Bun, pernahkah memergoki anak sedang asyik mencorat coret dinding rumah? Kesal pasti, tapi jangan salah Bun, aktivitas ini ternyata bagian dari belajar seni sejak dini.
Studi yang dipublikasikan dalam Creativity Research Journal pada 2006 menyebutkan bahwa anak yang sering bersentuhan dengan seni akan cenderung berpikir kritis dan piawai menyelesaikan masalah.
Berikut ini manfaat yang bisa diraih anak dengan belajar seni sejak kecil.
Manfaat belajar seni #1: Meningkatkan kinerja otak
Samanta Ananta, M.Psi., psikolog anak dan keluarga membenarkan manfaat mencengangkan jika anak belajar seni sejak dini.
“Sudah banyak penelitian yang membuktikan, aktivitas seni dapat memperbaiki kinerja otak. Otak merilis hormon endorfin dan dopamin yang membuat anak lebih bahagia,” paparnya dalam acara Media Gathering Kick Off Koko Olimpiade 2019 & Media Art Class by Bartega di bilangan Jakarta Selatan, Selasa (22/1).
Tak perlu aktivitas rumit, menggambar dan mewarnai adalah aktivitas seni menyenangkan yang paling mudah dilakukan di mana saja oleh anak.
Manfaat belajar seni #2: Anak akan lebih bahagia
Seni ternyata juga berefek positif agar anak tumbuh menjadi pribadi yang bahagia.
“Besar efeknya. Saat melukis, seseorang akan melepaskan hormon kortisol yaitu hormon yang berhubungan dengan stres. Ini sama saja dengan kita makan cokelat, membuat hati lebih bahagia,” jelas Samanta.
Manfaat belajar seni #3: Berpikir kritis
Membiarkan anak sibuk demgan kertas dan krayon nyatanya efektif untuk anak berpikir kritis lho, Bun.
“Ketika mewarnai, otak kanan akan lebih bergerak untuk membentuk anak lebih kreatif. Anak akan piawai menyelesaikan masalah saat dewasa,” kata Samanta.
Manfaat belajar seni #4: Lebih ekspresif
Samanta menuturkan bahwa seni akan meningkatkan kemampuan memori anak. Selain itu anak akan tumbuh menjadi sosok yang percaya diri.
“Goresan garis di kertas akan memgaktifkan otak bagian depan. Anak akan mudah mengekspresikan diri dan mampu menunjukkan respon positif. Emosinya juga akan cenderung stabil,” ujar Samanta.
Manfaat belajar seni #5: Menjalin bonding positif dengan orangtua
Tak hanya memajukan kemampuan kognitif saja Bun, seni juga menjadi media efektif untuk anak bisa menjalin bonding positif dengan orangtua.
“Ini menjadi cara bagus untuk komunikasi anak dan orangtua berjalan lancar.
Cara mengenalkan seni pada anak
Ada beragam manfaat jika anak belajar seni sejak kecil. Lalu bagaimana cara orangtua mengenalkan seni? Coba cara ini yuk, Parents.
1. Supply
Bunda bisa mulai mengenalkan seni dengan cara yang menyenangkan, misalnya pergi ke museum. Jika anak sudah berusia lebih besar, bisa mengikutsertakan anak kelas menggambar berisi anak seusianya.
“Yang paling pemting jangan judgement (menghakimi). Terus yakinkan anak agar dia semakin percaya diri,” ungkap Samanta.
2. Preferences
Jika anak sudah mulai tertarik, langkah selanjutnya yang bisa dilakukan yaitu biarkan anak memilih media seni.
“Sesuaikan dengan kapasitas anak. Misalnya untuk anak yang mudah cemas, jangan kenalkan dengan cat air karena malah akan tambah cemas,” tegas Samanta.
3. Exercise
Yang tak kalah penting yaitu latihan. Dorong anak agar terus berlatih, dengan begitu anak akan semakin mencintai seni.
“Jangan sungkan memberi pujian. Misalnya anak menggambar dengan rapi dan tidak ke luar garis, puji pencapaiannya dengan kalimat yang positif,” tutup Samanta.
Nah Bun, jadi jangan lagi ragu mengenalkan seni pada anak karena manfaatnya amat terasa untuk tumbuh kembangnya kelak.
Baca juga:
Anak senang menggambar? Ini arti gambar si kecil yang perlu Parents ketahui
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.