuh, peka terhadap bau,  hingga kram kaki. Ada juga beberapa kondisi fisik yang tidak terduga, salah satunya hernia pada wanita hamil.

Eits, tetapi jangan panik dulu, Bun! Hernia selama kehamilan ternyata termasuk umum terjadi. Berikut beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang kondisi ini!

Mengenal hernia pada wanita hamil

Dinding perut Anda bertanggung jawab untuk menjaga jaringan dan organ di dalam tubuh, seperti usus. Hernia merupakan munculnya lubang kecil di dinding perut, di mana organ di dalam perut menonjol keluar ke dinding rongga perut dekat pusar.

Selama kehamilan, Anda kerap mengalami tekanan pada dinding perut, seiring meningkatnya pertumbuhan perut. Tekanan ini bisa saja tiba-tiba menyebabkan kondisi yang lebih besar.

Gejala hernia selama kehamilan

hernia pada wanita

Tanda hernia pada wanita hamil yang paling umum adalah munculnya gumpalan lunak di sekitar pusar Anda. Bahkan, bisa muncul di area selangkangan Anda. Terkadang, tonjolan terasa tidak jelas dan mungkin hanya muncul ketika Anda berbaring. Atau Anda mungkin bisa merasakannya ketika meraba kulit Anda. 

Namun, tidak semua wanita yang mengalami hernia saat hamil dapat merasakan benjolan yang jelas. Bunda bisa saja baru mengetahuinya setelah dilakukan pemindaian rutin atau pemeriksaa fisik yang dilakukan oleh dokter Anda.

Rasa sakit dan pegal pada area tertentu di rongga perut juga bisa mengindikasikan hernia. Rasa sakit itu bisa meningkat ketika Anda batuk atau bersin dan saat bertambahnya usia kehamilan Anda, atau saat berat badan Anda meningkat.

Jenis hernia yang dialami wanita hamil

Ada tiga jenis hernia yang bisa Anda alami dalam kehamilan:

– Hernia umbilikalis: Jenis hernia ini adalah yang paling umum terjadi. Kondisi ini akan muncul tepat di dekat pusar Anda.

– Hernia paraumbilikalis: Terletak di dekat pusar atau umbilikus.

– Hernia Inguinalis: Tipe ini lebih jarang terjadi daripada jenis hernia lainnya. Kondisi ini biasa  terjadi di area yang lebih rendah ke arah selangkangan. Kondisi ini terjadi ketika otot-otot pangkal paha Anda melemah karena beban bayi yang sedang tumbuh di rahim Anda. 

Apakah hernia saat kehamilan bisa diatasi?

hernia pada wanita

Kabar baiknya adalah hernia selama kehamilan biasanya bisa sembuh sendiri begitu bayi lahir. Dalam banyak kasus, kondisi ini tidak berbahaya bagi Anda atau bayi Anda. 

Namun terkadang, pertumbuhan hernia bisa jadi membahayakan. Jika ini terjadi, maka Anda membutuhkan penanganan dokter segera.

Ketika tumbuhnya hernia tidak dapat dikendalikan, suplai darah ke jaringan tubuh yang terperangkap (seperti usus misalnya), bisa terhambat. Terhambatnya suplai darah ini dapat menyebabkan komplikasi serius jika tidak diobati. 

Tanda-tanda hernia yang harus diwaspadai

– Rasa sakit yang intens di area yang mengalami hernia dan terjadi tanda peradangan. 

– Hernia terasa lembut saat disentuh, berwarna kemerahan atau ungu, dan sangat bengkak.

– Kesulitan buang gas.

– Demam dan lesu.

– Mual da muntah berat, hingga peningkatan denyut jantung atau nadi.

Jika Anda mengalami kondisi tersebut selama kehamilan, tindakan medis yang biasa dilakukan adalah operasi darurat. 

Artikel terkait: Hernia Umbilikalis; pusar bodong pada bayi, apakah berbahaya?

Faktor risiko hernia selama kehamilan

Kebanyakan, wanita yang mengalami hernia telah memilikinya sejak lahir. Hanya saja, kondisi tersebut akan bertambah parah ketika Anda hamil. 

Biasanya, pada wanita dengan kehamilan kembar, kehamilan kedua dan seterusnya, wanita yang memiliki kelebihan berat badan, atau wanita yang memiliki riwayat hernia sebelumnya, maka bisa lebih berisiko mengembangkan hernia saat sedang hamil.

Pengobatan hernia saat hamil

hernia pada wanita

Cerita mitra kami
6 Cara Meredakan Mual saat Hamil yang Bisa Dicoba Ibu di Rumah
6 Cara Meredakan Mual saat Hamil yang Bisa Dicoba Ibu di Rumah
Skincare Aman untuk Ibu Hamil, Pastikan Tidak Mengandung 4 Bahan Berbahaya Ini!
Skincare Aman untuk Ibu Hamil, Pastikan Tidak Mengandung 4 Bahan Berbahaya Ini!
Ini Skin Care Aman untuk Ibu Hamil, Kulit Wajah Tetap Sehat
Ini Skin Care Aman untuk Ibu Hamil, Kulit Wajah Tetap Sehat
Berikut 4 Mitos Ibu Hamil Seputar Jenis Kelamin Bayi, Mana yang Benar ya?
Berikut 4 Mitos Ibu Hamil Seputar Jenis Kelamin Bayi, Mana yang Benar ya?

Seperti yang disebutkan sebelumnya, hernia selama kehamilan biasanya akan sembuh dengan sendirinya, kecuali yang sudah dalam kondisi parah dan membutuhkan penanganan medis.

Sementara itu, baisanya dokter Anda akan memantau hernia dan akan merekomendasikan tindakan medis jika diperlukan.

Setelah bayi lahir, dokter akan mengajarkan Anda beberapa latihan untuk membantu mengembalikan otot perut dan membantu mengatasi hernia Anda. Tetapi jika tidak ada perbaikan, dokter biasanya akan menyarankan operasi.

 

Intinya, Bunda yang mengalami hernia selama kehamilan tak perlu terlalu khawatir. Namun, tetap perhatikan gejala hernia yang membahayakan dan konsultasikan pada dokter Anda segera jika mengalami ketidaknyamanan pada kehamilan Anda.

 

 

 

Dilansir dari artikel Nalika Unantenne di theAsianparent Singapura
Baca juga: 

Hernia Pada Bayi, Waspada Tanda-Tanda Ini Sebelum Bayi Perlu Dibedah

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

ddc-calendar
Bersiaplah untuk kelahiran bayi dengan menambahkan HPL Anda
ATAU
Hitung tanggal HPL
img
Penulis

Aulia Trisna

  • Halaman Depan
  • /
  • Tips Kehamilan
  • /
  • Hernia pada ibu hamil rentan dialami, ini tandanya yang berisiko!
Bagikan:
  • Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

    Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

  • 5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

    5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

  • Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

    Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

  • Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

    Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

  • 5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

    5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

  • Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

    Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti