9 Tips Memilih Tabungan untuk Anak Agar Semangat Menabung

Berencana bukakan rekening untuk anak, simak dulu kiat berikut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents, penting bagi kita untuk menanamkan budidaya menabung sejak dini. Selain menggunakan celengan, salah satu cara yang bisa membuat anak rajin menabung adalah membuatkannya rekening bank. Untungnya, ada beberapa bank yang telah menawarkan tabungan khusus anak dengan berbagai keuntungannya. Ada beberapa tips memilih tabungan anak yang Parents patut ketahui sebelum membuka rekening untuk anak.

Apa saja sih tips memilih tabungan anak yang aman dan menguntungkan? Simak bersama yuk Parents

Artikel terkait: 5 Tabungan Anak Terbaik di 2022, Yuk Ajarkan Ia Menabung Sejak Dini

9 Tips Memilih Tabungan Anak, Orangtua Wajib Baca!

Dilansir dari quala.app (30/06/21), berikut adalah tips memilh tabungan anak

1. Pilih Tabungan Anak dengan Setoran Awal Kecil

Langkah pertama dalam mencari bank yang menyediakan tabungan anak adalah Parents harus memastikan berapa setoran awal bank tersebut.

Biasanya setoran untuk tabungan ini memang lebih kecil dari tabungan biasa. Oleh sebab itu, Parents bisa menggunakan hasil celengan anak untuk setoran awal tersebut. Dengan begitu, anak akan semakin semangat dalam menabung.

2. Cari Tahu Jumlah Saldo Minimum

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selain memperhatikan setoran awal, perhatikan juga jumlah setoran awal dan setoran selanjutnya dalam bank yang dipilih. Semakin kecil minimum jumlah setorannya, akan semakin mudah bagi anak untuk menyetor uang ke bank.

Parents bisa menyimpan uang tabungan buah hati terlebih dahulu sampai terkumpul. Setelah itu, Parents bisa mengantar anak ke bank untuk menyetorkan uangnya ke bank.

3. Perhatikan Syarat Pengajuan Tabungan Anak

Pastikan persyaratan pembuatan tabungan anak memang dikhususkan untuk anak-anak Parents. Biasanya, tabungan anak memang diperuntukkan untuk anak dibawah 17 tahun yang belum memiliki kartu identitas sendiri.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Maka itu, dibutuhkan kartu identitas orang tua untuk mengajukan tabungan. Namun, biasanya rekening tetap menggunakan nama anak. Tentunya, agar anak lebih semangat dalam menabung.

Artikel terkait: 5 Cara mudah ajarkan anak menabung sejak dini, Parents sudah coba? 

4. Pilih Tabungan Anak yang Biaya Administrasinya Rendah

Dalam menabung di bank, pastinya ada biaya administrasi yang dibebankan pada nasabah. Pastikan Parents tidak memilih bank yang memiliki biaya administrasi tinggi hingga menguras anak.

Jadi, perlu diperhatikan dengan baik mengenai biaya administrasi bank sebagai tabungan anak. Beberapa bank menyediakan tabungan khusus anak tanpa potongan sedikit pun, walau begitu tetap pastikan juga ada syarat tertentu atau tidak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Pertimbangkan Layanan yang Memberikan Promo Menarik

Selain itu, Parents juga bisa memperhatikan layanan bank yang memberikan promo menarik. Misalnya, mendapatkan tiket gratis untuk anak ke wahana bermain anak-anak, atau promo belanja keperluan anak, dan lainnya. Hal ini tentu bisa membuat anak semakin semangat menabung karena adanya rewards yang ditawarkan.

6. Cari Tabungan yang Memiliki Poin Reward

Banyak bank yang memberikan poin reward ini kepada nasabah yang aktif. Jadi, tidak ada salahnya memanfaatkan itu, agar anak juga semakin rajin menabung.

Maka itu, Parents juga bisa memperhatikan poin reward atau hadiah bank yang menyediakan layanan tabungan khusus anak. Hal ini tentunya bertujuan untuk memberikan untung membuka rekening tabungan khusus anak. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Beda dengan Tabungan Biasa, Catat 5 Tips Cerdas Memilih Asuransi Pendidikan Anak

7. Pastikan Tabungan Atas Nama Anak dan Memiliki Kartu ATM

Tabungan anak biasanya juga menyediakan kartus ATM. Kartu ATM bisa dicantumkan nama anak agar dia bangga dan semakin semangat dalam menabung.

Biarkan anak memilih kartu ATM nya sendiri. Walau begitu, Parents harus tetap memgang ATM anak agar lebih aman. Atau, bisa juga jangan berikan nomor PIN pada anak.

8. Pertimbangkan Kartu dengan Design yang Menarik

Tentunya, anak-anak akan lebih tertarik menabung jika kartu ATM yang dimiliki memiliki desain menarik. Belakangan ini, ada banyak bank yang menyediakan ATM tabungan khusus anak dengan desain yang menarik, dari gambar superhero hingga princess. Dengan itu, anak-anak akan semakin giat untuk menabung dan memiliki tabungan di bank. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

9. Pilih Tabungan Anak dengan Bunga yang Tinggi

Sama  dengan tabungan umum lainnya yang memiliki suku bunga yang menguntungkan nasabah. Parents juga perlu memperhatikan suku bunga pada tabungan khusus anak.

Pilihlah bank yang memberikan suku bunga yang tinggi pada jumlah minimal saldo yang terkecil. Hal ini agar anak mengerti bahwa menabung itu menguntungkan.

Itulah beberapa tips memilih tabungan anak yang aman dan menguntungkan.Semoga membantu Parents dan si kecil, ya!

Baca juga:

id.theasianparent.com/peribahasa-indonesia 

id.theasianparent.com/mendidik-anak-tentang-uang 

id.theasianparent.com/kebiasaan-menabung-orang-tionghoa 

Penulis

Azahra Syifa