Buat Anda yang sedang mencari nama bayi, bagaimana jika menyematkan nama Zeya pada si Kecil? Bisa untuk perempuan maupun laki-laki, berikut ini arti nama Zeya yang penuh makna!
Simak juga inspirasi rangkaian nama bayi dari kata Zeya untuk perempuan dan laki-laki. Cek sampai habis di bawah ini, ya!
Artikel Terkait: Arti Nama Zea untuk Anak Perempuan, Ringkas tetapi Tetap Cantik
Arti Nama Zeya
Nama Zeya ini diambil dari bahasa Arab. Berasal dari kata ‘Diya’ dan ‘Ziya’, arti nama Zeya adalah ‘cahaya’,’sumber cahaya’, dan ‘kemegahan’ atau ‘sesuatu yang megah’.
Jadi, jika Parents ingin menyematkan nama yang artinya cahaya pada si Kecil, Zeya bisa menjadi pilihan yang tepat, ya.
Selain dari bahasa Arab, kata Zeya juga ditemukan di Rusia. Di Rusia, Zeya adalah salah satu nama desa, Parents.
Meski memang terdengar identik untuk perempuan, sebenarnya nama Zeya ini bersifat unisex. Artinya, nama ini bisa digunakan untuk anak perempuan maupun laki-laki.
Artikel Terkait: Arti Nama Kamari dan Rangkaiannya untuk Laki-laki dan Perempuan
Ide Rangkaian Nama Bayi Zeya
Berikut ini ide rangkaian dari nama Zeya untuk laki-laki dan perempuan, serta untuk disematkan sebagai nama depan, tengah, maupun belakang.
Rangkaian Nama Bayi Zeya untuk Perempuan
Sebagai Nama Depan
- Zeya Abigail: Cahaya kecerdasan
- Zeya Yuvika Flora: Perempuan muda yang memancarkan cahaya kebahagiaan
- Zeya Nur Alita: Perempuan bercahaya dan berhati baik
- Zeya Safira Putri: Perhiasan yang berkilau dan dikagumi banyak orang
- Zeya Zanitha: Cahaya yang lembut, perempuan yang anggun dan cantik.
Sebagai Nama Tengah
- Delania Zeya Renata: Perempuan yang dilahirkan penuh kesucian
- Veronica Zeya Vrinda: Bintang yang bersinar, cahaya kemenangan
- Ulsha Zeya Septha: Cahaya matahari, orang yang menyebar kebahagiaan
- Saraswati Zeya Sukma: Cahaya ilmu pengetahuan, perempuan yang cerdas
- Maharani Zeya Savvanah: Permaisuri bercahaya yang sehat.
Sebagai Nama Belakang
- Larasati Zeya: Cahaya yang berjiwa tenang
- Kaluna Zeya: Cahaya yang langka, kemegahan yang langka
- Jacqueline Zeya: Cahaya yang dilindungi Tuhan
- Putri Jelita Zeya: Cahaya yang begitu cantik dan tidak redup
- Kirana Kyra Zeya: Perempuan terhormat yang dapat dipecaya.
Artikel Terkait: 606 Nama Bayi Perempuan Modern Huruf A-Z dan Rangkaiannya yang Bermakna Indah
Rangkaian Nama Bayi Zeya untuk Laki-laki
Sebagai Nama Depan
- Zeya Abraham: Pembawa pesan penting dari Tuhan
- Zeya Arshaka: Orang jernih dan penuh cahaya kebahagiaan
- Zeya Kalvin: Laki-laki yang bersinar
- Zeya Dominic: Cahaya yang dimiliki oleh Tuhan
- Zeya Faidhan: Lelaki tampan yang penuh kebajikan.
Sebagai Nama Tengah
- Gifari Zeya Putra: Anak laki-laki yang lembut dan baik hati
- Hamza Zeya Purnama: Cahaya purnama yang tidak pernah redup
- Ivandra Zeya Fajrin: Kebanggaan, cahaya yang terang
- Daniel Zeya El Fatih: Seorang pemenang, kemegahan
- Faisal Zeya Nalendra: Bijaksana dan pintar.
Sebagai Nama Belakang
- Abimana Putra Zeya: Lelaki berbudi tinggi dan pintar
- Jahlan Zeya: Cahaya kemenangan
- Pradipta Zeya: Cahaya yang tak pernah redup
- Raefal Qabil Zeya: Cahaya kebahagiaan, sebuah kemegahan
- Mahardika Zeya: Yang berbudi luhur.
Artikel Terkait: Arti Nama Arsya, Cocok untuk Anak Laki-Laki dan Perempuan
Nah, itulah penjelasan seputar arti nama Zeya dan rangkaiannya. Semoga bermanfaat, Parents!
***
Baca Juga:
606 Nama Bayi Perempuan Modern Huruf A-Z dan Rangkaiannya yang Bermakna Indah
50 Nama Bayi Perempuan Islam Huruf R Bermakna Cantik dan Cerdas!
720 Nama Bayi Laki-Laki Modern Beserta Artinya yang Sarat Makna
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.