Sebagai orangtua, tentunya Bunda ingin anak tumbuh sehat, bukan? Tetapi tanpa disadari pertumbuhan si kecil bisa terganggu karena adanya kondisi stunting. Kondisi ini menyebabkan tinggi badan anak tidak sesuai dengan usianya dalam standar kurva pertumbuhan WHO.
Stunting adalah gangguan tumbuh kembang pada anak yang disebabkan oleh berbagai macam faktor. Mulai dari faktor genetik, kurangnya nutrisi yang dikonsumsi anak, serta fasilitas sanitasi yang kurang layak. Tapi Bunda jangan khawatir, karena stunting bisa dicegah sejak dalam masa kandungan sampai anak berusia 2-3 tahun, lho.
5 Cara Mencegah Stunting pada Anak
Nah ini dia 5 caranya, jangan lupa di catat ya!
1. Pastikan Kebutuhan Asam Folat dan Zat Besi Bunda Terpenuhi
Sejak dalam kandungan, Bunda harus rutin mengkonsumsi makanan yang kaya akan asam folat dan zat besi seperti seafood, sayuran hijau, telur, kacang merah atau suplemen vitamin yang memang ditujukan untuk ibu hamil.
Hal ini dikarenakan ibu hamil yang mengalami anemia memiliki peluang lebih besar untuk melahirkan anak dengan kondisi stunting. Maka dari itu Bunda diperlukan asam folat dan zat besi yang cukup agar sel darah merah bisa terbentuk dengan baik.
Artikel Terkait: Cegah stunting pada anak sejak ia dalam kandungan, ini yang perlu dilakukan!
2. Kualitas 1000 Hari Pertama Kehidupan
Menurut Unicef, 1000 hari pertama dalam kehidupan anak merupakan waktu-waktu krusial untuk terus memperhatikan gizi anak. Pada 1000 hari ini mencakup usia anak saat dalam kandungan sampai usia 2 tahun.
Di masa ini juga Bunda juga harus memastikan tinggi badan anak sesuai dengan berat badan dan usianya. Di sinilah pentingnya rutin pergi ke posyandu atau dokter anak untuk memastikan kondisi buah hati.
3. Berikan Anak ASI Eksklusif Setidaknya Selama 6 Bulan
Gizi yang didapatkan si kecil sejak lahir berasal dari Air Susu Ibu (ASI). Jika tidak ada kendala atau halangan, Bunda sebaiknya mengupayakan agar si kecil mendapatkan ASI eksklusif selama 6 bulan, ya.
Namun, jika Bunda terkendala untuk memberikan ASI secara eksklusif, jangan khawatir. Susu formula juga bisa diberikan kepada si kecil sebagai alternatif pengganti ASI.
Karena ASI bukan satu-satunya faktor yang menjadi pencegah stunting, Jadi jangan lupa perhatikan juga faktor-faktor lainnya, ya.
Artikel Terkait: Anemia defisiensi besi bisa ganggu kecerdasan anak, kenali gejalanya!
4. Memberikan MPASI Kepada Anak
Setelah anak berusia diatas 6 bulan, Bunda sudah bisa menambahkan MPASI atau Makanan Pendamping ASI sebagai makanan anak. MPASI adalah makanan yang dibuat khusus untuk anak dengan cara dihaluskan atau diblender.
Dengan MPASI, nutrisi yang didapatkan anak semakin beragam dan si kecil bisa tumbuh menjadi lebih sehat. Selain itu MPASI juga bisa mencegah si kecil dari kondisi stunting.
Beberapa menu MPASI yang bisa mencegah stunting adalah makanan yang mengandung protein nabati seperti kedelai, tahu, tempe, brokoli, wortel, umbi-umbian, ataupun buah jeruk. Jangan lupa pastikan si kecil juga mendapat nutrisi protein hewani seperti daging, ikan dan telur.
5. Memastikan Kebutuhan Sanitasi Layak
Penyebab anak tumbuh dalam kondisi stunting juga berasal dari keadaan lingkungan yang kurang bersih. Sehingga Bunda sebaiknya memastikan makanan dan air yang anak konsumsi sudah bersih dan layak. Tempat sampah dan limbah di sekitar anak juga harus dikelola dengan baik dan tidak mudah dijangkau oleh anak.
Selain itu, Bunda juga bisa membiasakan si kecil mencuci tangan dengan sabun dan mengajarkannya untuk buang air kecil maupun buang air besar hanya di kamar mandi, bukan di pinggir jalan atau saluran pembuangan air.
Nah itu dia 5 cara mencegah stunting pada anak yang bisa diterapkan sedini mungkin. Jangan lupa untuk terus memantau perkembangan si kecil. Selain itu, jangan lupa untuk rutin berkonsultasi dengan bidan atau dokter anak. Semoga buah hati kita tetap sehat y!
Artikel Terkait: Cegah stillbirth hingga stunting, ini alasan wajib melakukan pemeriksaan kehamilan!
****
Ditulis oleh Arta Angelina, UGC Contributor theAsianparent.com.
Baca Juga:
Penyebab Stunting pada Anak Bisa Terjadi Sejak Masa Kehamilan Loh!
Apa itu Stunting yang Sering Dialami Anak? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Apakah Rokok Meningkatkan Risiko Stunting pada Anak? Ini Faktanya!