Ada banyak film kartun Disney terbaru yang bisa ditonton bareng keluarga.
Jadi favorit banyak orang, berikut ini daftar film Disney terbaru yang paling populer. Yuk, gulir sampai habis artikel ini!
Artikel Terkait: Pelajaran Parenting dari Film Disney Elemental yang Perlu Parents Tahu
Rekomendasi Film Kartun Disney Terbaru Paling Populer
1. Mufasa The Lion King (2024)
Film kartun Disney terbaru yang belakangan ramai jadi pembicaraan ada Mufasa The Lion King.
Mufasa The Lion King sendiri menceritakan tentang masa lalu atau latar belakang dari ayah Simba sebelum meninggal.
Aktor Aaron Pierre, Billy Eichner, Set Rogen didapuk menjadi pengisi suara di film ini.
2. Inside Out 2 (2024)
Film kedua yang tak kalah menarik ada Inside Out 2. Masih menampilkan tokoh utama Riley yang diperankan Kensington Tallman dan Joy yang diperankan Amy Poehler, Inside Out 2 menjadi lebih seru karena semakin banyak perasaan atau karakter emosi baru yang muncul.
Mulai dari rasa malu, khawatir, malu, hingga perasaan iri. Inside Out 2 ini juga termasuk film Disney rating tertinggi, lho.
Di IMDb, Inside Out 2 mendapat rating 7,6/10.
3. Moana 2 (2024)
Moana 2 melanjutkan petualangan Moana, seorang gadis pemberani dari Pulau Motunui.
Setelah berhasil mengembalikan jantung Te Fiti dan menyelamatkan kaumnya, Moana kini menghadapi tantangan baru yang lebih besar.
Bersama dengan Maui, setengah dewa yang humoris namun enggan terlibat lagi dalam petualangan, mereka akan menjelajahi wilayah yang belum pernah mereka jelajahi sebelumnya.
4. Elemental (2023)
Elemental adalah film Disney terpopuler yang juga tak boleh dilewatkan.
Film ini menampilkan petualangan di Element City, kota yang penduduknya terdiri dari makhluk beragam elemen. Mulai dari api, udara, tanah, hingga air.
Perbedaan sifat antar elemen akan menjadi konflik sekaligus daya tarik dari film ini.
Aktor Leah Lewis, Mamoudou Athie, Ronnie der Carmen didapuk sebagai pengisi suaranya.
5. Wish (2023)
Wish juga jadi tontonan yang tak boleh dilewatkan.
Rilis pada 2023, Wish menceritakan petualangan seorang perempuan bernama Asha yang diisi suaranya oleh Ariana Debose bersama kambing kesayangannya bernama Valentino.
Mereka masuk ke kerajaan bernama Rosas, menemukan banyak hal ajaib hingga berupaya melawan Raja Magnifico.
Artikel Terkait: 12 Film Musikal Disney Terbaik Rating Tinggi, Paling Baru Populer ada ‘Mufasa: The Lion King”
6. Lightyear (2022)
Menjadi spin off dari film Toy Story, Lightyear menyoroti kehidupan Buzz Lightyear sang astronot.
Di film ini Buzz merupakan mainan yang diberikan oleh ibu Andy saat sang anak berulang tahun.
Ada banyak petualangan seru menanti di film ini. Apalagi, sosok Buzz sendiri diperankan oleh aktor populer lho, yaitu Chris Evans.
7. Strange World (2022)
Strange World adalah film kartun yang menceritakan hidup dari keluarga Clade.
Mereka hidup di dunia yang damai bernama Avalonia. Clade yang diperankan oleh Jake Gyllenhaal diketahui sering ikut dengan ayahnya berpetualang.
Sampai akhirnya, ia masuk ke dunia misterius bernama Strange World. Ia pun berusaha untuk membuka rahasia dunia itu.
8. Turning Red (2022)
Rekomendasi film kartun Disney terpopuler lain ada Turning Red yang tayang pada 2022.
Film ini menceritakan soal seorang gadis yang tiba-tiba berubah jadi panda merah raksasa. Gadis bernama Mei Lee ini akan berubah menjadi panda merah ketika tersulut emosinya.
Di film ini, ada banyak aktris dan aktor yang tergabung untuk mengisi suara, di antaranya Maitreyi Ramakrishnan, Rosalie Chiang, hingga Sandra Oh.
9. Luca (2021)
Film selanjutnya ada film Luca yang menceritakan soal sesosok monster laut yang memiliki nama Luca.
Suatu ketika, Luca yang tidak pernah ke daratan bertemu dengan anak laki-laki. Dari anak laki-laki itu, tiba-tiba Luca mengetahui bahwa dirinya bisa berubah menjadi manusia jika tubuhnya dalam keadaan kering.
Film ini menampilkan pengisi suara dari Jacob Tremblay, Jack Dylan Grazer, Emma Berman, hingga Maya Rudolph.
10. Encanto (2021)
Encanto bercerita soal keluarga besar bernama Madrigal.
Keluarga ini memiliki penghuni yang mempunyai kekuatan sihirnya masing-masing.
Namun, ada salah satu anggota keluarga yang tidak punya kemampuan, yakni Mirabel yang diperankan oleh Stephanie Beatriz.
Suatu ketika, kekuatan sihir keluarga Madrigal melemah dan diambang kehancuran. Saat itulah Mirabel berusaha menyelamatkannya.
11. Zootopia+ (2022)
Film kartun serial televisi ini juga tak kalah menarik untuk disimak. Zootopia+ menceritakan soal kehidupan hewan-hewan di kota metropolitan.
Film ini berbeda dengan versi yang rilis tahun 2016 lalu, sebab di sini akan diceritakan kehidupan setiap karakternya dengan konflinya masing-masing.
Sederet aktris dan aktor didapuk sebagai pengisi suara mulai dari Ginnifer Goodwin, Jared Bush, hingga Byron Howard.
Artikel Terkait: 40 Film Kartun Disney Terbaik Sepanjang Masa dengan Rating Tertinggi, Tontonan Keluarga!
Pertanyaan Populer Soal Film Kartun Disney Terbaru
1. Apa Saja Film Disney 2025?
Akan ada banyak film Disney 2025 terpopuler yang tayang. Di antaranya ada Freakier Friday, Elio, Zootopia 2, hingga Snow White.
2. Apa Judul Film Kartun Terbaru?
Ada banyak judul film kartun terbaru dari Disney yang bisa Parents nikmati bersama keluarga. Mulai dari Elemental, Mufasa The Lion King, Inside Out 2, hingga Moana 2.
3. Kartun Disney Ada Apa Saja?
Selain daftar film di atas, masih banyak kartun Disney yang mendapatkan rating tertinggi dan populer sejak lama, mulai dari Pinocchio, Dumbo, Beauty and the Beast, Cinderella, Tangled, Frozen, dan masih banyak lagi.
4. Apa Kartun Terbagus?
Ada banyak film kartun terbagus Disney yang box office dan disukai banyak penonton, mulai dari The Lion King, Toy Story, Up, hingga The Incredibles.
Artikel Terkait: 11 Rekomendasi Film Superhero Marvel di Disney+ Hotstar, Dari yang Paling Lama Hingga Paling Baru Ada!
Nah itu dia beberapa film kartus Disney terbaru yang tentunya cocok buat Parents tonton bersama keluarga. Dari daftar di atas, mana nih favorit Anda?
***
Baca Juga:
36 Drama Korea Romantis Terbaik Rating Tinggi, Paling Populer Sepanjang Masa!
7 Film Indonesia Adaptasi Korea Terbaik, Terbaru Ada 'A Business Proposal'!
Kualitas Film Mantap! 14 Aplikasi Nonton Film Streaming Terbaik dan Legal di Indonesia
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.