Kanker ganas Her2 mengintai kesehatan payudara Anda, kenali gejalanya berikut

Kanker payudara HER2-positif dikenal sebagai jenis kanker yang agresif dan ganas. Berikut ini tanda da gejala yang perlu Anda ketahui.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sudah menjadi rahasia umum kalau kanker payudara termasuk kanker yang mematikan, termasuk kanker payudara HER2 positif. Di Indonesia sendiri, ada sekitar 22.000 kematian atau 17 pasien meninggal dari setiap 100.000 pasien kanker payudara, Bun.

Tidak banyak orang yang tahu bahwa antara satu wanita dengan lainnya bisa saja memiliki jenis kanker payudara yang berbeda. Ya, kanker payudara ternyata mempunyai banyak jenis, salah satunya kanker payudara HER2-positif.

Tentunya setiap perempuan wajib mewaspadai berbagai gejalanya ya, terlebih kanker payudara ini memang terbilang ganas dan penyebarannya cukup cepat.

Apa itu kanker payudara HER2-Positif?

Kanker payudara her2-positif perlu diwaspadai setiap perempuan

Dalam acara Konferensi Pers Tantangan dan Harapan: Peningkatan Kualitas Pelayanan Kesehatan Pasien Kanker Payudara HER-2 di Indonesia, Dr. Farida Briani Sobri, SpB (K)Onk menjelaskan kalau kanker payudara HER2-Positif merupakan jenis kanker yang ganas atau agresif.

“Kanker payudara HER2 positif memiliki sifat tumbuh yang agresif dan punya risiko metastasis atau penyebaran ke organ lain yang lebih tinggi dibandingkan tipe lain,” kata Dr. Farida

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bunda, jenis kanker payudara ini disebabkan oleh terlalu banyak protein Human epidermal growth factor receptor 2 (HER2) dalam tubuh. Kelebihan protein ini yang akhirnya membuat sel-sel kanker tumbuh dan menyebar lebih cepat daripada sel-sel dengan kadar protein yang normal.

Akan tetapi, penyebab kanker yang termasuk ganas ini belum diketahui. Namun para ahli menduga bisa disebabkan oleh kombinasi beberapa faktor seperti gen bawaan, lingkungan, dan gaya hidup tidak sehat.

Artikel terkait: Inilah beberapa kondisi penderita kanker payudara yang dilarang menyusui bayi

Bagaimana Gejala Kanker payudara HER2 Positif?

Kenali berbagai gejala Kanker payudara her2-positif untuk penanganan yang lebih cepat dan tepat

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sebenarnya gejala dan tanda kanker payudara jenis ini tidaklah jauh berbeda dengan jenis kanker payudara pada umumnya. Salah satu gejala kanker payudara yang paling mudah diamati ialah munculnya benjolan yang tidak normal pada payudara.

Gejala dan tanda kanker payudara lainnya meliputi:

  • Payudara menjadi lebih bengkak.
  • Bentuk payudara berubah dari sebelumnya.
  • Puting atau payudara warnanya berubah, biasanya menjadi berwarna kemerahan.
  • Keluar cairan dari puting tapi bukan ASI.
  • Merasakan Nyeri pada payudara atau puting.

Diagnosis kanker

Bun, ada beberapa langkah yang biasa dilakukan untuk mendiagnosis penyakit ini pada perempuan. Biasanya dokter akan melakukan beberapa jenis pemeriksaan atau tes untuk lebih memastikan, disamping melihat berbagai gejala yang dirasakan.

Saat hanya melakukan satu tes, biasanya hasil yang didapatkan tidak terlalu jelas. Oleh karena itu dokter biasanya melakukan beberapa rangkaian tes untuk hasil yang lebih pasti. Beberapa jenis tes tersebut antara lain :

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tes FISH

Dokter biasanya akan menggunakan potongan-potongan DNA yang menempel pada gen HER2, lalu menghitung jumlahnya di mikroskop.

Tes IHC

Tes ini biasanya dilakukan dengan menggunakan antibodi tertentu untuk mengidentifikasi protein HER2 yang kemungkinan ada pada jaringan payudara.

Tes Informasi Dual ISH

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Metode ini dilakukan dengan memberikan pewarnaan pada gen HER2 di sampel jaringan yang nantinya akan dihitung di bawah mikroskop.

Artikel terkait: Catat! Inilah gejala kanker payudara stadium 1 yang patut diwaspadai

Pengobatan kanker payudara HER2

Penyakit Kanker payudara her2-positif ini biasanya memerlukan perawatan medis dan obat-obatan tertentu

Kanker payudara HER2 memang bisa menyebar dengan sangat cepat, namun bisa diatas dengan berbagai terapi pengobatan kanker payudara. Misalnya dengan mengonsumsi obat Trastuzumab (Herceptin).

Trastuzumab berfungsi untuk memblokir reseptor HER2 dan menghambat pertumbuhan sel kanker. Selain menggunakan obat trastuzumab tersebut, kemoterapi juga efektif membantu melawan sel-sel kanker, walaupun tidak menargetkan secara khusus pada protein HER2.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Perawatan saat pengobatan

Penanganan medis yang intensif memang sangat diperlukan di kondisi ini. Di samping pengobatan medis, ada beberapa gaya hidup lain yang bisa membantu tubuh seseorang menjadi lebih sehat diantaranya :

  • Bicarakan semua kekhawatiran bersama ahli maupun orang terdekat, bangun support system yang efektif.
  • Tetap melakukan aktivitas fisik ringan, seperti berjalan kaki secara rutin.
  • Nafsu makan terkadang memang cenderung menurun, namun sebaiknya Bunda tetap menjaga asupan makanan. Makanlah dengan porsi yang lebih sedikit namun sering.
  • Beristirahatlah dengan teratur dan cukup.

Apabila Bunda merasakan gejala-gejala kanker payudara Her2-positif seperti yang telah disebutkan di atas, segeralah menghubungi dokter untuk memeriksakan diri.

Semoga informasi ini bermanfaat.

***

Sumber : WebMD

Baca juga

Pesan mengharukan suami yang istrinya meninggal karena kanker payudara