Tampil Ramping di Film Thor, Ini Diet Sehat yang Dijalani Natalie Portman

Meskipun cukup ketat, tetapi diet yang dilakukannya cukup masuk akal.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Natalie Portman tampil memukau dalam film terbarunya, Thor: Love and Thunder. Selain aktingnya yang memukau, salah satu yang menarik perhatian adalah tubuhnya yang langsing dan sehat. Ternyata, ia selama ini menjalani diet sehat untuk mendapatkan hal tersebut. Yuk simak cara diet Natalie Portman berikut ini. 

Cukup sulit untuk menjaga bentuk tubuh, dan tetap menjalani hidup sehat dalam waktu lama. Namun, aktris 41 tahun ini sukses melakukannya. Dilansir dari Eat This, bintang film Black Swan ini menjalani pola makan sehat setiap hari.

Menu makan sehat yang rutin dikonsumsinya ini dimulai dari menu sarapan hingga camilan.

Artikel terkait: Bintangi Thor: Love and Thunder, Intip 15 Rekomendasi Film Nathalie Portman Lainnya

Menu Diet Sehat yang Dijalani Natalie Portman

Sarapan Oatmeal atau Roti Panggang Avocado

Saat sarapan, menu yang disantap oleh sang aktris tidak sembarangan. Ia memilih sarapan yang sehat dan bergizi, seperti semangkuk oatmeal atau roti panggang avocado. Meskipun sepertinya tidak mengenyangkan seperti nasi uduk, tetapi ini adalah menu sarapan ideal yang sehat.

Perpaduan antara roti panggang dengan avocado yang mengandung nutrisi tinggi, menghasilkan karbohidrat kompleks, lemak sehat, dan protein. Natalie biasanya memakan sarapannya di jam 7 pagi.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Perempuan berdarah Israel-Amerika ini juga biasanya minum kopi saat sarapan. Namun, itu dilakukannya saat benar-benar merasa lelah. Sebagai selingan, Natalie juga suka sarapan dengan menu khas Israel.

Artikel terkait: Perempuan Tercantik Sedunia Versi Ariel Noah! Yuk Intip Transformasi Natalie Portman

Menu Vegan, Makan Siang Diet Natalie Portman

Saat waktunya makan siang, ibu dua anak ini lebih memilih menu vegan alias hanya sayur-sayuran dan tanpa daging. Menu vegan ala Meksiko jadi pilihannya. Jika sedang berada di rumah, ia memilih makan taco vegan yang dijual dekat rumahnya.

Kepada Harper’s Bazaar, Natalie bilang, “Biasanya saya pesan taco yang enak dekat rumah. Ada restoran yang memiliki menu vegan Meksiko enak.”

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nah, agar mendapatkan asupan protein tambahan—yang mungkin tidak tercukup dari menu vegan, ia memilih minum protein shake. Selain untuk mencukupi kebutuhan protein tubuh, ia mengonsumsi minuman ini untuk membentuk massa ototnya.

Untuk Makan Malam, Masak Bersama Suami

Saat sedang berada di rumah, Natalie lebih suka masak bersama suaminya, Benjamin Millepied. Mereka memang sering masak sendiri di rumah. Menurut laman Bon Appetit, Natalie dan Benjamin memiliki kebun di rumah mereka sehingga mudah untuk memetik sayuran segar dan rempah untuk memasak hidangan tertentu. 

Untuk menu makan malam, sang aktris sering membuat couscous salad dan hidangan ala Timur Tengah lainnya. Di akhir pekan, ia dan suami juga sering makan berbagai macam pasta. Selain itu, ia juga penyuka makanan Jepang sehingga sering menjadi pilihan menu makan malam di akhir pekan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Pintar Banget! 7 Artis Hollywood Ini Punya IQ di Atas Rata-rata

Camilan Sehat dalam menu Diet ala Natalie Portman

Jika sedang ingin ngemil, ada satu menu andalan yang selalu dipilih Natalie, yaitu es krim vegan. Meskipun vegan, tetapi es krim jenis ini tetap enak dan rasanya juga manis.

Lulusan Universitas Harvard ini menyukai rasa salted caramel, pisang, dan choco mint. Namun, aturan utama makan camilan saat sedang diet adalah tidak berlebihan. Jadi, Natalie hanya makan satu scoop es krim favoritnya sebelum tidur, tidak lebih dari itu.

Sumber Twitter @IndieWire

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Itulah diet sehat yang dijalani oleh Natalie Portman. Apakah Parents berniat untuk mencobanya?

Baca juga:

3 Diet Paling Ngetren, Apa Kelebihan dan Kekurangannya?

Diet dengan Pisang, Efektif dan Mudah

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan