Seorang petugas polisi di Arkansas, negara bagian Amerika Serikat berhasil menyelamatkan nyawa seorang bocah laki-laki yang terjebak ke dalam kolam es yang membeku. Bagaimana kronologinya?
Bocah Terjebak di Kolam Es yang Membeku, Polisi Berhasil Menyelamatkan
Seorang bocah laki-laki asal Amerika Serikat terjebak di kolam es yang sudah membeku. Beruntungnya, para petugas setempat berhasil menyelamatkan bocah yang tidak diketahui usianya itu.
Dikutip dari laman People, para petugas merespons kejadian yang terjadi di apartemen Gladiola Estates di Harrisburg Road di Jonesboro sekitar pukul 10 pagi waktu setempat.
“Setibanya di sana, seorang petugas bernama Troy Ellison langsung bertindak dan dengan cepat menemukan anak itu,” kata Departemen Kepolisian Jonesboro dalam sebuah postingan di Facebook resminya, menyertakan video penyelamatan.
Berdasarkan rekaman dari kamera, sang petugas tersebut berlari menuju sebuah kolam danau. Sementara ada tiga orang yang tampaknya sudah dewasa, berdiri di dekat tepi air ketika anak laki-laki tersebut berteriak minta tolong.
Sempat Ingin Ditolong Tetangga
Salah satu tetangganya, Jazmin Kary, sempat berusaha menjangkau anak tersebut dengan menggunakan tongkat dan bahkan memanjat kolam es itu sendirian. Namun setelah mengetahui bahwa es tersebut tidak aman, ia langsung mundur dan mengurungkan niatnya.
Artikel terkait: 4 Penyebab anak tenggelam yang sering terjadi, Parents wajib waspada!
Petugas Berhasil Menolong
Setelah menilai lokasi kejadian, Ellison mencoba merangkak ke atas es untuk menjangkaul anak laki-laki tersebut, yang terlihat sangat ketakutan.
“Aku menangkapmu, kawan! Aku mendapatkanmu!”, teriaknya terdengar dari dalam rekaman video saat dia mengangkat anak laki-laki itu dari kolam es.
Beberapa petugas pemadam kebakaran pun turun tangan membantu Ellison dan anak laki-laki itu mendekati tepi kolam. Salah satu petugas menjemput bocah itu dan menyerahkannya kepada petugas pemadam kebakaran yang berdiri di tepian terdekat.
Sang petugas Ellison terdengar menarik napas panjang setelah anak itu berhasil diselamatkan dan dibawa ke rumah sakit setempat untuk dievaluasi.
“Saya belum pernah melakukan hal seperti itu sebelumnya,” kata Ellison, dikutip dari laman People. Dia mengatakan ibu dari anak laki-laki tersebut mengatakan bahwa putranya baik-baik saja dan berharap tidak trauma akibat dari insiden tersebut. Namun, anak laki-laki itu mengatakan dia sepertinya mengalami sedikit trauma, ia mengatakan tidak akan pergi ke kolam es untuk sementara waktu.
Sang Petugas Mendapat Pujian
Di dalam akun Facebooknya, departemen kepolisian setempat Jonesboro memuji Ellison karena berhasil melakukan pekerjaan hebat ini, yaitu menyelamatkan nyawa seseorang. Pihak kepolisian juga menjadikan kejadian ini sebagai pengingat untuk mewaspadai kolam es yang tipis.
“Berhati-hatilah bahwa ketika suhu di musim ini, bermain di atas es tidak pernah aman,” kata pihak Jonesboro Police Department.
Itulah kasus tentang bocah laki-laki yang terjebak di kolam es. Semoga peristiwa ini menjadi peringatan bagi kita untuk menjaga keamanan anak-anak saat bermain ya, Parents.
***
Baca juga:
Pertolongan Pertama Saat Anak Tenggelam, Langkah Cepat Selamatkan Nyawa!
Anak Asri Welas Tercebur ke Kolam Renang dan Dilarikan ke RS, Bagaimana Kondisinya?