Selebgram Vanessa Khong ikut terseret kasus Binomo bersama kekasihnya, Indra Kenz. Vanessa dikabarkan akan menyusul kekasihnya ke tahanan Bareskrim Polri. Kabar terbaru, Vanessa Khong telah ditetapkan jadi tersangka atas kasus Binomo.
Penyidik menyebutkan bahwa ada tujuh orang tersangka dalam kasus ini, termasuk Vanessa. Setelah Indra Kenz, ada enam orang lainnya yang jadi tersangka dalam kasus Binomo.
Lantas, apa saja keterangan pihak penyidik serta reaksi Vanessa terhadap kasusnya? Simak informasinya di sini, Parents.
Artikel terkait: 12 Potret Rumah Indra Kenz, Berlapis Emas dengan Nuansa Klasik Bak Istana Raja
Vanessa Khong Jadi Tersangka Kasus Binomo, Akan Dilakukan Pemeriksaan
Vanessa Khong resmi ditetapkan jadi tersangka kasus Binomo. Penyidik akan menindaklanjuti pemeriksaan sang selebgram. Panggilan itu akan dilakukan pada Kamis (14/4/2022) mendatang.
“Akan dilakukan pemeriksaan sebagai tersangka pada hari Kamis tanggal 14 April 2022,” ucap Dirtipideksus Bareskrim Polri Brigjen Pol Whisnu Hermawan kepada wartawan, dikutip dari laman Suara pada Minggu (10/4).
Vanessa Khong diduga membantu menempatkan dan menyamarkan aliran dana yang dimiliki Indra Kenz. Maka itu, polisi bakal menyelidiki lebih lanjut soal aliran dana tersebut.
“Terkait dengan transaksi dan aliran dana terhadap tersangka,” lanjutnya.
Vanessa pun dijerat pasal 5 dan atau pasal 10 Undang-Undang No. 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang dan pasal 55 ayat 1e KUHP.
Artikel terkait: Sebut Kemiskinan Privilese, Crazy Rich Indra Kenz Dicibir Netizen
Pengakuan Vanessa Khong Usai Ditetapkan Jadi Tersangka
Lewat dari akun Instagram pribadinya, @vanessakhongg, Vanessa menuliskan klarifikasi untuk menjawab tuduhan netizen. Dia mengaku bahwa kasus yang meliputinya sangat diheboh-hebohkan. Dia termasuk beberapa orang yang tak tahu apa-apa tentang Binomo, tapi ikut terseret kasus.
“Kasus Binomo sebenarnya kasus simple, tapi diheboh-hebohkan. Indra Kenz bikin konten Binomo, orang-orang ikut main Binomo dan akhirnya mereka kalah dan merugi. Tapi Bos Binomonya nggak ketangkap karena Bosnya WNA dan di luar negeri, katanya Binomo itu legal?
Akhirnya Indra Kenz yang ditahan, dan sekarang total tersangkanya ada 7 orang. 3 di antaranya adalah kami yang sama sekali nggak paham dan nggak tahu apa-apa soal Binomo,” tulis Vanessa pada keterangan caption, Minggu (10/4).
Vanessa juga mengaku bahwa rekening seluruh anggota keluarganya telah diblokir untuk pemeriksaan.
“Rekening 1 keluargaku juga udah diblokir. Bahkan adik aku yang nggak ada hubungannya masih umur 17 nggak ada dana apapun diblokir. Situ yang bener,” tulisnya lagi pada unggahan foto hasil tangkapan layar sebuah pemberitaan media.
Artikel terkait: 4 Fakta Seputar Fakarich, Guru Indra Kenz yang Ditetapkan Sebagai Tersangka
Mengaku Tak Bersalah
Pada foto lain di unggahan dengan format carousel itu, Vanessa menegaskan juga bahwa dirinya dan keluarga mampu membuktikan mereka tidak bersalah.
“Yang jelas kita sangat sangat bisa membuktikan kalau kita nggak melakukan seperti yang dituduhkan. Biar fakta aja yang berbicara,” lanjutnya.
Sebelumnya, polisi menetapkan tiga tersangka baru terkait kasus Binomo. Ada adik hingga kekasih Indra Kenz yang kini menjadi tersangka. Mereka adalah Nathania Kesuma, adik dari Indra Kenz, dan Vanessa Khong yang tak lain adalah kekasih Indra Kenz. Ayah Vanessa Khong, Rudiyanto Pei, juga turut jadi tersangka. Semuanya akan diperiksa mulai 14 April mendatang.
Kini, total sudah ada tujuh tersangka untuk kasus tersebut. Sebelumnya ada Indra Kenz, Brian Edgar Nababan, Wiky Mandara Nurhalim dan Fakar Suhartami Pratama yang sudah lebih dulu ditetapkan sebagai tersangka.
Itulah beberapa fakta mengenai pacar Indra Kenz, Vanessa Khong, yang terjerat kasus Binomo. Semoga kasus ini menjadi pembelajaran bagi Parents untuk berinvestasi lebih bijak, ya.
***
Baca juga:
6 Fakta Indra Kenz, Crazy Rich Medan yang Pernah Hidup Susah
id.theasianparent.com/fakarich-guru-indra-kenz
id.theasianparent.com/artis-dapat-uang-dari-doni-salmanan
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.