Yang Boleh dan Tidak Boleh Anda Lakukan Selama Ramadhan

Apakah yang sebaiknya dilakukan umat Muslim dan non Muslim pada bulan Ramadhan?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Umat Islam di seluruh dunia menjalankan ibadah puasa Ramadhan tiap satu kali dalam satu tahun. Selain tidak makan dan minum, umat Islam juga tidak boleh merokok dan melakukan hubungan intim pada pagi hingga sore hari.

Selama Ramadhan para iblis telah terkunci rapat dalam penjaranya, agar umat Islam tak tergoda bujuk rayu setan yang membatalkan puasanya.

Umat non Muslim diharapkan dapat berpartisipasi dan menghormati umat Islam yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan dengan memperhatikan beberapa hal di bawah ini.

Artikel terkait: Mitos dan fakta soal puasa Ramadan, mana yang masih Anda percaya?

Yang boleh dilakukan di bulan Ramadhan

1. Memahami situasi

Di bulan Ramadhan umat Islam bangun pada jam 4 atau 5 pagi untuk sahur dan tidak makan atau minum selama 12 jam setelahnya. Jangan merasa tersinggung ketika rekan kantor Anda menguap saat Anda sedang berbicara kepadanya. Ia menguap bukan karena menganggap cerita Anda tidak menarik, melainkan karena ia mengantuk.

2. Berpakaian pantas

Jangan kenakan tanktop atau rok mini ketika Anda hendak jalan-jalan ke mall di bulan Ramadhan. Baju yang serba terbuka bisa membangkitkan birahi kaum lelaki Muslim, dan akibatnya puasa Ramadhan mereka menjadi batal.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Menghadiri acara berbuka puasa bersama

Dulu waktu saya masih kuliah acara berbuka puasa bersama teman-teman dan dosen di kampus menjadi acara yang dinantikan semua orang, meski tidak semua teman dan dosen saya beragama Islam. Kami menyukai suasana kebersamaan yang hangat dan terbuka di acara berbuka puasa bersama yang hanya diadakan satu kali setiap tahunnya di bulan Ramadhan.

4. Sabar

Bob Marley mengatakan, “A hungry man is an angry man.” Dan emosi seseorang memang akan mudah tersulut ketika perutnya terasa lapar. Jika Anda Muslim dan berpuasa, bersabarlah dan jangan terpancing emosi ketika rekan-rekan kerja mengatakan sesuatu yang tidak enak didengar.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dan jika Anda non Muslim, jangan segan-segan mengingatkan rekan Anda bahwa ia sedang menjalankan ibadah puasa, dan rasa marah bisa mengakibatkan puasa Ramadhan menjadi sia-sia.

5. Hadir tepat waktu pada acara berbuka puasa bersama

Rekan Muslim Anda akan mengakhiri puasa mereka di sore hari pada saat adzan Maghrib berkumandang. Datanglah tepat waktu agar rekan-rekan Anda yang berpuasa tidak merasa sungkan karena makan dan minum terlebih dahulu sebelum Anda sampai ke lokasi acara.

Yang tidak boleh Anda lakukan di bulan puasa

1. Jangan makan dan minum di depan orang yang berpuasa

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Teman-teman Muslim Anda mungkin akan merasa lebih baik jika Anda tak makan dan minum di depan mereka selama bulan Ramadhan. Namun, ada juga yang tak keberatan dan baik-baik saja ketika Anda makan di depan mereka yang sedang berpuasa.

Hal ini karena berpuasa Ramadhan lebih dari sekedar tidak makan dan minum, melainkan menjaga ketenangan diri sendiri saat menghadapi berbagai cobaan.

2. Jangan memberikan makanan berat

Mendadak menyantap makanan dalam porsi besar pada saat berbuka puasa bisa berakibat buruk untuk pencernaan rekan Muslim Anda. Hal ini bisa terjadi karena perut mereka ‘kaget’ setelah tidak makan dan minum selama seharian.Berikan porsi makanan secukupnya, atau makanan bebuka puasa yang menyegarkan seperti jus buah-buahan, kolak atau es kelapa muda.

3. Jangan menggosip di depan rekan Muslim

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bergosip atau membicarakan keburukan orang lain bisa membatalkan puasa rekan Muslim Anda. Jadi, hindarilah bergosip ketika rekan Muslim Anda berada di sekitar Anda agar puasa mereka tidak sia-sia. Jika dorongan untuk menggosip terlalu kuat, menyingkirlah dari keramaian bersama seorang rekan dan bergosiplah di tempat yang tersembunyi.

Semoga bermanfaat.

***

Baca juga:

Ternyata ini 8 manfaat puasa bagi kecantikan dan kesehatan tubuh

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

 

Penulis

jpqosinbo