Sejak dulu hingga sekarang, aksi para pesulap yang tak jarang membuat hati berdebar dan berdecak kagum selalu berhasil menghibur. Trik-trik yang mereka gunakan pun selalu membuat kita penasaran. Eksisnya pesulap Tanah Air saat ini sudah bukan menjadi hal yang asing. Seperti apa foto jadul pesulap Indonesia?
Para pesulap ini sudah dikenal sukses dan bertransformasi jadi sosok yang keren dan terkenal. Memang kehidupan pribadi para pesulap ini jarang terekspos. Sehingga sangat jarang yang tahu penampilan masa lalu mereka sebelum terkenal seperti saat sekarang ini.
Merangkum berbagai sumber, berikut foto jadul pesulap Indonesia yang tak banyak orang tahu.
7 Foto Jadul Pesulap Indonesia
1. Deddy Corbuzier
Begini potret Deddy Corbuzier saat masih muda. Penampilannya sangat manglingi dengan rambut lebat dan tubuhnya yang masih jangkung. Namun, kini Deddy telah pensiun dari dunia sulap dan fokus meniti karier sebagai YouTuber.
2. Romy Rafael
Selain Deddy, ada juga Romy Rafael. Tak hanya penampilannya saat sulap, potret masa mudanya juga berhasil mencuri perhatian warganet. Pesulap yang punya ciri khas memakai semacam kain hitam untuk menutupi kepalanya, membawa jam bandul untuk hipnotis dan tentu saja keahliannya.
3. Demian Aditya
Masa muda Demian Aditya saat menunggangi kuda ini juga sempat menjadi perbincangan hangat publik. Pasalnya, suami dari Sara Wijayanto ini tampil dengan rambut belah tengah dan jaket tebal. Tampil dengan rambut gondrong, Demian Aditya saat masih muda terlihat tampan dan gagah. Penampilan pesulap yang dikenal dengan sebutan ‘Sang Illusionist’ ini cukup manglingi.
4. The Sacred Riana
Tak mau kalah dengan para pesulap pria, The Sacred Riana yang berhasil mencuri perhatian di kancah internasional pun sempat mengunggah potret masa mudanya. Dikenal dengan sosoknya yang menyeramkan, wajah asli dirinya sukses mencuri perhatian. Begini potret lawas pesulap bernama lengkap Marie Antoinette Riana Graharani dengan gaya rambut belah samping.
Artikel terkait: 7 Artis Ini Memulai Karier Sebagai Pesulap, Deddy Corbuzier Hingga Pak Tarno
5. Foto Jadul Pesulap Indonesia Limbad
Ini dia potret masa muda Limbad yang menjadi perhatian banyak warganet. Saat masih muda, ia tampil tanpa janggut tebal. Pesulap yang satu ini dikenal misterius karena dia enggan berbicara atau mengucapkan sepatah kata apapun, dan mengerikan karena dandanannya. Limbad kerap kali mempertontonkan sulap yang agak ekstrim.
6. Rizuki Amane
Siapa yang masih ingat dengan Rizuki Amane? Juara musim ketiga kompetisi sulap The Master ini pernah memukau penonton dengan teknik sulap manipulasi dan Cardiciannya. Saat ini ia mengubah penampilannya dengan balutan hijab. Potret lawasnya pun berhasil bikin pangling.
7. Pesulap Merah
Marcel Radhival atau lebih dikenal dengan nama Pesulap Merah sedang ramai diperbincangkan belakangan ini. Pesulap Merah dikenal dengan penampilannya yang serba merah, dipadukan dengan warna hitam, dari ujung kepala hingga kaki.
Satu hal yang tak berubah dari Pesulap Merah adalah rambutnya. Di berbagai kesempatan, Pesulap Merah selalu tampil dengan rambut warna merah menyala.
Nah, itu dia 7 foto jadul para pesulap Indonesia dari dulu hingga sukses karena bakatnya yang tak tertandingi dengan pesulap dari negara lain.
Baca juga:
Sudah Kekar, Ini 8 Potret Transformasi Neymar Jr. Si Hot Daddy
12 Transformasi Artis Hollywood yang Berhasil Diet
6 Transformasi Pemain Si Doel Anak Sekolahan Setelah 25 Tahun, Ini Kabarnya
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.