Membaca Al Quran merupakan ibadah yang dapat dilakukan kapan pun dan di mana pun. Namun sejumlah pendapat ulama menyebutkan ada beberapa waktu terbaik membaca Al Quran.
Mengutip dari situs Nahdlatul Ulama, Imam An-Nawawi dalam Kitab Al Adzkar mengkategorikan dua waktu pilihan untuk membaca Al Quran, yaitu di dalam salat dan di luar salat.
Bunyi keterangan dalam kitab Al Adzkar tersebut: “Pasal mengenai waktu-waktu pilihan untuk membaca Al Quran. Ketahuilah waktu paling utama dalam membaca Al Quran adalah pada saat melakukan salat. Mazhab As Syafi’i dan lainnya berpendapat, ‘Memperpanjang durasi diri dengan membaca Al Quran pada saat salat lebih utama daripada melamakan durasi sujud dan rukun salat lainnya,'” (Imam An Nawawi, Al Adzkar, [Kairo, Darul Hadits: 2003 M/1424 H], halaman 106).
Artikel terkait: Kisah 4 Artis Berhasil Khatam Al Quran Sebelum Menikah, Inspiratif!
Waktu Terbaik untuk Membaca AlQuran Menurut Imam Nawawi
Imam An Nawawi kemudian menyebutkan secara rinci waktu yang baik untuk membaca Al Quran di luar ibadah salat. Waktu malam lebih utama dibandingkan waktu siang.
Membaca Al Quran di waktu malam hari:
1. Pada waktu malam.
2. Paruh kedua malam (paruh kedua malam lebih utama daripada paruh pertama malam).
3. Paruh pertama malam.
4. Membaca Al Quran di waktu antara Maghrib dan Isya.
Membaca Al Quran di waktu siang hari:
1. Setelah Subuh adalah waktu paling utama.
Dalam riwayat lain, Ibnu Shalah dan Sayyid al-Qutb mengatakan waktu terbaik untuk membaca Alquran adalah waktu Subuh, terutama usai melakukan salat. Pendapat Ibnu Shalah tersebut mengacu pada Al Quran surat Al Isra ayat 78:
“Laksanakanlah salat sejak matahari tergelincir sampai gelapnya malam dan (laksanakan pula salat) Subuh. Sungguh, salat Subuh itu disaksikan (oleh malaikat).”
Ketika Subuh, malaikat hadir untuk melihat hamba Allah yang melaksanakan salat subuh. Maka itu, di waktu Subuh alangkah baiknya dibuka dan ditutup dengan dzikir dan membaca Al Quran.
Dengan demikian diharapkan umat Islam mendapat keberkahan melalui ketenangan, ketentraman dan keberhasilan dalam menjalani hari itu.
2. Di waktu selain Subuh, tidak ada kemakruhan dan larangan untuk membaca Al Quran.
Yang perlu dicatat adalah membaca Al Quran merupakan ibadah yang baik untuk dilakukan kapan saja. Adanya konsep waktu terbaik membaca Al Quran dapat kita manfaatkan untuk menjadikan waktu tersebut sebagai prioritas.
Artikel terkait: 11 Adab Membaca Al-Qur’an yang Benar Sesuai Ajaran Rasulullah
Waktu Terbaik Membaca AlQuran Berdasarkan Hari dan Bulan
Ulama juga berpendapat bahwa ada hari dan bulan tertentu yang baik untuk memprioritaskan membaca Al Quran. Di antaranya sebagai berikut:
1. Hari Jumat.
2. Hari Senin dan Kamis.
3. Pada Hari Arafah (9 Zulhijjah).
4. 10 hari pertama bulan Zulhijjah
5. 10 hari terakhir bulan Ramadan.
Demikian sejumlah waktu, hari, dan bulan baik untuk membaca Al Quran lebih banyak yang disebutkan oleh Imam An Nawawi pada karyanya Al Adzkar.
Artikel terkait: Ingin Khatam Al-Qur’an 30 Juz di Bulan Ramadhan? Ikuti Cara Mudah Ini
Membaca Al Quran di Waktu Luang
Sementara itu, sumber dari Republika menyebutkan, ulama Arab Saudi Abdullah bin Baz menjelaskan bahwa waktu utama untuk membaca Al Quran adalah ketika hati dan pikiran seseorang hadir dan tidak sibuk, alias sedang dalam waktu luang. Sehingga ia bisa membaca kitab Allah dan memahami maknanya dengan baik.
Abdullah bin Baz tidak mengkhususkan waktu tertentu karena waktu luang setiap orang berbeda-beda. Namun waktu di malam hari lebih baik digunakan untuk membaca Al Quran daripada bersenang-senang. Beliau merujuk pada Al Quran surat Al Muzzamil ayat 6:
“Sungguh, bangun malam itu lebih kuat (mengisi jiwa); dan (bacaan di waktu itu) lebih berkesan.”
Demikian penjelasan mengenai waktu terbaik membaca Al Quran. Semoga bermanfaat dan selamat beribadah di bulan Ramadan.
Baca juga:
15 Ayat Al- Qur'an Tentang Pernikahan Lengkap dengan Tafsirnya
7 Artis Non Muslim Bisa Baca Al-Quran, Salah Satunya Pemeran 'Ikatan Cinta'
6 Keutamaan membaca Al-Quran khususnya saat Ramadhan, apa saja?