Kabar Baik Penggemar Ultraman, Kali Ini Masuk Jajaran Komik Marvel Terbit 2023!

Bersama-sama melawan monster dan musuh super!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents yang menggemari series hero Jepang pasti tidak asing dengan Ultraman! Ya, sosok raksasa dengan tubuh berwarna merah dan silver ini mengumumkan kolaborasinya dengan tokoh-tokoh superhero lain yakni Spiderman, Iron Man, hingga Captain Marvel. Hal ini dikarenakan Ultraman akan berkolaborasi dengan Marvel!

Komik Ultraman Marvel Terbit Pada Tahun 2023

Sumber: Twitter/@TsuburayaGlobal

Informasi ini dibagikan pada cuitan Twitter @TsuburayaGlobal, akun internasional dari pemilik hak cipta Ultraman, Tsuburaya Productions.

Rumah produksi ini berkolaborasi dengan Marvel Comics untuk menerbitkan miniseri komik Ultraman yang kehadiran tamu-tamu superhero Marvel!

Informasi ini juga bertepatan dengan panel Ultraman Arrivers: Super Anime Extravaganza di Anime Expo 2022 Los Angeles.

Artikel Terkait: Sempat Dianggap Rasis, Ini Sinopsis dan 10 Fakta Anime Spy X Family

Plot Cerita Ultraman dalam Komik Marvel

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Twitter/@TsuburayaGlobal

Penggemar Ultraman pasti hafal dengan plot cerita yang khas, yakni sosok superhero yang tengah melawan penjahat super maupun monster yang disebut Kaiju.

Kali ini, Ultraman akan menyambut kedatangan Captain Marvel, Iron Man, dan Spiderman yang membantu melawan para monster jahat perusak kota!

Tim kreatif di balik komik ini adalah Kyle Higgins dan Mat Groom. Keduanya merupakan nama yang tidak asing di dunia komik karena merupakan tim yang sudah menggarap beberapa karya, seperti Power Rangers dan Batman: Gates of Gotham.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kolaborasi Ini Sudah Dimulai Pada 2020

Sumber: Twitter/@TsuburayaGlobal

Kalau Parents terkejut bahwa keduanya berkolaborasi, maka Anda pasti tidak menyangka jika komik yang terbit 2023 ini merupakan lanjutan dari miniseri komik sebelumnya.

Namanya adalah The Rise of Ultraman, diterbitkan oleh Marvel pada tahun 2020 silam.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selain itu ada juga The Trials of Ultraman dan The Mystery of Ultraseven yang akan rilis.

Artikel Terkait: 10 Anime Terbaik tentang Mengasuh Anak, Bikin Ngakak Hingga Banjir Air Mata!

Ultraman Sudah Memiliki Ribuan Episode Series dan Layar Lebar

Sumber: Twitter/@NetflixGeeked

Seri Ultraman pernah menghiasi slot acara anak di layar kaca pada Minggu pagi. Mengisahkan sosok alien yang meminjam tubuh manusia, Ultraman selalu menghadapi musuh-musuh berbahaya yang hendak menghancurkan bumi dan kota.

Ultraman sendiri tayang pertama kali pada 1966 oleh Eiji Tsuburaya. Dengan ribuan episode sudah mengudara, penggemar baru bisa menikmati film feature live-action terbaru di Netflix.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menariknya, Ultraman sendiri bukanlah tokoh tunggal, lo. Ultraman merujuk pada kumpulan makhluk serupa dengan karakteristik berbeda-beda.

Mulai dari Ultraman Tiga, Ultraman Gaia, bahkan Ultrawoman, lo! Seluruhnya memiliki tujuan sama yakni menyelamatkan bumi dari kehancuran.

Salah satu pose yang khas dari Ultraman adalah ketika menyerang musuh dengan gaya tertentu dan mengeluarkan laser beamParents pasti jadi nostalgia, deh!

***

Baca Juga:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Death Note hingga Pokemen, Film Anime yang Dilarang di Dunia

Sinopsis Anime Jepang Hunter X Hunter untuk Teman Weekend

Belajar Jadi Orang Tua yang Baik, Pelajaran Parenting Anime Spy x Family