X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Ruam Popok Expert
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

6 Buah yang Tak Cocok Dibuat Jus, Nutrisi Pentingnya Bisa Hilang!

Bacaan 5 menit

Konsumsi buah sangat disarankan untuk memeroleh nutrisi baik bagi tubuh. Pengolahannya pun bisa beragam seperti salah satunya dibuat minuman jus. Namun, Parents harus tahu apa saja jenis buah untuk dibuat jus dan jenis buah yang tak cocok untuk dijadikan jus.

Ada beberapa jenis buah yang justru tidak cocok diolah menjadi jus karena bisa merusak kandungan nutrisi di dalamnya. Yuk, dicatat apa saja buah-buahan yang cocok dan tidak cocok sebagai jus!

Buah yang Tidak Cocok untuk Dibuat Jus

1. Alpukat

buah untuk jus

Jus alpukat adalah minuman yang populer di Indonesia. Rasanya yang berlemak, nikmat diminum saat cuaca panas dengan kombinasi susu kental cokelat di dalamnya.

Buah alpukat yang kaya akan lemak baik, vitamin C, gizi yang tinggi, kalium dan folat ini sebenarnya tidak disarankan untuk diolah menjadi jus. Melansir dari Good Nature, konsistensi alpukat yang lembut dan kurang berair ini sulit mengeluarkan ekstrak jus.

Jus alpukat yang diberi tambahan air ini bisa menghilangkan nutrisi baiknya. Sehingga, alpukat lebih baik diolah menjadi pelengkap salad atau langsung dimakan.

2. Pisang

buah untuk jus

Buah yang sangat mudah ditemukan di Indonesia ini tak jarang dihidangnya ke dalam bentuk minuman  atau makanan seperti smoothies yang dipadukan dengan buah-buahan lainnya. Pisang yang mengandung vitamin B6, serat, magnesium, potasium, dan vitamin C ini bagus untuk dijadikan camilan.

Tapi, karena kandungan airnya yang sedikit pisang kurang cocok bila dijadikan jus dan lebih disarankan dimakan secara langsung saja agar nutrisinya tidak berkurang.

3. Ceri

buah untuk jus

Buah berwarna merah gelap dengan rasa yang manis ini rupanya punya kandungan serat yang tinggi, vitamin A dan C, serta protein di dalamnya. Kandungan antioksidannya juga dipercaya mampu menangkal ragam penyakit dan lindungi jantung.

Tekstur buahnya yang lembek dan kecil-kecil ini lebih cocok digunakan sebagai pelengkap makanan dibandingkan jadi minuman.

4. Mangga termasuk Buah yang Tak Cocok untuk Dibuat Jus

buah untuk dibuat jus

Buah dengan warna daging yang kuning serta rasa manis legit ini punya banyak manfaat baik bagi tubuh. Diantaranya meningkatkan sistem imunitas, penurun risiko kanker, menjaga kesehatan mata.

Mangga adalah buah yang paling umum dijadikan sebagai menu jus, namun ternyata tidak bisa diolah sembarangan. Melansir Beautynesia, karena tekstur yang gampang hancurnya maka mangga sebaiknya diolah ketika sudah membeku.

5. Nanas

buah untuk dibuat jus

Rasa buahnya yang cenderung asam dan sensasi gatal di lidah ketika dimakan langsung tak jarang membuat sebagian orang senang mengonsumsinya sebagai jus.

Melansir dari Times of India, nanas justru tidak baik jika diolah sebagai jus karena bisa menghilangkan nutrisinya, dan hanya menyisakan banyak gula yang bisa meningkatkan kadar gula darah dan insulin.

6. Buah Pir

buah untuk jus

Buah pir punya tekstur yang renyah, lembut dengan kandungan air yang banyak ini baik disantap sebagai camilan sehat. Akan tetapi, pir justru bisa membuat pencernaan terganggu ketika diolah menjadi jus.

Orang-orang yang sensitif terhadap fruktosa bisa mengalami gangguan seperti sakit perut, frekuensi buang air besar bertambah, juga pencernaan yang dipenuhi gas.

Artikel terkait: 11 Jus Untuk Diet yang Membantu Turunkan Berat Badan

Buah yang Paling Cocok untuk Dibuat Jus

buah untuk dibuat jus

1. Delima

Melansir WebMD, buah delima merupakan pilihan baik untuk diolah menjadi minuman jus. Walau buah ini punya kandungan gula dan kalori cukup tinggi, tetapi ini bagus bagi kesehatan karena delima mengandung antioksidan.

buah untuk jus

Faktanya, buah delima punya antioksidan lebih kaya dibandingkan teh hijau. Karena itu, jangan ragu untuk mengonsumsi jus buah delima setiap hari ya!

Cerita mitra kami
11 Tips Make Up Natural, Tampil Penuh Pesona Tanpa Harus Menor
11 Tips Make Up Natural, Tampil Penuh Pesona Tanpa Harus Menor
Tips Memilih Baju Hari Raya Buat Bayi dan Anak bersama Babyshop Indonesia, Nomor Satu Harus Nyaman
Tips Memilih Baju Hari Raya Buat Bayi dan Anak bersama Babyshop Indonesia, Nomor Satu Harus Nyaman
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Selain Mempersiapkan Masa Depan, Ini 5 Manfaat Mengajari Anak Menabung Sejak Dini
Selain Mempersiapkan Masa Depan, Ini 5 Manfaat Mengajari Anak Menabung Sejak Dini

2. Kranberi

6 Buah yang Tak Cocok Dibuat Jus, Nutrisi Pentingnya Bisa Hilang!

Buah yang tampilannya hampir serupa dengan delima ini cukup sulit ditemukan di Indonesia. Di balik rasanya yang manis, kranberi punya manfaat dalam menjaga imunitas tubuh berkat kandungan vitamin C-nya.

Terlebih dengan meminum jus kranberi tanpa gula bisa membantu mencegah berkembangnya bakteri penyebab infeksi saluran kemih.

3. Acai Berry

6 Buah yang Tak Cocok Dibuat Jus, Nutrisi Pentingnya Bisa Hilang!

Populer dan ditemukan di wilayah Amerika Selatan, buah acai beryy mempunyai konsentrasi tinggi akan antioksidan dibandingkan kranberi, blackberry, stroberi, atau bluberi.

Beri yang berwarna hitam keunguan ini terkenal sebagai superfood. Mengutip alodokter.com, acai berry mampu memberikan khasiat seperti menurunkan kolesterol jahat, penangkal radikal bebas, meningkatkan fungsi otak.

4. Anggur Merah termasuk buah yang cocok untuk dibuat Jus

6 Buah yang Tak Cocok Dibuat Jus, Nutrisi Pentingnya Bisa Hilang!

Biasanya dijadikan bahan baku pembuatan minuman beralkohol, tetapi anggur merah yang dibuat jus memiliki kadar antioksidan yang tinggi berkat kandungan flavonoid serta resveratrol di tiap buahnya.

Kunci untuk mendapatkan khasiat baiknya adalah membuat jus dari seluruh bagiannya: biji, kulit juga dagingnya. Dengan konsumsi jus buah anggur Parents dapat mencegah kerusakan sel karena radikal bebas.

5. Buah plum

6 Buah yang Tak Cocok Dibuat Jus, Nutrisi Pentingnya Bisa Hilang!

Biasanya buah ini digunakan sebagai pelengkap pada hidangan kue. Namun, plum yang juga kerap digunakan sebagai obat konstipasi. Hal ini karena buah ini merupakan sumber serat dan mengandung sorbitol sebagai pencahar natural.

Jus prune sendiri mengandung potasium, zat besi, serta antioksidan.

6. Jeruk, Buah untuk dibuat jus favorit semua orang

6 Buah yang Tak Cocok Dibuat Jus, Nutrisi Pentingnya Bisa Hilang!

Sudah tak diragukan lagi akan kebaikan vitamin C yang banyak terkandung dalam buah jeruk, serta antioksidan lebih tinggi dibandingkan jus anggur, bluberi, dan delima. Pengolahan jus ini lebih baik tanpa penambahan gula untuk jumlah kalori yang lebih sedikit.

Akan tetapi, sebelum dibuat jus jangan lupa untuk menghilangnya kulitnya karena bisa menyebabkan sakit perut bila tercampur.

***

Nah, Parents itulah jenis buah-buahan yang cocok dan juga tidak cocok diolah menjadi jus. Pastikan sebelum dikonsumsi cuci bersih terlebih dulu, ya!

Baca juga:

Selain jus jeruk dan cranberry, ini 7 daftar jus yang baik dikonsumsi oleh Bumil!

Inilah 6 jus buah paling sehat yang perlu Anda konsumsi secara rutin

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Alya

Diedit oleh:

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Gaya Hidup
  • /
  • 6 Buah yang Tak Cocok Dibuat Jus, Nutrisi Pentingnya Bisa Hilang!
Bagikan:
  • Blak-blakan Soal Kondisi Mentalnya, Sia Didiagnosis Autis

    Blak-blakan Soal Kondisi Mentalnya, Sia Didiagnosis Autis

  • Dikatai Netizen Aktingnya Jelek dan Tak Cantik, Ini Respon Shenina Cinnamon

    Dikatai Netizen Aktingnya Jelek dan Tak Cantik, Ini Respon Shenina Cinnamon

  • Ditanya Soal Kriteria, Ini Tipe Lelaki Idaman Raline Shah!

    Ditanya Soal Kriteria, Ini Tipe Lelaki Idaman Raline Shah!

  • Blak-blakan Soal Kondisi Mentalnya, Sia Didiagnosis Autis

    Blak-blakan Soal Kondisi Mentalnya, Sia Didiagnosis Autis

  • Dikatai Netizen Aktingnya Jelek dan Tak Cantik, Ini Respon Shenina Cinnamon

    Dikatai Netizen Aktingnya Jelek dan Tak Cantik, Ini Respon Shenina Cinnamon

  • Ditanya Soal Kriteria, Ini Tipe Lelaki Idaman Raline Shah!

    Ditanya Soal Kriteria, Ini Tipe Lelaki Idaman Raline Shah!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.