Sebelum memberikan nama untuk buah hati yang sedang dinanti-nanti, Parents mungkin juga mempertimbangkan arti nama tersebut. Salah satu nama anak perempuan yang populer di Indonesia adalah Indah. Lalu apa sih arti nama Indah itu sendiri?
Untuk Parents yang memiliki rencana untuk memberikan nama Indah untuk anak perempuannya, di artikel ini kami akan menjelaskan arti nama Indah beserta ide rangkaian namanya sebagai inspirasi.
Artikel Terkait: 20 Rangkaian nama bayi perempuan lengkap dengan maknanya
Arti Nama Indah dari Berbagai Negara
Arti Nama Indah dalam bahasa Indonesia berarti cantik atau gadis yang cantik. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata indah dapat berarti dalam keadaan enak dipandang, cantik dan elok. Selain itu, nama Indah juga dapat berarti peduli atau menaruh perhatian. Nama ini juga tidak ditemukan dalam bahasa lainnya, oleh karena itu nama Indah merupakan kata yang asli berasal dari bahasa Indonesia.
Sifat dan Karakter Nama Indah
Seseorang bernama Indah biasanya memiliki karakter yang terlihat tangguh, meskipun sebenarnya ia adalah orang yang sangat sensitif dan cukup rentan. Indah juga biasanya merupakan perempuan yang penuh pertimbangan sebelum memutuskan sesuatu. Dia juga cenderung menarik diri saat menghadapi permusuhan dan lebih memilih untuk menghindari konfrontasi.
Sisi lain dari Indah juga sifatnya yang pemberani, memiliki tekad yang kuat dan membenci ketidakadilan. Dia adalah karakter yang cukup kompleks dan terkadang mengedepankan ego dan sifatnya yang otoriter.
Sebagai seorang anak, Indah memiliki karakter yang baik, disiplin dan mandiri. Ia dapat menjadi kakak perempuan yang luar biasa dan cukup mampu menggantikan orang tuanya jika diperlukan. Meskipun demikian, penting untuk berhati-hati agar tidak memanfaatkan sifatnya yang baik dan suka menolong.
Artikel Terkait: 60+ Inspirasi nama bayi perempuan dari kumpulan nama sufi yang bermakna indah
Ide Rangkaian Nama Indah Beserta Arti
Parents, apakah Anda memiliki rencana untuk menamai si kecil dengan nama Indah? Berikut beberapa ide rangkaian nama Indah beserta arti yang dapat menjadi inspirasi untuk Parents:
- Arawinda Kamala Indah, artinya anak perempuan yang harum, elok dan teguh pendiriannya.
- Diva Indah Kaira, berarti perempuan yang seperti dewi dan memiliki derajat tinggi dan berparas rupawan.
- Bethany Indah Fayyana, artinya anak perempuan cantik layaknya dewi dan memiliki kepercayaan yang tinggi.
- Indah Luciana Mentari, berarti perempuan berwajah cantik, kuat dan bercahaya layaknya matahari.
- Indah Jayna Kemana, artinya anak perempuan berparas rupawan yang bersifat ramah dan selalu berbahagia.
- Inara Indah, artinya anak perempuan yang bersinar dan cantik.
- Indah Clarissa, berarti perempuan cantik yang cemerlang.
- Indah Maharani, artinya anak perempuan yang berwajah rupawan layaknya ratu.
- Aneisha Indah Bayuni, artinya anak perempuan cantik, suci dan enak dipandang.
- Hayana Indah Damara, artinya anak perempuan dengan mata yang indah dan berpendirian teguh.
Artikel Terkait: 53 Nama anak perempuan khas Indonesia bermakna indah
Public Figure Bernama Indah
Karena kepopulerannya, nama ini juga banyak dijumpai pada tokoh-tokoh terkenal di tanah air. Berikut beberapa perempuan terkenal yang memiliki nama Indah:
1. Indah Permatasari
sumber: Instagram @indahpermatas
Indah Permatasari adalah aktris dan model kelahiran Sulawesi Selatan. Salah satu karyanya yang terkenal adalah saat memerankan Btari Hapsari pada film dan juga serial Wedding Agreement. Wanita yang disapa Indah ini sudah menikah dengan komika Arie Kriting dan dikaruniai satu orang anak.
2. Indah Indriana
sumber: Instagram @indahindriana
Perempuan cantik kelahiran 5 November 1988 ini pernah menjadi pemenang Gadis Sampul pada tahun 2005. Indah kemudian melanjutkan karirnya sebagai aktris dan model. Ia memerankan banyak judul Film Televisi dan juga layar lebar. Film terakhir yang diperankannya berjudul Cinta Setelah Cinta dan Dewi Rindu yang rilis pada tahun 2022.
3. Indah Dewi Pertiwi
sumber: Instagram @idp91
Indah Dewi Pertiwi atau biasa dikenal juga dengan IDP merupakan wanita kelahiran 30 Januari 1991. Ia sudah terjun di dunia musik sejak tahun 2010. Salah satu lagu yang membuat namanya banyak dikenal oleh masyarakat adalah lagunya yang berjudul “Baru Aku Tahu Cinta Itu Apa”.
4. Indah Nevertari
sumber: Instagram @inevtariworld
Wanita asal Medan ini merupakan penyanyi yang terkenal lewat ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia tahun 2014. Indah memenangkan juara pertama ajang ini dengan suaranya yang indah dan unik. Sebelum memenangkan acara ini, Indah juga pernah mengikuti ajang pencarian bakat lainnya seperti Indonesian Idol, Indonesia Mencari Bakat, Indonesia’s Got Talent dan X Factor Indonesia.
5. Indah Kusumaningrum
sumber: Instagram @indahkus_
Wanita yang akrab disapa dengan panggilan Indahkus ini merupakan seorang penyanyi, penulis lagu, aktris, sekaligus dokter. Ia mengawali karirnya sebagai peserta dari ajang Miss Indonesia 2014 mewakili provinsi Sulawesi Tengah. Indah juga pernah membintangi beberapa serial web di antaranya adalah Kolak Express 3 pada tahun 2022.
Itulah arti nama Indah beserta karakter dan ide rangkaiannya sebagai inspirasi untuk Parents dalam memberikan nama untuk buah hati. Semoga bermanfaat.
***
Baca Juga:
80 Nama Bayi Perempuan Skandinavia dan Artinya, Parents Pilih Yang Mana?
50 Pilihan nama bayi perempuan huruf W yang bermakna indah
Maknanya Indah, Arti Nama Almahyra dan Rangkaiannya untuk Anak Perempuan
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.