Mudik sambil wisata, kuliner kenapa tidak? Anda bisa memilih jalur pantura alias pantai utara melalui beberapa kota di Jawa Tengah.
Beberapa kota menawarkan kuliner yang menggugah selera dan bisa disinggahi saat di perjalanan. Berikut rekomendasi kuliner di jalur mudik Jawa Tengah yaitu di Pekalongan, Batang, Semarang, Salatiga, Solo, Brebes, dan Tegal yang pastinya bikin nagih banget.
7 Kuliner di Jalur Mudik Utara Jawa
Pekalongan
Perjalanan dimulai dari kota batik ini. Pekalongan punya meal set Nasi Megono. Makanan ini terbuat dari nasi yang dimasak dengan nangka muda cincang dan diberi tambahan kecombrang dan kelapa parut. Buah nangka bisa disajikan terpisah atau ditaruh di atas nasi.
Nasi Megono biasa disajikan dengan lauk tempe mendoan atau cumi. Makan langsung tanpa lauk pun juga sudah nikmat. Cita rasa manis, pedas, dan gurih, plus nasi panas yang dibungkus daun bikin rasa nasi khas Pekalongan ini makin mantap.
Batang
Salah satu kabupaten di Jawa Tengah ini punya kuliner ciamik yaitu Soto Kebo. Sesuai namanya, protein pada soto menggunakan daging kerbau.
Selain disajikan dengan kuah bening, kuah Soto Kebo kerap dibuat dengan mirip dengan kuah Tauto, salah satu penganan dari Jawa Tengah.
Kuah tauto memberikan aroma rempah yang lebih menyengat dan menggoyang lidah. Sebagai pelengkap, ada tauge, kol, kacang kedelai, dan daun bawang. Makan dengan nasi atau lontong, nikmat banget!
Semarang
Ibukota Jawa Tengah ini punya babat gongso sebagai makanan khas. Gongso berarti tumis, jadi lauknya disajikan tanpa kuah.
Protein utamanya ialah babat dan daging sapi. Perpaduan rasa pedas, gurih, manis kecap, serta aroma smoky dari proses penumisan bakal menyatu di mulut dan bikin ketagihan.
Artikel terkait: 10 Tempat Wisata Kuliner di Purwokerto, Paling Recommended!
Salatiga
Butuh sesuatu yang menghangatkan? Yuk, cobain wedang ronde di Salatiga. Komponen ronde sekoteng terdiri dari ronde tepung ketan berbentuk bola yang berisi kacang tanah dan gula pasir, kolang kaling, dan kacang tanah sangrai.
Dipadukan dengan air jahe yang hangat dan ada rasa spicy. Cocok untuk teman di saat cuaca dingin dan mengobati lelah setelah perjalanan jauh.
Solo
Kuliner khas Solo yang kali ini akan direkomendasikan adalah Sate Kere. Jika sate pada umumnya dibuat dari protein seperti daging ayam, sapi, atau kambing, kuliner ini berbeda.
Sate Kere terbuat dari tempe gembus dan jeroan sapi seperti kikil, jantung, usus dan hati sapi. Cara memasaknya tidak berbeda dengan sate daging yaitu dibakar. Kecuali beberapa jeroan yang harus dioleh dulu agar tidak alot dan bau. Diberi bumbu kacang pedas manis dan dimakan bareng lontong, Sate Kere tidak kalah enak dengan sate lainnya.
Brebes
Kota telur asin ini punya makanan khas yaitu Sate Blengong. Blengong sendiri adalah unggas yang mirip bebek dari hasil persilangan entok dan itik. Dagingnya tebal, tapi teksturnya lembut dan gurih serta tidak berbau amis.
Cara memasaknya ada dua macam, yaitu dibakar dan direbus. Untuk sate yang direbus, daging blengong dimasak dengan rempah dan santan. Setelah itu baru ditusuk seperti sate, disajikan dengan kuah dan ketupat. Sedangkan sate bakar, dagingnya akan diungkep terlebih dahulu hingga matang.
Artikel terkait: 7 Tempat Wisata Kuliner di Solo yang Wajib Parents Kunjungi
Tegal
Kuliner enak khas Tegal salah satunya adalah Glotak. Makanan ini terbuat dari gembus yaitu semacam oncom, yang dimakan bersama kuah rebusan tulang sapi atau ayam. Rasanya semakin nikmat dengan tambahan beberapa potong cabai rawit, bawang goreng, dan kerupuk mie.
Itu dia referensi kuliner di jalur mudik Jawa Tengah yang bisa Anda cicipi selama perjalanan. Makan enak bareng keluarga tercinta makin terasa nikmat. Selamat wisata kuliner sambil mudik ya, Parents!
Baca juga:
Ini 7 Resep Menu Takjil dengan Gula Merah Enak dan Praktis Masaknya
8 Sumber Antioksidan Alami untuk Jaga Kesehatan Selama Berpuasa
14 Jenis Makanan Khas Lebaran, Manakah yang Paling Parents Suka?