Langgeng Puluhan Tahun, 6 Artis Ini Rela Jalani Perkawinan Poligami

Rumah tangga poligami tidak selalu berakhir buruk. Sejumlah pasangan yang memilih poligami toh tetap akur. Berikut ini 6 artis poligami yang tetap langgeng.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bagi banyak pasangan, terutama istri, poligami adalah momok yang menakutkan. Meski demikian, beberapa artis poligami berikut ini bisa tetap langgeng menjalani rumah tangga selama bertahun-tahun.

Praktik poligami memang menuai pro kontra di tengah masyarakat. Namun harus diakui pula, tak sedikit contoh sebuah keluarga yang tetap akur meski sang suami memiliki istri lebih dari satu.

6 Artis Poligami dan Tetap Langgeng

Sejumlah pasangan artis berikut ini membuktikan rumah tangga mereka tetap bertahan. Ketika sang suami memilih jalankan poligami, para istri bahkan tak sungkan tunjukkan kekompakan. Siapa saja ya mereka?

1. Cut Keke dan Malik Bawazier

Instagram/@xavier.bawazier

Siapa sangka, bintang sinetron senior Cut Keke telah menjadi seorang istri kedua selama 13 tahun. Ia menikah secara siri dengan pengacara kondang Malik Bawazier pada 2006 silam.

Sebelum jatuh ke pelukan sang pengacara, Cut Keke sempat alami pasang surut dalam kisah asmara. Namun kini, ia terlihat bahagia menjalani rumah tangga dengan Malik. Apalagi semenjak kehadiran putra semata wayangnya Xavier Rasyad Pasca Aliva.

Instagram/@xavier.bawazier

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Cut pun Keke tampak rukun dengan istri pertama suaminya. Dalam beberapa kesempatan mereka sekeluarga terlihat kompak dan harmonis.

Namun perempuan kelahiran Jakarta ini menegaskan bahwa tidak semua perempuan bersedia dipoligami. Menurutnya, semua pilihan harus dihargai dan lagipula poligami bukan sesuatu yang perlu diumbar-umbar.

Artikel terkait: Diterpa isu poligami, apa kata Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu?

2. Nita Talia, 20 Tahun Jadi Istri Kedua

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penyanyi dangdut Nita Talia juga memilih menjadi istri kedua dari pria bernama Nurdin Ruditia. Awal pertemuan keduanya ketika sang suami hendak mengundang Nita Talia sebagai pengisi suatu acara.

Meski awalnya tak tertarik dengan tawaran Nurdin Ruditia, sang biduan dangdut akhirnya luluh. Istri pertama dan keluarga besar suaminya menerima kehadiran Nita. Suaminya pun berjanji sebisa mungkin bersikap adil.

Instagram/@nitatalia.real

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kini keluarga ini tetap langgeng. Bahkan hingga pernikahan Nita dan Nurdin memasuki tahun ke-20.

Nita Talia sendiri memuji istri pertama suaminya sebagai guru kehidupan. Sang istri pertama banyak memberi dirinya wejangan. Apalagi Nita yang usianya lebih muda mengaku sering kesulitan meredam emosi.

3. Azis Gagap

Komedian Ajis Gagap juga diketahui mantap menjalani rumah tangga poligami. Istri pertama Ajis Gagap bernama Nur Hasanah dan istri keduanya bernama Dewi Keke.

Instagram/@ajis_gagap22

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pelawak yang namanya melambung berkat program TV Opera Van Java ini pun mengaku jika kedua istrinya akur dan baik-baik saja. Terkadang mereka malah belanja bersama.

Azis Gagap berharap suatu hari bisa menyatukan seluruh keluarganya dalam satu atap, yakni di pondok pesantren yang saat ini sedang ia rintis. Sebab hingga saat ini mereka masih tinggal secara terpisah.

4. Parto, Artis Poligami yang Sudah Lama Diketahui Publik

Instagram/@partopatrio

Sudah bukan rahasia lagi bahwa Parto masuk dalam daftar komedian yang memilih berpoligami. Meski pernikahan keduanya dengan perempuan bernama Dina Rizky pada 2001 silam sempat menghebohkan publik.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parto sendiri dikenal bersikap tertutup soal kehidupan pribadinya. Namun hingga saat ini rumah tangganya adem ayem dan jauh dari berita miring.

Artikel terkait: Suami, kamu yakin mau jadi pelaku Poligami? Ini hal yang perlu dipikirkan

5. Dik Doank

Instagram/@dd_dikdoank

Laki-laki bernama lengkap Raden Rizki Mulyawan Kertanegara Hayang Denda Kusuma ini dulu tenar sebagai penyanyi sekaligus presenter berbagai program televisi. Ia juga dikenal sebagai sosok yang sangat peduli dengan lingkungan sosial dan pendidikan.

Pada 2012 silam, kabar pernikahan kedua Dik Doank sempat menjadi perbincangan publik. Lantas sang istri Myrna Yuanita mengaku ia sendiri memberikan restu pada suaminya untuk menikah lagi.

Hingga kini rumah tangga Dik Doank jauh dari gosip miring. Ia memilih fokus mengurus sekolah bernuansa alam yang ia dirikan di kawasan Ciputat.

6. Opie Kumis, Artis Poligami Punya 4 Istri

Instagram/@opiekumis17

Komedian berkumis tebal ini bahkan terang-terangan mengakui sempat punya empat istri. Tetapi kini hanya tinggal dua, sebab istri pertamanya meninggal dunia dan yang kedua minta dicerai.

Opie kumis sendiri tak memungkiri ada saja konflik dalam rumah tangganya. Baginya itu hal biasa dan manusiawi.

Dari semua istrinya Opie dikaruniai 8 anak dan 4 cucu. Rumah tangga mereka pun jauh dari gosip miring.

***

Parents, itulah 6 artis poligami yang rumah tangganya tetap langgeng hingga kini. Memilih poligami atau dipoligami adalah hak individu, yang terpenting adalah sadar akan risiko dan tanggung jawab. Semoga informasi ini bermanfaat, ya.

Baca juga:

Penulis

Titin Hatma