Rentetan duka kini tengah menyelimuti pemuka agama ustaz Solmed. Belum genap seminggu ia berduka karena kehilangan ibunda tercinta, kini giliran ayahnya yang dipanggil Sang Khalik. Ayah ustaz Solmed meninggal dunia pada Jumat, 16 Juli 2021. Simak informasi selengkapnya mengenai kepergian ayahanda ustaz Solmed berikut ini.
Ayahnya Meninggal Dunia, Ustaz Solmed: “Mohon Dibukakan Pintu Maaf”
Sumber: Instagram
Kesedihan kini tengah menyelimuti ustaz Solmed dan keluarga. Belum genap seminggu ia kehilangan ibundanya, kini ayahanda ustaz Solmed dikabarkan meninggal dunia. Ayah ustaz Solmed, H. Nadjamuddin Nasution, meninggal dunia pada Jumat, 16 Juli 2021, pukul 20.22 WIB.
Suami dari artis April Jasmine itu lantas mengabarkan hal tersebut melalui media sosialnya. Ia meminta kepada sanak saudara dan handai taulan agar ayahnya dibukakan pintu maaf seluas-luasnya.
“Innaa Lilaahi Wa Innaa Ilaihi Rooji’uun. Telah kembali kepada Allah SWT Sang Pemilik seluruh makhluk-Nya, dengan tenang penuh cinta dan kasih sayang-Nya, ayah saya: H. Nadjamuddin Nasution. Mohon dibukakan pintu maaf seluas-luasnya,” tulisnya via Instagram-nya @ustad_Solmed.
Tak hanya itu, ustaz Solmed juga memohon doa agar dosa-dosa ayahnya diampuni dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT.
“Mohon didoakan semoga ampunan Allah SWT dikaruniakan dan surga menjadi tempat tinggalnya. Al-Fatihah,” tulis ustaz Solmed.
April Jasmine Turut Berduka
Kepergian ayahanda ustaz Solmed tak hanya menorehkan kesedihan bagi sang pemuka agama. Istrinya, April Jasmine, juga turut bersedih atas kepergian ayah mertuanya. Ia juga mengunggah berita duka tersebut melalui akun Instagram-nya @apriljasmine85.
Sama seperti suaminya, April Jasmine memohon agar ayah mertuanya dibukakan pintu maaf dan didoakan supaya dosa-dosanya diampuni serta diberikan tempat terbaik di surga.
“Mohon dibukakan pintu maaf yang seluas-luasnya, mohon didoakan semoga ampunan Allah SWT dikaruniakan dan surga menjadi tempat tinggalnya. Al Faatihah… Kami semua yang berduka atas nama keluarga: Ustadz Solmed (anak), April Jasmine (menantu),” tulisnya via Instagram.
Seminggu sebelumnya, ustaz Solmed juga memberi kabar bahwa ibundanya, Hj. Salmah Lubis, meninggal dunia pada Minggu, 11 Juli 2021. April Jasmine juga sempat mengabadikan momen terakhir ketika ia mengiringi kepergian sang ibu mertua ke makam.
“Selamat jalan emak, mertua hebat, oramg baik yang telah melahirkan anak yang sholeh, makasih emak yang selalu mendoakan kami, 10 tahun aku kenal emak, hidup bersama, semua terasa begitu indah,” katanya via Instagram.
Ayah Ustaz Solmed Meninggal Dunia karena Virus di Paru-Paru
Sumber: Instagram
Ditinggal pergi oleh kedua orang tua dalam waktu yang berdekatan tentu menorehkan duka mendalam bagi ustaz Solmed dan keluarga. Ketika dijumpai oleh awak media, ia pun mengatakan bahwa almarhum sang ayah sebelumnya sangat jarang sakit.
“Pada prinsipnya ayah ini orang yang sangat jarang sakit. Seingat saya, ayah ke rumah sakit itu hanya dua kali sama terakhir beliau hingga penghujung hayatnya,” katanya, mengutip dari Detik.com.
Akan tetapi, beberapa waktu sebelum meninggal dunia, sang ayah mengeluhkan paru-paru almarhum.
“Sampai di rumah sakit proses, termasuk rongten, ternyata di paru-parunya sudah banyak virus,” kata sang ustaz.
Saat dirawat di RS, almarhum juga sempat dipasangi ventilator. Namun, almarhum tak mampu bertahan hingga pada akhirnya meninggal dunia pada hari Jumat (16/7/2021).
“Sampai akhirnya sudah enggak bisa, nolak pakai oksigen, pakailah ventilator. Beberapa hari di sana, dan akhirnya Jumat, 16 Juli, informasi dokter ayah wafat,” katanya.
Parents, demikian informasi mengenai ayah ustaz Solmed meninggal dunia. Mari kita doakan semoga almarhum diampuni dosa-dosanya dan mendapat tempat di surga. Bagi ustaz Solmed dan keluarga yang ditinggalkan juga semoga diberikan ketabahan.
Baca juga:
Viral Anak Mengazankan Jenazah Ibu, Bagaimana Menjelaskan Kematian pada Anak?
6 Artis yang Dinikahi Ustadz dan Hidup Bahagia, Siapa Saja?
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.