Ada beragam makna mimpi yang dipercayai oleh seseorang yang mengalami, termasuk arti mimpi menikah dengan pacar. Bagi mereka yang mengalaminya, mungkin bertanya-tanya apakah mimpi tersebut menjadi pertanda akan hal baik atau justru malah sebaliknya?
Bagi pasangan pada umumnya, hubungan yang telah terjalin lama diharapkan akan masuk ke jenjang serius berupa pernikahan. Berkaitan dengan hal ini, mimpi menikah dengan kekasih memiliki beragam makna yang bisa di interpretasikan berbeda.
Artikel terkait: Inilah 12 Arti Mimpi Dilamar Orang, Apakah Tandanya Anda Sudah Siap Menikah?
Ada beberapa tafsir sesuai dengan kepercayaan agama hingga primbon yang bisa menjadi referensi. Nah, apa saja ya tafsir dari mimpi ini?
Arti Mimpi Menikah dengan Pacar Menurut Islam
Intip berbagai makna dan tafsir mimpi menikah dengan kekasih dari berbagai sudut pandang.
Inilah beragam tafsir dari makna mimpi menikah dengan kekasih berdasarkan beberapa sudut pandang.
1. Simbol Kepedulian Allah SWT
Dalam sebuah kitab kompilasi tafsir mimpi, disebutkan mengenai salah satu mimpi. Muhammad Ibn Sirin serta‘ Abdul Ghani al- Nabulsi pun turut mengulas mimpi ini.
Menurut keduanya, mimpi menikah dnegan kekasih menjadi salah satu simbol kepedulian Allah SWT terhadap orang yang mengalami mimpi tersebut.
Mereka menafsirkan mimpi ini menjadi sebuah simbol datangnya kepedulian Allah Swt. terhadap si pemimpi.
Artikel Terkait: 10 Arti Mimpi Menikah, Ternyata Maknanya Tak Selalu Indah
2. Tanda Kekecewaan
Mimpi melangsungkan akad nikah dengan kekasih pun bisa menjadi pertanda akan adanya sesuatu yang mengganjal di dalam hubungan. Mengalami mimpi ini adalah suatu pertanda bahwa dalam hubungan ada rasa kecewa maupun sakit hati yang terpendam.
Mimpi ini pun menjadi pertanda agar si pemimpi bisa selalu bersikap tawakal atas kejadian buruk yang nantinya bisa dialami.
Arti Mimpi Menikah dengan Pacar Menurut Primbon
Di sisi lain, menurut primbon Jawa, seseorang yang mimpi menikah dengan kekasihnya diharapkan lebih memerhatikan kesehatannya. Sebab, menurut primbon tafsir mimpi menikah bisa dianggap sebagai pertanda yang buruk. Mulai dari kondisi sakit yang tak diharapkan, hingga berbagai musibah lain yang tak disangka.
Mimpi Menikah Saat Mempersiapkan Pernikahan
Mengalami mimpi pernikahan ketika tengah sibuk mempersiapkan pernikahan bisa jadi menjadi hal yang lumrah terjadi. Namun, makna dari mimpi ini pun tidak sesederhana yang terlihat.
Arti mimpi menikah di kondisi ini bisa memiliki ragam penafsiran. Mulai dari rasa cemas yang dialami, ketertarikan dan kegembiraan untuk mempersiapkan kehidupan di masa mendatang, hingga tekanan atau stres karena mempersiapkan pernikahan itu sendiri.
Menurut analis mimpi sekaligus penulis Dream On It, Lauri Quinn Loewenberg, pada situasi ini mimpi bisa mencerminkan respon tubuh menghadapi masalah yang muncul saat persiapan pernikahan.
Mimpi ada masalah dengan gaun pengantin yang akan dikenakan misalnya, memiliki makna lain. Menurut dia, artinya ada sisi dalam diri yang secara tak langsung masih memeprtanyakan hal yang kita tak sukai.
Artikel Terkait: 8 Tafsir Mimpi Menyusui Bayi, Adakah yang Mirip dengan Mimpi Parents?
Mimpi Menikah Saat Tak Mempersiapkan Pernikahan
Mimpi menikah seringkali bisa muncul dalam fase perkembangan penting setiap individu. Pernikahan sendiri memiliki makna luhur seperti menandakan transisi periode, harmoni, kesetiaan, dan komitmen yang terjalin.
Saat memimpikan menikah padahal tak sedang mempersiapkan pernikahan, ada nilai-nilai di dalam pernikahan itu sendiri yang sebetulnya ingin dibangun dalam diri kita. Menurut Loewenberg hal ini bisa menandakan dimulainya komitemen tertentu di dalam diri seseorang yang baru akan dimulai di kehidupan nyata.
Mimpi menikah menjadi salah satu refleksi alam bawah sadar yang menyajikan bentuk komitmen tersebut dalam suatu bentuk yang sederhana. Hal ini dianggap menjadi sesuatu yang positif dan bisa menjadi motivasi atas komitmen yang akan dijalani, bisa berupa pekerjaan maupun hubungan persahabatan, maupun berbagai bentuk komitmen lainnya.
Artikel Terkait: 11 Makna mimpi menggendong bayi, pertanda baik atau buruk? Cek di sini!
Itulah berbagai makna dan arti mimpi menikah dengan pacar berdasarkan beberapa pandangan. Ada pun penjelasan di atas memang bergantung pada kepercayaan dan interpretasi seseorang dalam memaknai mimpi. Jadi, sebaiknya tidak seratus persen memercayainya hingga menimbulkan keresahan, ya.
Semoga informasi di atas bisa bermanfaat.
****
Baca Juga:
Jangan Cemas Dulu, Ini 10 Arti Mimpi Suami Selingkuh dan Penyebabnya
Mimpi selingkuh dan diselingkuhi saat hamil, apakah maknanya?
9 Mimpi Ibu Hamil yang Aneh dan Tidak Masuk Akal, Apa Maknanya?
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.