Ingin memberikan nama bayi perempuan yang modern dan terkesan classy? Jika iya, Anda bisa mempertimbangkan arti nama Jessica yang sarat makna. Kental nuansa kebaratan, nama satu ini tergolong populer di seluruh penjuru dunia.
Yuk, cari tahu arti nama dan inspirasi rangkaiannya di bawah ini!
Artikel Terkait: Bermakna Indah, Ini Arti Nama Rachel untuk Anak Perempuan
Arti Nama Jessica
Tak hanya populer, tak banyak yang menyangka bahwa nama Jessica memiliki makna religius.
Panggilan ini juga bisa dikatakan sebagai versi feminin dari nama Jonathan karena mempunyai arti yang sama.
Secara etimologi, nama ini diturunkan dari kata Yiskah dalam bahasa Ibrani yang bermakna melihat masa depan.
Akar katanya berasal dari Sakhah (ס.כ.ה) yang dapat diartikan melihat. Jessica juga diturunkan dari Jessi yang berarti kekayaan dan hadiah dari Tuhan.
Dapat ditarik kesimpulan bahwa arti nama Jessica adalah Tuhan melihat, kaya, dan hadiah dari Tuhan.
Seperti halnya Aisyah, variasi penulisan Jessica juga berbeda-beda di setiap daerah.
Beberapa di antaranya yaitu Jesica, Jessicah, Jessica, Jassica, Jase, Jessa, dan Yesika. Kendati demikian, maknanya tetap sama.
Lebih rinci, berikut arti nama Jessica dari berbagai macam bahasa:
- Jessica dari Hebrew (untuk anak Perempuan), yang berarti Kaya
- Jessica dari Sejarah (untuk anak Perempuan), yang berasal dari Shakespeare, nama anak perempuan dari Shylock Dalam The Merchant Of Venice (1596). Pembawa nama ini adalah artis Inggris Jessica Tandy, penulis Inggris Jessica Mitford, dan artis Amerika Jessica Lange.
- Jessica dari Karakteristik (untuk anak Perempuan)bermakna ceria, penuh keyakinan dan ekspresif. Penuh semangat, mudah beradaptasi, menarik, dan penuh perhatian.
- Jessica dari Skotlandia (untuk anak Perempuan), yang berarti Hadiah
- Jessica dari Kristiani (untuk anak Perempuan), yang berarti Dia Melihat
- Jessica dari Ibrani (untuk anak Perempuan), yang berarti Tuhan Menyayangi, Kekayaan
Artikel terkait: Maknanya Indah, Arti Nama Almahyra dan Rangkaiannya untuk Anak Perempuan
Fakta Unik Jessica
Sumber: bestofwallpaper
Meski terdengar modern, nama ini sebenarnya telah digunakan berabad-abad lamanya. Tercatat, karakter Jessica pertama kali muncul di drama “The Merchant of Venice” (1596) karya Shakespeare.
Dalam karya tersebut, ia dikisahkan sebagai putri Shylock. Disinyalir Shakespeare terinspirasi dari nama Iscah, putri Haran, yang disebutkan dalam Kitab Kejadian 11:29. Iscah dilafalkan sebagai Jescha pada masa itu.
Di dunia modern, Jessica populer di segala penjuru dunia. Ia termasuk nama bayi perempuan terpopuler di Amerika Serikat sepanjang tahun 1981 hingga 1997. Popularitasnya juga memuncak di Inggris dan Wales pada 2005.
Selain di negara belahan Eropa, nama Jessica banyak digunakan di Australia dan Kanada. Nama ini bahkan menduduki urutan 50 besar. Sedangkan, di Perancis nama ini berada di urutan 263.
Dari segi karakter, Jessica melambangkan ambisi yang membara sekeras baja. Dengan begitu, seseorang bernama Jessica tak akan berhenti berupaya meraih apapun yang diinginkan dalam kehidupan.
Dalam kehidupan percintaan, Jessica akan mencari pasangan yang setara secara intelektual atau kalau bisa lebih cerdas darinya.
Dilihat dari sisi numerologi atau kecocokan penomoran, Nama “Jessica” mempunyai jumlah angka:
J = 10
E = 5
S = 19
S = 19
I = 9
C = 3
A = 1
Jumlah angka untuk nama “Jessica” adalah 66. Studi ini memperlihatkan bahwa Jessica berkepribadian ekspresif, mudah berbicara dan bersosialisasi dengan banyak orang. Jessica cenderung menyukai seni dan menikmati hidupnya.
Artikel terkait: Jadi Nama Anak Kartika Putri, Ini Arti Nama Khalisa dalam Islam
Rangkaian Nama Jessica dan Artinya
Sumber: wallpaperbetter
Dengan makna sedemikian bagus, Parents sebenarnya bebas mengombinasikan Jessica dengan nama lainnya.
Jessica bisa ditempatkan di depan, sebagai nama tengah, maupun akhir nama anak.
Berikut deretan rangkaian nama yang bisa menjadi inspirasi:
1. Kallista Jessica Kawa: seorang anak perempuan yang memiliki kecantikan alami dan rasa keingintahuan tinggi.
- Kallista (Yunani): Kecantikan yang alami
- Jessica (Inggris): Orang yang tahu
- Kawa (Jepang): Sungai
2. Katalin Jessica Tracy: Anak perempuan petarung yang ingin tahu dan kecantikannya murni.
- Katalin (Basque): Murni
- Jessica (Inggris): Orang yang tahu
- Tracy (Galicia): Petarung
3. Maidie Jessica Akalanka: Anak perempuan yang diberkahi rasa ingin tahu dalam hidupnya dan kesempurnaan hakiki.
- Maidie (Skotlandia): Perempuan lajang
- Jessica (Inggris): Orang yang tahu
- Akalanka (Hindi): Sempurna, tanpa kesalahan
4. Bhanuwati Jessica Fortunata: Anak perempuan dengan kecerdasan gemilang dan hidupnya bergelimang keberuntungan.
- Bhanuwati (Jawa): Cemerlang kepandaiannya
- Jessica (Inggris): Orang yang tahu
- Fortunata (Ibrani): Beruntung
5. Urmila Jessica Mandisa: Anak perempuan yang selalu ingin tahu dan membawa kebahagiaan dalam hidup orang banyak.
- Urmila (Hindi): Istri Lashman
- Jessica (Inggris): Orang yang tahu
- Mandisa (Ibrani): Yang membawa kebahagiaan
6. Jessica Amellia: Anak perempuan maha mengetahui, tekun dan bekerja keras dalam hidup.
- Jessica (Inggris): Orang yang tahu
- Amellia (Inggris): Tekun dan rajin, pekerja keras
Artikel Terkait: Arti Nama Nabila: Sifat, Karakter, dan Ide Rangkaiannya
Bagus juga arti nama Jessica ya, Parents. Anda tertarik menamai buah hati dengan nama ini?
***
Baca juga:
Ide Rangkaian Nama Zara untuk Bayi Perempuan yang Memiliki Arti Indah
606 Nama Bayi Perempuan Modern Huruf A-Z dan Rangkaiannya yang Bermakna Indah
Arti Nama Jihan untuk Putri Tercinta, Melambangkan Kemegahan dan Keanggunan
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.