9 Doa untuk Menghilangkan Mual Saat Hamil, Wajib Diamalkan Parents!

Kumpulan doa ini insha Allah akan meredakan mual dan muntah yang mendera.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents, mual atau morning sickness memang biasa dialami para ibu sedang mengandung. Apakah doa agar tidak mual muntah saat hamil?

Dilansir dari Heathline, mual saat hamil disebabkan adanya lonjakan hormon hCG, terutama di trimester pertama. Namun, tenang saja karena keluhan mual akan berangsur-angsur reda seiring dengan berjalannya usia kehamilan.

Selain menjaga kesehatan, dalam Islam juga telah dianjurkan bagi Parents untuk berdoa dalam setiap kondisi apa pun, salah satunya saat mual.

Ada beberapa doa agar tidak mual muntah saat hamil untuk diamalkan agar Parents dan sang buah hati selalu dalam lindungan Allah SWT.

Artikel terkait: Agar persalinan lancar, para Ayah wajib baca doa ini saat istri hamil

Doa Agar Tidak Mual Muntah Saat Hamil Menurut Islam

Ada beberapa bacaan doa untuk menghilangkan mual saat hamil yang dapat Parents praktikkan, berikut di antaranya.

1. Membaca Al-Fatihah

Al-Fatihah adalah surah pertama dalam Al-Qur’an yang sangat istimewa dan memmiliki banyak hikmah. Surah yang dibaca di tiap rakaat shalat ini merupakan doa penyembuh penyakit sekaligus sebagai sarana memohon perlindungan kepada Allah SWT.

Maka itu, Parents bisa mengandalkan surah Al-Fatihah sebagai doa untuk menghilangkan mual saat hamil, sekaligus memohon keselamatan Parents dan buah hati.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Anda bisa mengamalkan surat Al Fatihah ini sebanyak 7 kali dalam sehari. Harapannya dengan rutin memanjatkan surat Al Fatihah, Parents diberikan kelancaran dan kesehatan selama mengandung.

2. Membaca Dua Ayat Terakhir dari Surat Al-Baqarah

Selanjutnya, Parents juga disarankan membaca dua ayat terakhir Surat Al-Baqarah sebagai doa untuk menghilangkan mual saat hamil.

Ayat-ayat tersebut dapat memberikan perlindungan kepada ibu dan janin agar selamat hingga proses persalinan nanti.

Selain bisa semakin mendekatkan diri dengan sang Pencipta, membaca dua ayat terakhir surat Al Fatihah ini bisa membuat suasana hati Parents menjadi lebih stabil.
Disarankan untuk memanjatkannya pada sore hari atau menjelang tidur, agar tidur Parents menjadi lebih nyenyak.

Artikel terkait: Walimatul Haml, Inilah Doa untuk Syukuran Kehamilan Usia 4 Bulan

3. Membaca Surat Al-Insyirah

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Pexels

Al-Insyirah memiliki arti “kelapangan” dan seringkali digunakan sebagai doa guna memohon kekuatan serta kemudahan ketika seseorang mengalami ujian hidup seperti gangguan kesehatan.

Oleh karena itu, surat ke-94 dalam Al-Qur’an ini bisa menjadi pilihan doa untuk menghilangkan mual saat hamil.

Cobalah untuk membaca secara rutin, niscaya doa ini akan membantu Parents mengatasi berbagai gangguan dari masa kehamilan hingga persalinan tiba.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Membaca surat Al Insyirah juga dapat menenangkan hati dan layaknya obat bagi keluhan kesehatan yang dialami oleh bumil.

4. Membaca Ayat Kursi

Ayat kursi berisi mengenai kekuasaan Allah SWT, sehingga memiliki banyak hikmah di dalamnya termasuk buat ibu hamil.

Ayat kursi juga bisa menjadi doa untuk menghilangkan mual saat hamil serta menjaga keselamatan dan kesehatan Parents bersama buah hati. Bacaan ini terkenal sebagai ayat yang dimuliakan karena banyak membahas kemuliaan Allah SWT.

Selain itu, Ayat Kursi juga dapat memperkuat keimanan seseorang jika dibaca tiap pagi dan sore maupun seusai sholat wajib. Dijamin, jika rutin mengamalkannya Parents akan lebih tenang sekaligus tawakal saat kehamilan.

Artikel terkait: 6 Doa untuk ibu hamil agar kehamilan sehat dan persalinan lancar

5. Membaca Doa Setelah Sholat

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber : freepik

Doa agar tidak mual muntah saat hamil dapat dipanjatkan usai sholat. Beberapa bacaan yang dianjurkan adalah sebagai berikut.

1. Doa Agar Janin dalam Kandungan Dikuatkan

Parents juga dapat memohon kekuatan untuk janin dalam kandungan melalui puji-pujian kepada Allah sebagai berikut.

“Bismillahilladziilaailaaha illaa huwal haliimul kariimu rabbil ‘arsyil ‘azhiim. Laa ilaaha illallaahu rabbus samaawaati wa rabbul’arsyil ‘azhiim.”

2. Doa Agar Janin Diberi Kesehatan

Doa ini bertujuan untuk memohon kesehatan bayi yang ada di dalam kandungan, sekaligus meminta kesembuhan dari segala penyakit. Simak bacaannya:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Allahummah fazh waladii ma daama fii bathnii. Wasyfihi ma’ii. Anta asy-syaafii laa syifaa’an illa syifaa ‘uka syifaa ‘an laa yughaadiru saqamaa.”

3. Doa Agar Diberi Anak yang Saleh

Selain membaca doa untuk menghilangkan mual saat hamil, Parents juga bisa meminta kepada Tuhan agar diberi putra-putri yang saleh dan salehah dengan membaca QS. Ash-Shaffat ayat 100 berikut ini:

رَبِّ هَبْ لِيْ مِنَ الصّٰلِحِيْنَ

Artinya: Ya Rabbku, anugerahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh.

4. Doa Menghadapi Kepayahan Selama Kehamilan

Terakhri, doa ini bertujuan untuk meminta kesehatan badan, penglihatan, dan pendengaran agar Parents senantiasa kuat selama kehamilan berlangsung.

“Allaahumma ‘aafinii fii badanii wa ‘aafinii fii sam’ii wa ‘aafini fii basharii”.

***

Itulah kumpulan doa agar tidak mual muntah saat hamil yang bisa Parents amalkan demi keselamatan dan kesehatan saat hamil.

Jangan lupa mengamalkan secara rutin, ya, Parents!

Baca Juga:

12 Doa untuk Janin dalam Kandungan agar Aktif Bergerak, Sehat dan Pintar!

3 Doa untuk Ibu Hamil agar Terhindar dari Gangguan Jin, Cek!

Penulis

Azahra Syifa