5 Jenis camilan enak untuk memperlancar ASI ibu menyusui

Bunda, konsumsi 5 cemilan ini yuk saat menyusui agar ASI lancar! Bergizi dan enak!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Ada banyak cara yang bisa Bunda lakukan untuk melancarkan ASI, salah satunya yakni dengan mengonsumsi makanan yang tepat. Rupanya, ada juga cemilan pelancar ASI yang bisa dikonsumsi ketika merasa ingin makan snack atau sesuatu yang ringan.

Selain bergizi dan melancarkan ASI, beberapa cemilan ini pun rasanya cukup enak sehingga Bunda tak akan bosan dengan makanan yang itu-itu saja. Nah Bun, coba yuk beberapa cemilan rekomendasi berikut ini.

Daftar cemilan pelancar ASI

1. Yoghurt dan Granola

Yoghurt dan granola, cemilan pelancar ASI

Bun, mengonsumsi yoghurt ketika menyusui sangat bermanfaat bagi kesehatan juga ASI. Yoghurt, khususnya jenis rendah gula diketahui tinggi protein, rendah kalori, dan mengandung probiotik alami yang dapat membantu pencernaan.

Penambahan granola bisa membuat menu camilan ini menjadi lebih segar dan kaya rasa. Granola juga memiliki kandungan vitamin dan serat yang juga baik untuk ibu menyusui.

2. Cokelat dan strawberry

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

strawberry dan coklat

Camilan lainnya yang direkomendasikan adalah cokelat dan strawberry. Cokelat diketahui kaya antioksidan serta kandungannya bisa menenangkan stres.

Kombinasi dengan strawberry bisa menjadi makanan yang segar kaya antioksidan serta anti inflamasi alami. Bunda bisa menyajikannya dengan membuat smoothies atau membekukan strawberry dengan cokelat di freezer.

3. Jus wortel dan keju

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Jus wortel, cemilan pelancar ASI

Wortel menjadi sayuran yang direkomendasikan dalam masa menyusui karena kandungan gizinya. Kaya vitamin A dan antioksidan, mengonsumsinya bisa mencegah berbagai penyakit berbahaya sekaligus mencerdaskan si kecil.

Agar rasanya tidak hambar, Bunda bisa menambahkan keju parut saat membuat jus wortel. Produk susu seperti keju pun bisa menambah asupan zat gizi harian ibu menyusui.

4. Sushi

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

sushi untuk ibu menyusui

Mengonsumsi sushi ketika menyusui, khususnya sushi yang mengandung salmon cukup disarankan. Ikan salmon memiliki banyak kandungan asam lemak yang baik bagi otak bayi.

Namun, sebaiknya tetap memiliki sushi yang dimasak matang ya, Bun.

5. Smoothies pisang dan dried fruit

smoothies pisang, cemilan pelancar ASI

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mudah ditemui, pisang memiliki beragam manfaat untuk ibu menyusui, salah satunya melancarkan ASI. Bila bosan mengonsumsinya secara langsung, Bunda bisa membuat smoothies dingin yang segar.

Agar rasanya lebih bervariasi, Bunda bisa menambahkan oats, almond, maupun buah kering untuk menambah asupan zat gizi lainnya.

Tertarik untuk membuat 5 cemilan di atas, Bun?

Artikel terkait : 7 Manfaat tak terduga dan efek samping makan pisang saat menyusui

Sumber: kindredbravely, mother.ly

Baca Juga:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bisa Melancarkan ASI, Ketahui Manfaat dan Cara Pijat Payudara saat Hamil

Penulis

nisya