X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Plesiran Ramah Anak
    • Pilihan Parents
    • Kisah Keluarga
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Event
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Al Malik Artinya Maharaja, Begini Dalil dan Hikmah Mempelajari Asmaul Husna

Bacaan 5 menit

Dalam Asmaul Husna, Al Malik artinya Yang Memiliki Mutlak sifat Merajai atau Memerintah seluruh alam, baik di dunia maupun di akhirat. 

Asmaul Husna adalah nama-nama baik yang dimiliki Allah SWT. Nama-nama indah lagi baik Allah SWT atau Asmaul Husna memang banyak diketahui berjumalah 99 nama. Namun, penting diketahui kalau sebenarnya jumlahnya bisa lebih dari 99. Hal ini tergambarkan lewat hadis Bukhari dan Muslim:

“Allah mempunyai 99 nama, seratus kurang satu, barangsiapa yang memahaminya akan masuk surga.” (HR Bukhari dan Muslim).

Berikut adalah penjelasan mengenai salah satu Asmaul Husna yaitu Al Malik, terkait dalil, hadist, dan ayat dalam Al Quran beserta hikmah mempelajarinya.

Artikel terkait: Asmaul Husna Al Alim Artinya Mulia, Ini Makna dan Dalilnya

Table of Contents

  • Al Malik Artinya Maharaja
  • Dalil Tentang Al Malik dalam Al Quran
    • Dalil tentang Al Malik dalam surat Az-Zukhruf ayat 85:
    • Hadist tentang Asmaul Husna Al Malik
  • Hikmah Mempelajari Asmaul Husna
    • Jaminan Masuk Surga
    • Hati Lebih Tenang
    • Meringankan Ujian dan Musibah serta Mendapat Pertolongan dari Allah
  • Manfaat Mempelajari Asmaul Husna

Al Malik Artinya Maharaja

al malik artinya

Secara bahasa, Al Malik artinya raja atau penguasa. Al Malik memiliki makna penguasa terhadap sesuatu karena kekuatan pengendalian.

Allah SWT memiliki sifat Al Malik yang artinya Allah Maha Raja. Di dalam Alquran disebutkan Allah SWT bukan hanya raja dan berkuasa di dunia, tetapi juga raja dan berkuasa di akhirat.

Artikel terkait: Asmaul Husna Al Baqi Artinya Yang Maha Kekal Abadi: Inilah Dalil dan Kisah Teladannya

Dalil Tentang Al Malik dalam Al Quran

al malik artinya

Ayat Al Quran yang membahas tentang Al Malik artinya Allah sebagai maharaja ini tertuang dalam beberapa surah, yaitu: 

  • Az-Zukhruf ayat 85 
  • Al Fatihah ayat 4
  • Ali Imran ayat 26

Dalil tentang Al Malik dalam surat Az-Zukhruf ayat 85:

وَتَبَارَكَ ٱلَّذِى لَهُۥ مُلْكُ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضِ وَمَا بَيْنَهُمَا وَعِندَهُۥ عِلْمُ ٱلسَّاعَةِ وَإِلَيْهِ تُرْجَعُونَ

Arab-Latin: Wa tabārakallażī lahụ mulkus-samāwāti wal-arḍi wa mā bainahumā, wa ‘indahụ ‘ilmus-sā’ah, wa ilaihi turja’ụn

Artinya: “Dan Maha Suci Tuhan Yang mempunyai kerajaan langit dan bumi; dan apa yang ada di antara keduanya; dan di sisi-Nya-lah pengetahuan tentang hari kiamat dan hanya kepada-Nya-lah kamu dikembalikan.”

Al Malik juga disebutkan dalam Surat Al Fatihah ayat 4:

مَالِكِ يَوْمِ الدِّينِ

Arab-Latin: Māliki yaumid-dīn

Artinya: “Yang Menguasai hari pembalasan.”

Telah diriwayatkan dalam sebuah hadist yang diketengahkan oleh Ibnu Murdawaih, Rasulullah SAW membaca surat Al Fatihah ayat 4 ini menjadi “maliki yaumid din”. Lafaz malik diambil dari kata al-milku, seperti makna yang terkandung di dalam firman-Nya:

إِنَّا نَحْنُ نَرِثُ الْأَرْضَ وَمَنْ عَلَيْها وَإِلَيْنا يُرْجَعُونَ

Arab-Latin: Innā naḥnu nariṡul-arḍa wa man ‘alaihā wa ilainā yurja’ụn

Artinya: “Sesungguhnya Kami memiliki bumi dan semua orang-orang yang ada di atasnya, dan hanya kepada Kami-lah mereka dikembalikan.” (QS. Maryam:40)

Hadist tentang Asmaul Husna Al Malik

Dalam sebuah hadits qudsi, Allah SWT berfirman, “Aku adalah Al-Malik (Raja), maka di manakah (mereka yang mengaku) raja?” (HR. Bukhari dan Muslim).

Al Malik juga ada dalam surat Ali Imran ayat 26:

قُلِ ٱللَّهُمَّ مَٰلِكَ ٱلْمُلْكِ تُؤْتِى ٱلْمُلْكَ مَن تَشَآءُ وَتَنزِعُ ٱلْمُلْكَ مِمَّن تَشَآءُ وَتُعِزُّ مَن تَشَآءُ وَتُذِلُّ مَن تَشَآءُ ۖ بِيَدِكَ ٱلْخَيْرُ ۖ إِنَّكَ عَلَىٰ كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ

Arab-Latin: Qulillāhumma mālikal-mulki tu`til-mulka man tasyā`u wa tanzi’ul-mulka mim man tasyā`u wa tu’izzu man tasyā`u wa tużillu man tasyā`, biyadikal-khaīr, innaka ‘alā kulli syai`ing qadīr

Artinya: Katakanlah: “Wahai Tuhan Yang mempunyai kerajaan, Engkau berikan kerajaan kepada orang yang Engkau kehendaki dan Engkau cabut kerajaan dari orang yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan orang yang Engkau kehendaki dan Engkau hinakan orang yang Engkau kehendaki. Di tangan Engkaulah segala kebajikan. Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

Cerita mitra kami
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?

Artikel terkait: Al Muhaimin Artinya Maha Memelihara dan Mengawasi: Ini Dalil Serta Keutamaan Mengimaninya

Hikmah Mempelajari Asmaul Husna

Al Malik Artinya Maharaja, Begini Dalil dan Hikmah Mempelajari Asmaul Husna

1. Jaminan Masuk Surga

Disebutkan dalam Alquran bahwa orang yang menghafal Asmaul Husna akan dijamin masuk surga. Allah juga akan memberikan balasan yang baik bagi tiap hamba-Nya yang menyertakan asmaul husna dalam setiap doanya.

وَلِلّٰهِ الْاَسْمَاۤءُ الْحُسْنٰى فَادْعُوْهُ بِهَاۖ وَذَرُوا الَّذِيْنَ يُلْحِدُوْنَ فِيْٓ اَسْمَاۤىِٕهٖۗ سَيُجْزَوْنَ مَا كَانُوْا يَعْمَلُوْنَ

Arab-Latin: Wa lillāhil-asmā`ul-ḥusnā fad’ụhu bihā wa żarullażīna yul-ḥidụna fī asmā`ih, sayujzauna mā kānụ ya’malụn

Artinya: “Allah mempunyai asmaul husna, maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut asmaul husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang dari kebenaran dalam (menyebut) nama-nama-Nya. Nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.” (QS. Al A’raf: 180).

2. Hati Lebih Tenang

Dengan banyak mengingat Allah hati menjadi tenteram, termasuk juga dengan mengingat nama-nama baik-Nya.

3. Meringankan Ujian dan Musibah serta Mendapat Pertolongan dari Allah

Disebutkan juga hikmah Asmaul Husna yang sangat banyak, termasuk diperingan ujian yang tengah dihadapi. Hal ini sebagaimana diterangkan Muhammad bin Alwi al-Aidarus dalam buku Khawwâsh Asma’ul-Husna Littadâwi wa Qadha il-Hajat.

“Menyebut asmaul husna bermanfaat bagi (urusan) dunia, agama, dan akhirat, dan zikirnya dinamakan kumpulan kebaikan-kebaikan, kunci-kunci keberkahan, dan singkapan kejelasan. Tidaklah kesulitan yang ditekuni dengan asmaul husna melainkan Allah lapangkan kesulitannya, tidaklah utang melainkan Allah tunaikan utangnya, tidaklah kekalahan melainkan Allah akan menolongnya, tidak orang yang dizalimi melainkan Allah kembalikan kezalimannya, tidaklah orang yang sesat melainkan Allah beri petunjuk, tidaklah orang yag sakit melainkan Allah sembuhkan penyakitnya, tidaklah kegelapan hati melainkan Allah terangi hatinya dengan asmaul husna.” 

Artikel Terkait: Al Qadir Artinya Yang Maha Kuasa, Ketahui Dalil dan Cara Meneladaninya

Manfaat Mempelajari Asmaul Husna yang Lain

al malik artinya

Image: Freepik

  • Menguatkan keimanan dan ketakwaan anak kepada Allah sang pencipta semua alam.
  • Selalu mengingat Allah dalam keseharian sehingga terhindar dari perbuatan tercela.
  • Diberi petunjuk oleh Allah SWT agar selalu berjalan di jalan yang lurus dan tidak tersesat.
  • Dimuliakan dan diterangi hatinya oleh Allah SWT.
  • Membacakan asmaul husna saat si kecil sakit, akan diangkat penyakitnya dan dipercepat kesembuhannya.
  • Mendapatkan keberkahan dalam urusan dunia, agama, dan akhirat.
  • Dilapangkan saat mengalami kesulitan.
  • Membantu hati lebih tenang dan temram.
  • Sebagai salah satu bekal menuju surga.
  • Dimudahkan dalam mendapatkan rezeki.

Demikian terkait arti Asmaul Husna Al Malik beserta hikmah yang dapat diperoleh ketika kita mencoba mempelajari dan menghafal 99 nama baik Allah ini.

Baca juga:

Al Muhyi Artinya Sang Pemulih, Pemberi Kehidupan: Ini Dalil dan Keutamaan Mengamalkannya

Al Muqtadir Artinya Maha Menentukan, Ini Dalil dan Cara Meneladaninya

Asmaul Husna Al Ghafur Artinya Yang Maha Pengampun dan Cara Meneladaninya

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Kalamula Sachi

Diedit oleh:

Aulia Trisna

  • Halaman Depan
  • /
  • Keluarga
  • /
  • Al Malik Artinya Maharaja, Begini Dalil dan Hikmah Mempelajari Asmaul Husna
Bagikan:
  • Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

    Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

  • Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

    Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

  • Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

    Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

  • Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

    Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

  • Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

    Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

  • Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

    Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.