Wanita Bongkar Celengan Keponakan yang Meninggal, Isinya Bikin Trenyuh

Viral di TikTok, seorang perempuan menemukan celengan peninggalan almarhum keponakan yang ternyata setelah dibuka berisi uang jutaan rupiah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Beredar di media sosial video viral yang menceritakan sebuah keluarga kaget ketika menemukan celengan peninggalan sang keponakan yang meninggal. Video penemuan celengan keponakan tersebut pertama kali muncul di platform TikTok dan menuai beragam reaksi dari warganet.

Video itu diunggah pertama kali lewat akun TikTok @noviia_msglowofficial milik Novia Kasada. Menjadi viral, video pendek berdurasi 9 detik tersebut telah disaksikan ratusan ribu kali oleh warganet Indonesia.

Artikel Terkait: Viral Video Perpisahan Anak dan Ibunya yang Meninggal Karena COVID-19, Bikin Pilu

Viral Keluarga Kaget Temukan Celengan Keponakan yang meninggal

1. Menemukan Celengan Peninggalan Almarhum

Sumber: TikTok @noviia_msglowofficial

Novia Kasada mengunggah video berupa potongan foto-foto yang memperlihatkan celengan plastik peninggalan almarhum keponakannya yang baru beberapa waktu lalu meninggal. 

Dalam video tersebut tampak 12 buah celengan plastik berbentuk beberapa macam hewan. Celengan-celengan tersebut rupanya ditemukan keluarga Novia ketika membersihkan kamar tidur almarhum keponakannya.

“Setelah kepergian keponakanku, keluarga kami membantu membersihkan kamar almarhum, dan di bawah tempat tidur & di dalam lemari ada banyak celengan dan isinya semua full.” Novia menulis dalam video tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait: Viral Tenaga Kesehatan Hibur Anak yang Kehilangan Orangtuanya, Haru!

2. Selama Hidup Kerap Dianggap Rendah

Sumber: TikTok @noviia_msglowofficial

Sang pengunggah video tersebut juga bercerita bahwa semasa hidupnya, almarhum juga kerap dianggap rendah karena berasal dari keluarga sederhana. Meskipun begitu, mendiang keponakannya ternyata telaten mengumpulkan uang hasil pekerjaannya.

“Masyaallah sebanyak ini. Di saat dipandang rendah ternyata almarhum membuktikan dengan ketelitiannya mengumpulkan uang dengan segala usaha yang dilakukannya,” paparnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Novia juga memperlihatkan tumpukan uang receh dan kertas yang dikeluarkan dari celengan-celengan tersebut. Jumlahnya sangat banyak dan memenuhi tikar yang digelar untuk menghitung uangnya.

3. Celengan Keponakan Berisi Jutaan Rupiah

Sumber: TikTok @noviia_msglowofficial

Saat hidup, almarhum tinggal bersama nenek yang merawatnya. Ternyata sang nenek juga tidak tahu menahu soal tabungan milik cucunya itu. Ketika mendapati celengan-celengan peninggalan almarhum, sang nenek tak kuasa menahan air mata haru.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Nenekku yang merawat almarhum aja sampai gak tau, kalau almarhum nabung dalam celengan sebanyak itu. Nenekku sampai nangis terharu.” Ia melanjutkan.

Setelah dihitung, jumlahnya sendiri tak main-main hingga mencapai jutaan rupiah.

“Masyaallah total sampai 11.200.000,” tambah Novia.

Artikel Terkait: Viral Ibu Bongkar Celengan Macan Berisi Uang Recehan, Berapa Jumlahnya?

4. Akan Digunakan untuk Tahlilan dan Disumbangkan

Sumber: TikTok @noviia_msglowofficial

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Video pendek tersebut rupanya menarik perhatian warganet serta para pengikut Novia di Tiktok. Banyak yang menyebut bahwa uang peninggalan keponakan Novia dapat digunakan untuk menjadi amal jariyah. Tak sedikit pula yang menyarankan agar uang tersebut diberikan kepada si nenek serta disumbangkan.

“Meninggalkan rejekinya untuk nenek yang sudah uzur. Untuk kebutuhannya sehari-hari, amal jariyah yang patut kita contoh,” komentar salah seorang warganet.

“Intinya di video tiktok ini kita ambil pelajaran, jangan memandang rendah orang lain dari segi apapun… Karena kita tidak tahu kapan dia akan sukses.” Warganet lain menimpali.

“Persis almarhum adikku, pas meninggal juga ninggalin celengan yang isinya penuh. Langsung kami sumbangin ke masjid, semoga bisa jadi amal jariyah buatnya aamiin,” balas yang lainnya.

Novia sendiri menyatakan rasa terima kasih atas saran dan doa-doa yang ia terima. Menurutnya, keluarga sudah memutuskan menggunakan uang tersebut untuk acara tahlilan dan sebagian lainnya disumbangkan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Masyaallah terima kasih untuk saran-saran dan doa-doa terbaiknya. Tabungan almarhum sebagian disumbangkan & untuk acara tahlilan,” tulis Novia.

***
Tak bisa dipungkiri bahwa di Indonesia acara selepas kematian seperti tahlilan dapat memakan biaya yang besar. Dari kasus Novia, uang di celengan peninggalan sang keponakan bisa digunakan untuk meringankan biaya tahlilan keluarga. Bagaimana menurut Parents, apakah seharusnya kita mempersiapkan dana untuk keperluan tak terduga seperti ini?

Baca Juga:

Berkaca Kasus Ibu di Padang Langgar Prokes, Apa Alasan Psikologis Orang Ingin Viral?

Viral Bidan Bantu Seorang Ibu Melahirkan di Atas Perahu, Begini Kronologisnya

Viral video kantong empedu berisi boba, ini klarifikasi dan penjelasan dokter