Belakangan ini santer terdengar isu keretakan rumah tangga Zaskia Gotik. Rumah tangga penyanyi yang satu ini dikabarkan tengah mengalami goncangan karena Zaskia dan sang suami, Sirajuddin Mahmud, jarang terlihat bersama.
Isu ini bermula saat akun media sosial Zaskia yang sudah jarang mengunggah konten kebersamaannya dengan suami. Lalu, benarkah kabar tersebut?
8 Potret Kebersamaan Zaskia Gotik Bersama Suami dan Anak
Zaskia yang sempat tidak aktif tampil di televisi pascanikah dengan Sirajuddin Mahmud, belakangan ini sudah kembali mengisi acara. Namun, kembalinya Zaskia di panggung hiburan Tanah Air disebut-sebut ada kaitannya dengan keretakan rumah tangganya.
Seakan ingin menepis kabar miring tersebut, belum lama ini pemiliki goyang itik itu pun mengunggah potretnya bersama suami dan anak. Berikut perjalanan rumah tangga Zaskia dan potret kebersamaan mereka bertiga.
1. Menikah secara Agama
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Zaskia dan Sirajudding menikah secara agama, satu tahun yang lalu tepatnya pada tanggal 22 April 2020. Pernikahan tersebut berlangsung di kediaman milik Zaskia di Cikarang. Kini, sudah hampir setahun lebih keduanya bersama sebagai sepasang suami istri.
2. Menikah secara Hukum
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Setelah melangsungkan nikah siri pada bulan April, dua bulan kemudian, pasangan Zaskia dan Sirajuddin melakukan pernikahan secara hukum di KUA. Ijab kabul kembali diucapkan oleh sang suami pada saat itu tepatnya pada tanggal 1 Juni 2020.
Artikel terkait: 9 Potret Baby Arsila Putri Zaskia Gotik yang Kini Berusia 2 Bulan
3. Isu Perpisahan Zaskia Gotik dan Suami
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Tidak lama kemudian, setelah genap satu tahun usia pernikahan mereka, rumah tangga Zaskia mendadak diterpa isu tidak sedap. Banyak pihak angkat bicara terkait isu keretakan rumah tangga Zaskia dan Sirajuddin, salah satunya adalah pihak keluarga Zaskia sendiri, yakni sang ayah, Sosih. Namun, ia menyebutkan bahwa hubungan sang putri dengan menantunya baik-baik saja.
4. Sahabat Angkat Bicara
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Masih soal isu keretakan rumah tangga Zaskia, selain keluarga, sahabat dekat Zaskia juga ikut berkomentar. Ratu Meta mengatakan kalau isu tersebut tidak benar.
Perihal Zaskia yang sempat tidak aktif tampil di televisi, itu karena sahabatnya masih harus menyusui sang anak. Hubungan Zaskia dan Sirajuddin menurut pengakuan Ratu Meta juga tidak ada masalah.
Artikel terkait: Cantik dan Bermakna Islami, Ini Arti Nama Anak Zaskia Gotik
5. Sirajuddin Duda Satu Anak
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Sebelum akhirnya menikah, Zaskia sudah tahu latar belakang suaminya yang adalah seorang pengusaha. Selain itu, Sirajuddin juga seorang duda yang memiliki satu anak.
Akan tetapi, hal itu dirasa bukan masalah bagi Zaskia. Bahkan ia sendiri sudah sangat dekat dengan sang anak dan mantan istri suaminya.
6. Dianugerahi Anak Perempuan
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Beberapa bulan setelah menikah, Zaskia dianugerahi momongan dari pernikahan tersebut. Tepatnya pada tanggal 7 November 2020, Zaskia melahirkan buah hatinya bersama Sirajuddin. Bayi berjenis kelamin perempuan itu mereka beri nama yang indah, yakni Arsila Bungalia Sirkiani.
Nama yang indah ini memiliki arti anak pintar yang berani dan ramah. Nama Sirkiani sendiri adalah gabungan dari nama Sirajuddin dan Sirkiani, nama asli Zaskia.
Artikel terkait: 8 Momen Bahagia Kejutan Ultah Anak Sambung Zaskia Gotik
7. Zaskia Gotik Menjadi Ibu Sambung
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Tidak hanya mengasuh dan merawat anak kandungnya, Zaskia juga bertanggung jawab atas anak Sirajuddin dari pernikahan pertamanya.
Meski menjadi ibu sambung, Zaskia berusaha memberikan kasih sayang tanpa membeda-bedakan. Baik untuk anak kandungnya sendiri ataupun kepada Aqila Ramadhani, putri Sirajuddin dari mantan istrinya, Imel Putri Cahyati.
8. Unggah Foto Suami
Sumber: Instagram/@zaskia_gotix
Meski hubungannya bersama sang suami tidak mudah, bahkan sekarang diterpa isu miring, Zaskia berusaha menepis isu keretakan rumah tangganya. Ia pun mengunggah foto bersama Sirajuddin setelah isu tersebut beredar. Unggahan yang ditambah emoji hati itu seakan jadi jawaban untuk membantah isu perpisahan.
Parents, itulah fakta seputar pernikahan Zaskia Gotik yang dikabarkan tengah mengalami prahara. Nyatanya kondisi rumah tangga sang pedangdut tidak ada masalah. Ia masih mesra dengan sang suami dan juga dekat dengan kedua anaknya.
Baca juga:
Hamil Anak Pertama, Zaskia Gotik Ingin Lebih Diperhatikan Suami
Sah secara agama, Pandemi Covid-19 bikin Zaskia Gotik tunda nikah di KUA
Zaskia Gotik Melahirkan Bayi Perempuan Prematur, Lebih Cepat dari HPL
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.