TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

7 Fakta Piala Dunia 2022 di Qatar yang Menelan Biaya Fantastis

Bacaan 4 menit
7 Fakta Piala Dunia 2022 di Qatar yang Menelan Biaya Fantastis

Akan segera digelar, Qatar telah mempersiapkan banyak hal guna menyamput Piala Dunia 2022.

Perhelatan sepak bola paling bergengsi di dunia akan segera digelar pada tanggal 21 November 2022 hingga 18 Desember 2022 di Qatar. Selalu ditunggu oleh banyak orang, pada piala dunia kali ini terdapat fakta Piala Dunia 2022 yang menarik dan berbeda dengan piala dunia pada tahun-tahun sebelumnya. 

Fakta Piala Dunia 2022

Ajang sepak bola dunia yang akan segera berlangsung di Qatar ini rupanya tengah menjadi perbincangan banyak orang. Bagaimana tidak, sejumlah fakta unik dan menarik tentang Piala Dunia 2022 membuat banyak orang semakin tak sabar melihat perhelatan sepak bola yang satu ini. Berikut sederet fakta Piala Dunia 2022.

1. Menjadi Piala Dunia Musim Dingin Pertama Sepanjang Sejarah

fakta Piala Dunia 2022

Sumber: Aljazeera English

Piala Dunia 2022 menjadi salah satu Piala Dunia yang akan berlangsung pada musim dingin untuk pertama kalinya. Biasanya, acara Piala Dunia digelar saat pertengahan tahun, namun hal tersebut tampaknya menjadi pengecualian bagi Qatar.

Saat pertengahan tahun, umumnya Qatar selalu mengalami suhu yang sangat tinggi, bahkan bisa mencapai 50 derajat celcius. Maka dari itu, Piala Dunia 2022 akan berlangsung saat musim dingin yang akan berlangsung di akhir tahun 2022.

Artikel terkait: Si Kecil Mau Jadi Pemain Sepak Bola? Ini Sejarah dan Posisi Pemainnya 

2. Membangun Stadion Baru

fakta Piala Dunia 2022: Membangun Stadion Baru

Sumber: Sportstar

Untuk menunjang acara Piala Dunia 2022, Qatar telah membangun tujuh stadion baru yang sangat canggih. Tak hanya membangun stadion baru, Qatar juga melakukan renovasi pada Stadion Internasional Khalifa menjadi lebih modern dibandingkan sebelumnya.

Menurut Fatma Al Nuaimi selaku Direktur Eksekutif Komunikasi Piala Dunia 2022, pembangunan stadion-stadion tersebut memang sudah direncanakan sebelum Piala Dunia 2022, namun dengan adanya ajang Piala Dunia 2022 proyek stadion-stadion tersebut dipercepat. 

“Proyek-proyek ini akan tetap dilaksanakan, Piala Dunia tentu saja mempercepat semua perkembangan ini, sehingga kami dapat menampung 1,5 juta penggemar saat Piala Dunia nanti.” Ujar Fatma Al Nuaimi. 

3. Qatar Mengeluarkan Biaya yang Fantastis

fakta piala dunia 2022

Sumber: Business Insider Australia

Pada perhelatan Piala Dunia 2022 yang akan digelar akhir tahun, tak tanggung-tanggung Qatar menghabiskan biaya sekitar 10,7 miliar pounds.

Walaupun tak sebesar Piala Dunia 2014 yang digelar di Brazil, infrastruktur yang dibangun oleh Qatar pun sangat beragam mulai dari jalan raya, stadion baru, hotel dan masih banyak lagi infrastruktur lainnya. 

Artikel terkait: 10 Atlet Terkaya di Indonesia, Kekayaannya Fantastis! 

4. Stadion yang Saling Berdekatan

fakta piala dunia 2022

Sumber: dekochi.com

Bila kamu menonton Piala Dunia 2022, tak perlu khawatir terkait perpindahan stadion satu ke yang lainnya. Sebab, Qatar membuat stadion dengan jarak yang saling berdekatan.

Kota tuan rumah seperti Doha, Al Wakrah, Lusail, Al Rayyan terletak saling berdekatan. Selain itu, dua stadion terpencil yang ada di Qatar yakni Al Bayt dan Al Wakrah memiliki jarak 90 mil. 

5. Fakta Piala Dunia 2022: Qatar Mengubah Stadion Lusail

fakta piala dunia 2022

Sumber: Pinterest

Nantinya, partai final Piala Dunia 2022 akan  berlangsung di Lusail. Stadion Lusail merupakan bekas desa yang terletak 15 mil dari Doha. Qatar mengeluarkan biaya yang besar untuk mengubah stadion Lusail menjadi kota yang terdiri dari 19 distrik.

Selain itu, pos anggaran terbesar Qatar lainnya digunakan untuk proyek tahun 2030 yakni pembangunan bandara dan transportasi bawah tanah. 

6. Piala Dunia dengan Stadion Paling Sedikit

fakta piala dunia 2022

Sumber: Architects Journal

Cerita mitra kami
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella

Dibandingkan dengan Piala Dunia tahun-tahun sebelumnya, Piala Dunia 2022 di Qatar diselenggarakan hanya dalam delapan stadion. Jumlah tersebut merupakan jumlah terendah dalam penyelenggaraan ajang Piala Dunia sepanjang sejarah.

Selain Qatar, pada tahun 1978 silam Argentina juga menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia yang hanya menyediakan 6 stadion. 

7. Terdapat Sistem Pendeteksi Offside Semi Otomatis

Terdapat Sistem Pendeteksi Offside Semi Otomatis

Sumber: totalfootballanalysist.com

Menurut Arsene Wenger, eks manajer Arsenal yang kini bekerja untuk FIFA, akan ada sistem pendeteksi offside semi otomatis yang digunakan untuk perhelatan akbar Piala Dunia 2022. Hal ini termasuk sesuatu yang baru pada Piala Dunia.

FIFA menjelaskan teknologi pendeteksi offside semi otomatis inj merupakan lanjutan keberhasilan dari Video Assistant Referee (VAR) pada ajang Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia. 

Demikian informasi mengenai fakta Piala Dunia 2022 yang akan digelar di Qatar akhir tahun ini. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kamu yang sedang mencari tahu seputar ajang Piala Dunia 2022.

Baca juga:

Fakta tentang Atlet Agus Prayogo yang Mencuri Perhatian di PON Papua 

Greysia Polii-Apriyani Rahayu Ganda Putri Pertama di Final Olimpiade 

5 Fakta Welson Sim, Atlet Renang Tercepat Asal Malaysia 

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Alifah

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • 7 Fakta Piala Dunia 2022 di Qatar yang Menelan Biaya Fantastis
Bagikan:
  • 17 Serial Netflix Terbaik dari Berbagai Negara, Ada 'Agatha's Christie Seven Dials'!

    17 Serial Netflix Terbaik dari Berbagai Negara, Ada 'Agatha's Christie Seven Dials'!

  • 10 Anime Persahabatan Terbaik, Bikin Hati Hangat dan Penuh Haru

    10 Anime Persahabatan Terbaik, Bikin Hati Hangat dan Penuh Haru

  • 30 Film Semi Dewasa Thailand Terpanas Paling Populer dan Sensual!

    30 Film Semi Dewasa Thailand Terpanas Paling Populer dan Sensual!

  • 17 Serial Netflix Terbaik dari Berbagai Negara, Ada 'Agatha's Christie Seven Dials'!

    17 Serial Netflix Terbaik dari Berbagai Negara, Ada 'Agatha's Christie Seven Dials'!

  • 10 Anime Persahabatan Terbaik, Bikin Hati Hangat dan Penuh Haru

    10 Anime Persahabatan Terbaik, Bikin Hati Hangat dan Penuh Haru

  • 30 Film Semi Dewasa Thailand Terpanas Paling Populer dan Sensual!

    30 Film Semi Dewasa Thailand Terpanas Paling Populer dan Sensual!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti