Belakangan ini di media sosial sedang ramai diperbincangkan soal tes usia mental. Warganet saling ikutan tes yang satu ini dan membagikan hasilnya di akun media sosial miliknya.
Tes usia mental memang sangat mudah dilakukan. Parents hanya perlu menuju ke website dan menjawab semua pertanyaan yang diberikan. Pertanyaannya pun hanya seputar diri kita, jadi menjawabnya pun tak sulit dilakukan.
Nah, penasaran dengan apa itu tes yang viral satu ini? Simak terus informasinya di artikel ini, ya.
Artikel terkait: Viral Perempuan Perkasa, Kerja 12 Jam Bisa Angkat Kasur Hingga Kulkas
Pengertian Usia Mental
Sumber: www.arealme.com
Usia mental atau mental age merupakan ukuran pencapaian mental individu. Karena itu, usia mental biasanya berbeda dengan usia kronologis atau chronological age.
Usia kronologis sendiri ialah perhitungan usia yang dimulai dari saat kelahiran seseorang. Sementara itu, usia mental merupakan perhitungan yang diperoleh dari ukuran kemampuan mental seseorang.
Karena itu, usia mental seseorang akan berbeda-beda meskipun memiliki usia kronologis yang sama. Usia mental sendiri bisa lebih muda atau bahkan lebih tua dari usia kronologis yang dimiliki oleh seseorang.
Viralnya Tes Usia Mental di Media Sosial
Sumber: www.arealme.com
Seperti yang dijelaskan di atas bahwa usia mental seseorang bisa berbeda dengan usia kronologis karena tergantung dengan pencapaian mental masing-masing individu. Nah, lalu seperti apa cara mengetahui usia mental?
Sebuah website www.arealme.com menawarkan kemudahan bagi warganet untuk mengetahui usia mentalnya. Mereka menyediakan beberapa pertanyaan yang jawabannya tidak ada yang salah dan benar.
Pasalnya, pertanyaan tersebut menanyakan preferensi kita. Jadi, hasilnya pun tak akan sama antara seseorang dan orang lainnya.
Tes ini ramai diperbincangkan di media sosial karena banyak warganet yang penasaran dengan usia mental yang dimilikinya.
Mereka ingin mencocokkan apakah usia mentalnya sesuai dengan usia kronologis. Namun, kebanyakan usia mental dari warganet diketahui lebih tua atau lebih muda dari usia kronologis yang dimiliki.
Banyak warganet yang kaget saat memiliki usia mental yang jauh lebih muda atau lebih tua dari usia kronologisnya. Hal itulah yang membuat warganet lain penasaran hingga akhirnya tes yang satu ini menjadi viral di media sosial.
Artikel terkait: Viral! 8 Fakta di Balik Potret Pasangan yang Menikah Saat Banjir
Cara Bermain
Sumber: www.arealme.com
Nah, jika Parents tertarik untuk mencoba tes usia mental, bisa melakukannya dengan mudah. Hanya bermodalkan browser dari smartphone atau komputer untuk mengakses link, nanti Parents bisa langsung menjawab pertanyaan dan mengetahui hasil tes usia mental.
Berikut ini langkah-langkah untuk mencoba tes ini:
- Kunjungi website tes usia mental ini www.arealme.com
- Apabila Parents ingin mencantumkan umur, maka bisa memilih angka untuk umur di kolom yang tersedia. Namun, jika umur ingin dirahasiakan, lewati saja dan biarkan kolom tetap dalam tulisan “Rahasia”.
- Kemudian, klik pilihan “Mulai”.
- Akan muncul beberapa pertanyaan, Parents hanya perlu menjawab sesuai dengan kondisi.
- Setelah menjawab semua pertanyaan, nanti usia mental akan ditampilkan.
- Parents bisa membagikan hasil tes usia mental ini di berbagai media sosial seperti Twitter hingga Facebook. Caranya, klik pilihan “Bagikan”.
Menurut penjelasan situs yang menyediakan tes tersebut, rupanya tes ini cukup bisa dipercaya. Mereka menyebutkan bahwa tes ini sudah dirilis sejak tahun 2013 lalu. Karena itu, mereka selalu menyempurnakan sistem algoritma tes yang satu ini.
Tes yang satu ini juga dijelaskan bahwa tidak berhubungan dengan IQ atau tingkat kecerdasan seseorang. Jadi, Parents tak perlu khawatir untuk membagikan hasilnya karena tak berhubungan dengan hal tersebut.
Demikianlah informasi mengenai tes usia mental yang akhir-akhir ini sedang viral dan menjadi sorotan bagi banyak warganet.
Jika Parents tertarik, silakan untuk mencoba tesnya di atas, ya!
***
Baca juga:
Viral Acara Pernikahan di atas Bus, Ini Alasan Sang Mempelai
Cara Membuat EmojiMix yang Viral di Tiktok dengan APK dan Lewat Link tikolu.net
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.