Di usianya yang sudah menginjak kepala empat, Wulan Guritno masih terlihat cantik seperti perempuan usia 20-an. Bahkan, ia masih terlihat muda seperti anak sulungnya, Shalom Razade. Sempat diisukan melakukan botox, Wulan ternyata melakukan akupunktur wajah demi menjaga kecantikannya.
Parents mungkin selama ini lebih mengetahui manfaat akupunktur untuk kesehatan, seperti mengobati berbagai macam penyakit bahkan bisa membantu mengurangi mual ibu hamil. Namun, terapi tusuk jarum ini ternyata juga bisa sangat bermanfaat untuk kecantikan.
Artikel terkait: 7 Manfaat akupunktur untuk ibu hamil, atasi mual hingga perbaiki posisi bayi sungsang
Apa Bedanya Akupunktur Wajah dengan Akupunktur Kesehatan?
Sebenarnya, kedua jenis akupunktur ini pada dasarnya sama. Jarum-jarum tipis akan ditusuk ke beberapa bagian kulit wajah dengan jumlahnya yang tergantung dari tujuan yang ingin dicapai.
Biasanya, jumlah jarum yang akan ditusukkan di wajah sekitar 40-70 jarum. Meski terkesan (dan terlihat) menyeramkan, tetapi prosedur ini tidak akan menyebabkan rasa sakit. Justru kemungkinan luka kecil yang disebut mikrotrauma positif merupakan hal yang baik.
Itu berarti tubuh sedang masuk ke mode perbaikan dan proses inilah yang dipercaya dapat membuat kulit wajah jadi lebih cerah, terawat, dan awet muda.
Selain itu, luka kecil ini juga akan merangsang produksi kolagen dalam kulit, yang dapat membantu meningkatkan elastisitas, serta meminimalkan garis-garis halus dan kerutan.
merangsang produksi kolagen dalam kulit. Ini dapat membantu meningkatkan elastisitas, serta meminimalkan garis-garis halus dan kerutan pada kulit.
Artikel terkait: 8 Rutinitas Perawatan Wajah dan Tubuh Sebelum Tidur, Bantu Bikin Kulit Glowing!
Manfaat yang Dirasakan Jika Rutin Melakukannya
Dilansir dari SehatQ, manfaat akupunktur secara umum adalah untuk merangsang sistem saraf pusat yang dapat menyembuhkan penyakit tertentu.
Sementara pada akupunktur wajah, bermanfaat untuk membuat wajah awet muda, menjaga, sekaligus meningkatkan kesehatan kulit secara keseluruhan. Ini beberapa manfaat yang bisa dirasakan juka rutin melakukan akupunktur wajah.
1. Menutrisi Sel Kulit
Saat jarum menusuk kulit wajah, tusukan tersebut akan menciptakan luka mikrotrauma yang positif. Luka jenis ini akan merangsang tubuh untuk memperbaiki area pada wajah.
Selain itu, tusukan ini juga dipercaya akan menstimulasi sistem peredaran darah dan limfatik, yang akan bekerja sama untuk memberikan oksigen serta nutrisi ke sel-sel kulit wajah.
2. Meningkatkan Produksi Kolagen
Akupunktur wajah dipercaya bermanfaat untuk membuat kulit lebih awet muda. Alasannya adalah karena tusukan di beberapa area wajah dapat menstimulasi produksi kolagen, yang dapat membantu mencegah penuaan dini dan memperbaiki kondisi kulit.
Caranya adalah dengan meminimalisasi garis halus dan kerutan, mengencangkan kulit kendur, serta membantu meningkatkan elastisitas kulit wajah.
3. Mengatasi Jerawat
Selain wajah kulit terlihat kencang, stimulasi jarum akupunktur juga bisa membantu meredakan penyebab timbulnya jerawat membandel.
Ini karena akupunktur dapat menjaga keseimbangan hormon, meningkatkan sirkulasi darah, hingga mengurangi peradangan dalam tubuh.
4. Meredakan Sakit Kepala
(Sumber: pexels/mikael-blomkvist)
Meski tidak langsung berhubungan dengan kecantikan, tetapi sering merasakan sakit kepala juga bisa mengganggu aliran darah di kepala dan wajah. Tusukan jarum akupunktur berfungsi untuk merangsang saraf yang melepaskan hormon endorfin sehingga dapat meredakan rasa nyeri.
Artikel terkait: 4 Perawatan Wajah untuk Usia 35 tahun ke Atas, Seperti Remaja Lagi!
Seberapa Rutin Lakukan Akupunktur Wajah Agar Hasilnya Maksimal?
Menurut HelloSehat, akupuntur wajah sebaiknya dilakukan 10 kali setiap 1-2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal. Jika Parents telah memiliki kerutan atau masalah kulit lainnya, bahkan perawatan disarankan dilakukan hingga 15 kali.
Setelah melakukan akupunktur wajah, disarankan untuk dapat melanjutkan perawatan ke spa sebagai tahap pemeliharaan kulit wajah dan membuat tubuh lebih merasa rileks dan lebih cepat pulih. Perawatan ke spa ini bisa dilakukan setiap 4-8 minggu sekali.
Efek Samping Perawatan Wajah dengan Akupunktur
Salah satu efek samping yang paling umum dirasakan adalah memar. Meskipun hanya terjadi pada sekitar 20% orang yang melakukan perawatan akupunktur, tapi kemungkinannya tetap ada. Namun, tak perlu terlalu khawatir karena memar ini akan hilang dengan sendirinya dan dalam jangka waktu yang tidak lama.
Agar tidak terjadi memar dan mendapatkan hasil terbaik, Parents harus memastikan diri dalam kondisi sehat sebelum melakukan akupunktur wajah. Itulah mengapa orang dengan gangguan perdarahan atau diabetes tipe 2 yang tidak terkendali tidak boleh mendapatkan perawatan ini.
Jadi, jika Parents berani dengan jarum, perawatan akunpunktur wajah ini bisa menjadi pilihan untuk menjaga kecantikan. Selamat mencoba!
Baca juga:
Hati-hati, Jangan Keliru dengan 6 Tips Awet Muda yang Salah
10 Makanan ini dijamin bisa bikin wajah terlihat awet muda
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.