Buat Parents yang sedang mencari nama bayi laki-laki, Hilman bisa menjadi pilihan. Arti nama Hilman melambangkan pribadi yang lembut hati, penuh kebijaksanaan, dan lapang dada.
Yuk, baca penjelasannya berikut ini!
Apa Arti Nama Hilman?
Arti nama Hilman secara keseluruhan adalah kesopanan. Nama ini berasal dari bahasa Arab yang menjadi lambang kebaikan dan kebijaksanaan.
Tidak hanya itu, Hilman juga bermakna kesabaran dan sosok yang bisa dipercaya.
Apa Arti Nama Hilman dalam Islam?
Dalam Islam, arti nama Hilman adalah kesopanan, kesabaran, tawakal, dan penyabar.
Nama ini merupakan doa agar anak tumbuh menjadi pribadi yang sabar, rendah hati, dan mudah memaafkan.
Tidak hanya bermakna baik secara karakter, nama Hilman juga sangat populer di kalangan keluarga Muslim karena mudah dikombinasikan dengan nama-nama Islami lainnya agar semakin bermakna.
Apa Arti Hilman dalam Alkitab?
Secara khusus, nama Hilman tidak tercatat sebagai nama tokoh dalam Alkitab maupun Perjanjian Lama dan Baru.
Namun, karakter kesabaran dan kesopanan yang terkandung dalam nama Hilman sangat relevan dan sejalan dengan banyak ajaran Alkitab tentang nilai-nilai kehidupan Kristiani. Misalnya, kasih, kerendahan hati, dan toleransi.
Maka itu, nama Hilman juga bisa disematkan dalam nama anak laki-laki Kristen.
Siapa Saja Figur Publik Bernama Hilman?
Berikut adalah beberapa figur publik bernama Hilman yang dikenal di Indonesia:
- Hilman Hariwijaya: Penulis dan novelis, pencipta Lupus
- Gofar Hilman: Presenter, penyiar radio dan Youtuber
- Hilman Latief: Akademisi, Guru Besar Studi Islam, pakar filantropi dan birokrat pemerintah
10 Ide Rangkaian Nama Hilman dan Artinya
Berikut adalah ide rangkaian nama Hilman yang bisa menjadi inspirasi nama anak:
- Hilman Ahmad: Pria yang adil dan jujur
- Hilman Abdurrahim: Pria yang sabar dan penuh kasih
- Hilman Fauzi: Pria sopan yang membawa kemenangan
- Hilman Maulana: Pria yang lapang dada dan pemimpin
- Hilman Ghazi: Pria sopan yang berani dan pejuang
- Hilman Syihab: Pria yang terang, sabar, dan bijak
- Hilman Hanan: Pria penuh kasih sayang dan sopan
- Hilman Hakim: Pria sabar dan bijaksana dalam memutuskan
- Hilman Darmawan: Pria sopan yang membawa keberkahan
- Hilman Pratama: Pria yang utama dan penuh kesabaran.
Nah, itulah arti nama Hilman dan rangkaiannya untuk anak laki-laki. Semoga bermanfaat, ya!
***
Baca Juga:
Meminjam Nama Malaikat, Apa Arti Nama Rafael?
Jadi Nama Atlet hingga Artis Terkenal, Ini Arti Nama Sigit dan Ide Rangkaian Namanya
Arti Nama Gilang, Jadi Nama Artis Terkenal dan Pengusaha Kaya
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.