Merupakan Nama Sahabat Terbaik Rasulullah, Ini Penjelasan Arti Nama Bilal

Bilal adalah salah satu nama sahabat Rasul yang pertama masuk Islam. Apa, ya, arti di balik namanya?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bilal adalah salah satu rekomendasi untuk Parents yang sedang mencari nama bayi laki-laki bernuansa Islami. Arti nama Bilal mencerminkan kepribadian yang baik. Semakin istimewa, sebab Bilal juga adalah nama dari salah satu sahabat terbaik Rasulullah.

Yuk, simak lebih jauh pembahasan seputar asal usul, arti, hingga ide rangkaian nama Bilal berikut ini!

Asal-usul dan Arti Nama Bilal

Bilal adalah nama yang berasal dari Bahasa Arab. Nama Bilal sendiri ditulis dengan huruf بلال (bilaal) yang memiliki arti membasahi, melembabkan, menjadikan basah atau lembab. Kata tersebut merupakan turunan dari kata dasar بَال (baala) yang memiliki arti melewatkan air.

Nama Bilal juga memiliki beberapa bentuk yang diturunkan dari kata dasar yang sama. Misalnya, بليل (baliil) yang memiliki arti basah dan lembab, dan kadang juga dapat diartikan dengan malam, kesegaran atau angin yang dingin. Serta kata ابلال (iblal) yang memiliki arti menyembuhkan.

Bilal Sahabat Rasulullah

Bilal sendiri merupakan nama salah satu sahabat Nabi yang pertama masuk Islam, yang memiliki nama lengkap Bilal bin Rabah. Sosok Bilal terbilang populer dalam khazanah keislaman karena ia diketahui merupakan muadzin pertama dalam sejarah umat Islam.

Meskipun lahir di Mekkah, Bilal bukanlah orang Arab, ia berasal dari daerah Afrika yang sekarang dikenal sebagai Etiopia. Bilal memiliki banyak keistimewaan yang dapat menjadi teladan.

Sosok Bilal memiliki ketabahan hati dan keimanan yang sangat kuat yang tak goyah meskipun disiksa. Bilal juga adalah orang yang sangat setia, ia mengabdikan dirinya kepada Rasulullah sepanjang hidupnya hingga Rasulullah wafat. Ia juga terkenal dengan kerendahan hatinya yang selalu berbuat baik bahkan kepada orang-orang yang menghinanya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Popularitas Nama Bilal

Bilal merupakan nama yang bersifat maskulin yang cocok diberikan untuk bayi laki-laki. Di negara-negara berbahasa Arab, nama ini biasa digunakan sebagai nama depan maupun nama belakang. Nama Bilal adalah nama yang cukup populer terutama di negara-negara mayoritas Islam.

Pengguna nama Bilal paling banyak dapat ditemukan di wilayah Asia sampai Afrika. Di Asia, nama ini dapat ditemukan di Indonesia, India, Pakistan, Afghanistan, Iran, Iraq, Syiria, Turki, Arab Saudi, Yaman, Oman, dan Uni Emirat Arab.

Adapun di Afrika, pengguna nama Bilal kebanyakan terdapat di Afrika Utara, seperti Mesir, Libya, Aljazair, Maroko, Mauritania, Mali, Nigeria, Sudan, Somalia, dan Etiopia.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Menjadi Nama Paling Populer di Dunia, Ternyata Ini Arti Nama Muhammad

Sifat dan Karakter Nama Bilal

Sebagai sebuah nama, Bilal melambangkan kelembutan dan kebaikan hati yang selalu tercurah dari dalam diri sang pemilik nama. Ia juga memiliki kepedulian yang tinggi, siap menolong siapa saja yang membutuhkan.

Meski berhati mulia, ia tidak pernah pamrih maupun pamer akan segala kebaikan yang dilakukannya. Ia justru menutupinya dengan kepribadiannya yang misterius bagaikan malam.

Pemilik nama Bilal juga diharapkan dapat memiliki karakter seperti sahabat Nabi Muhammad, Bilal bin Rabah. Sosok yang memiliki banyak keistimewaan seperti kesetiaan, kejujuran, ketabahan, kerendahan hati, keistiqomahan, dan iman yang kuat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Jadi Nama Jenderal Muslim Terhebat, Ini Arti Nama Al-Fatih untuk Putra Parents

Ide Rangkaian Nama Bilal dan Artinya untuk Bayi Laki-laki

1. Bilal Zayan Arham

Artinya: Seorang yang Dibasahi oleh Kebaikan dan Keindahan

  • Bilal (Arab) artinya membasahi, melembabkan, menjadikan basah atau lembab
  • Zayan (Arab) indah, menyukai, memperindah, menyenangkan, menggembirakan
  • Arham (Arab) artinya kebaikan, kebaikan hati, belas kasihan, kasih sayang

2. Bilal Nu’man Arkan

Artinya: Seorang Penolong yang Dilimpahi Kebahagiaan

  • Bilal (Arab) artinya membasahi, melembabkan, menjadikan basah atau lembab
  • Arkan (Arab) artinya penolong, penyambung tangan, penunjang, pilar, tiang
  • Numan (Arab) berasal dari kata nu’maa yang berarti kebahagiaan

3. Fadli Bilal Faizan

Artinya: Seorang yang Dibasahi oleh Aliran Keberkahan dari Tuhan

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • Fadli (Arab) berasal dari kata fadhla yang berarti keberkahan, nikmat
  • Bilal (Arab) artinya membasahi, melembabkan, menjadikan basah atau lembab
  • Faizan (Arab) artinya berasal dari kata faidhun yang berarti aliran, genangan

4. Salman Bilal Hadi

Artinya: Pemimpin yang Dibasahi oleh Kesemalatan dari Tuhan

  • Salman (Arab) berasal dari kata salima yang berarti keselamatan
  • Bilal (Arab) artinya membasahi, melembabkan, menjadikan basah atau lembab
  • Hadi (Arab) artinya pemimpin, orang yang diutamakan, pertama, luar biasa

5. Ghazi Aswas Bilal

Artinya: Pejuang yang Dibasahi oleh Keberanian

  • Ghazi (Arab) artinya pejuang, prajurit, pahlawan perang, penakluk
  • Aswas (Arab) artinya keberanian, gagah, perkasa, pahlawan, indah, sempurna
  • Bilal (Arab) artinya membasahi, melembabkan, menjadikan basah atau lembab

Parents, itu dia penjelasan tentang arti nama Bilal beserta ide rangkaian namanya untuk anak laki-laki. Semoga si kecil yang tersemat nama Bilal pada dirinya dapat mewarisi karakter terbaik dari sahabat Rasulullah.

Baca juga:

Mencerminkan Keteladanan, Ini Arti Lengkap Nama Ahmad

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sarat akan Sifat Luhur, Ini Arti Nama Naufal untuk Jagoan Kecil

Bukan Sekadar Cahaya, Arti Nama Nur Beserta Variasinya

Penulis

Titin Hatma