Dikenal sebagai Negara Romantis, Intip 20 Rekomendasi Tempat Wisata di Perancis

Perancis dikenal sebagai negara teromantis di dunia. Selain Menara Eiffel, ternyata banyak destinasi wisata yang menakjubkan dan wajib dikunjungi ketika bertandang ke sana. Simak ulasannya di sini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Perancis memang menjadi destinasi wisata yang difavoritkan oleh banyak orang. Seperti diketahui tempat wisata di Perancis menyajikan nuansa romantis, elegan, artistik, serta memiliki nilai sejarah yang sangat penting, khususnya bagi peradaban di Eropa. Tak heran tempat wisata tersebut menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke sana.

Dikenal karena keindahannya, banyak sekali destinasi wisata di Perancis yang bisa kita kunjungi, mulai dari beragam wisata budaya, wisata alam, wisata kuliner hingga wisata belanjanya. Selain itu di Perancis juga banyak sekali kota-kota yang terkenal sebagai salah satu kota wisata terbaik di dunia yang sangat terkenal. 

Bagi Anda yang sedang ingin berbulan madu atau berlibur di tempat yang super romantis, Destinasi wisata di Perancis merupakan pilihan yang tepat untuk Anda. Lantas, apa saja wisata yang ada di Perancis? Yuk, simak saja ulasan yang telah kami rangkum dari berbagai sumber di bawah ini.

20 Tempat Wisata di Perancis

1. Menara Eiffel

Jika berlibur ke Eropa terutama Perancis, tak lengkap rasanya bila tidak mengunjungi tempat yang satu ini. Menara Eiffel atau La Tour Eiffel merupakan ikon destinasi wisata di Perancis sekaligus salah satu monumen terkenal dan penting bagi Perancis.

Selain dapat menikmati panorama lanskap menara Eiffel yang indah dari kejauhan, wisatawan juga dapat menikmati indahnya kota Paris dari atas menara.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Di atas Menara Eiffel, tepatnya di lantai dua terdapat restoran yang terkenal akan menu steak dan wine-nya. Namanya adalah restoran le Jules Vernes, bila ingin berkunjung ke restoran ini terdapat pintu tersendiri di dasar Menara Eiffel.

Sembari menikmati steak dan wine, pastinya mata akan disilaukan dengan indahnya pemandangan yang sangat luar biasa. Dan tentunya tidak akan Anda temukan pemandangan seperti itu di negara manapun di dunia.

2. Arc de Triomphe

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Arc The Triomphe adalah ikon lain yang berada di Perancis selain menara Eiffel di Paris.

Monumen terbesar dan bersejarah di Perancis ini didirikan Napoleon Bonaparte pada tahun  1806. Berlokasi di pusat Place de I’Etoile sebagai bentuk selebrasi akan kemenangannya dan juga penghormatan untuk para prajurit yang telah gugur di medan peperangan.

Anda bisa melihat berbagai relief di objek wisata Perancis satu ini yang akan menceritakan bagaimana gambaran pertempuran-pertempuran yang dipimpin oleh Napoleon yang melegenda tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Tempat Wisata Bersejarah di Perancis: Musee du Louvre

Destinasi wisata di Perancis bersejarah lainnya adalah Musee du Louvre atau Museum Louvre. Museum ini mulanya merupakan benteng di masa pemerintahan raja Philip II, dan merupakan rumah bagi ratusan ribu karya seni dunia yang legendaris. 

Jika Anda berkunjung ke Museum Louvre, Anda akan bisa menemukan koleksi-koleksi terkenal di dunia, termasuk piramida terbalik dan juga lukisan Monalisa yang fenomenal karya Leonardo Da Vinci. Tercatat kurang lebih 8 juta pengunjung berwisata ke museum ini tiap tahunnya.

4. Palace of Versailles

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selanjutnya, ada Istana Versailles yang merupakan tujuan wisata di Perancis yang juga bernuansa sejarah. Dengan rekam jejak sejarah kerajaan, objek wisata ini terdapat banyak peninggalan monarki yang dapat dikunjungi saat liburan ke Perancis.

Oleh warga lokal, istana ini disebut Château de Versailles. Awalnya Versailles merupakan pedesaan di daerah Place d’Armes. kini, Versailles adalah suburban Paris. Istana ini masuk dalam Situs Warisan Dunia UNESCO sejak tahun 1979.

Berada di daerah suburban dari kota Paris dan jauh dari hiruk-pikuk perkotaan, destinasi wisata di Perancis bersejarah ini akan memanjakan mata setiap wisatawan yang mengunjunginya, sebab kemegahan arsitektur dan juga suasana khas kerajaan yang memukau.

5. Katedral Notre Dame

Destinasi wisata di Perancis berikutnya adalah Katedral Notre Dame. Objek wisata ini terletak di Seine, sebuah pulau kecil di negara Perancis merupakan gereja terbesar yang ada di Kota Mode tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Katedral Notre Dame juga disebut Notre-Dame de Paris adalah katedral Katolik abad pertengahan yang terletak di Île de la Cité di arondisemen keempat Paris, Perancis.

Katedral ini dipandang sebagai salah satu contoh terbaik arsitektur Gothik Perancis yang sarat akan nilai sejarah.

Memiliki makna “Bunda kita di Paris”, gereja yang kerap jadi tujuan wisata religi di Perancis ini memiliki desain interior klasik yang menawan untuk dinikmati.

Artikel terkait: 10 Destinasi Wisata Finlandia dengan Pesona Alam, Wajib Dikunjungi!

6. Place de la Concorde

Tempat ikonik berikutnya yang perlu Anda kunjungi ialah Place de la Concorde. Tempat ini menyajikan pemandangan Perancis yang khas. Alun-alun berbentuk oktagon yang berada di antara Tuileries Gardens yang luasnya mencapai 8.64 hektar.

Dan jalan Champs-Élysées ini dirancang cantik dengan keberadaan ornamen taman, air mancur, dan obelisk setinggi 23 meter. Selain itu, destinasi yang satu ini memiliki lampu taman yang indah, terutama saat di malam hari.

7. Tempat Wisata Populer di Perancis: Champs-Élysées

Bagi Parents yang ingin belanja, jalan-jalan, atau sekedar untuk berfoto sambil menikmati suasana Paris maka dapat memilih destinasi wisata terkenal ini. Champs-Élysées merupakan jalanan dengan panjang sekitar 1,9 km dan lebar 70 meter, yang mana tempat ini sebagai penghubung Place de la Concorde dan Place Charles de Gaulle (tempat dari Arc de Triomphe).

Kemudian, para pengunjung bisa menikmati berbagai kafe dan bisa belanja dari toko-toko branded terkenal. Jalanan di sini sangat ramai dan dipadati pengunjung dari kalangan anak muda dan juga wisatawan berbagai negara.

Saat melakukan perjalanan, para wisatawan dapat melihat bangunan atau gedung-gedung kuno, beberapa monumen, dan patung yang menakjubkan.

8. Tempat Wisata di Perancis: Jardin du Luxembourg

Jardin du Luxembourg atau dikenal sebagai Taman Luxembourg ini yang terletak di Paris, awalnya dibuat pada tahun 1612 oleh Marie de’ Medici, janda dari Raja Henry IV dari Perancis.

Taman indah ini mempunyai luas 25 hektar lahan terbagi menjadi kebun Perancis dan Taman Inggris. Antara keduanya terletak hutan geometris dan kolam besar.

Kemudian, terdapat sebuah kebun tua dengan berbagai kebun apel. Terdapat tempat pemeliharaan lebah, terutama untuk belajar tentang cara memelihara lebah dan rumah kaca dengan koleksi bunga anggrek dan taman mawar.

Kebun di sini memiliki 106 patung-patung yang tersebar di seluruh Taman, monumental Medici air mancur, Orangerie dan Pavillon Davioud. Selain itu, ada banyak kegiatan dan fasilitas untuk anak-anak untuk bermain di taman.

9. Montmartre

Merupakan bukit besar dan terkenal yang berada pada ketinggian 130 meter. Pada puncak bukit ini terdapat tempat bersejarah yakni Basilika Sacré-Cœur.

Montmartre menjadi tempat terbaik untuk menikmati pemandangan kota Paris dari atas yang sangat luar biasa. Di lingkungan wisata ini terdapat banyak pertokoan, seniman jalanan, penjual souvenir, serta kafe.

10. Musée d’Orsay

Objek wisata Perancis yang terkenal akan jam besar yang berada di salah satu ruang utamanya ini awalnya merupakan sebuah stasiun kereta api yang beroperasi sejak 1900. Namun, stasiun kereta api ini berhenti beroperasi pada 1939 dan menjadi monumen  bersejarah hingga ditetapkan menjadi museum untuk umum pada 1986.

Musée d’Orsay memamerkan berbagai karya seni Perancis sejak masa 1848 hingga 1914 mulai dari lukisan, patung, karya fotografi, dan artefak seni lainnya yang merupakan buah karya para seniman Perancis.

Artikel terkait: Mengintip 13 Tempat Wisata Di Ukraina, Surga di Eropa Timur

11. Tempat Wisata Romantis di Perancis: Sungai Seine

Untuk Anda yang menjadi suasana romantis selain Menara Eiffel, Anda bisa mengunjungi sungai Seine. Suasana sungai yang menenangkan dibalut dengan arsitektur klasik dari Kota Paris, ditambah lagi dengan keberadaan beberapa kapal Layar, mengunjungi objek wisata di Kota Paris ini saat golden hour bisa jadi pengalaman yang menenangkan.

Sungai Seine adalah sebuah sungai utama di Prancis bagian barat laut. Sungai ini merupakan salah satu jalur lalu lintas air komersial dan juga menjadi sebuah tujuan wisata, khususnya bagian yang terletak dalam kota Paris. Namanya berasal dari kata Sequanus dalam bahasa Latin. Sungai ini memiliki panjang 775 km dan kedalaman rata-rata 9,5 m.

12. Tempat Wisata di Perancis: Paul de Vence

Paul de Vence adalah sebuah kompleks kota kuno yang berada di atas bukit yang sangat cantik. Dari atas bukit Anda bisa melihat pemandangan kota yang terlihat indah. Kota ini merupakan salah satu kota yang terkenal dengan seniman yang tinggal di sini.

Anda bisa menemukan berbagai jenis kesenian, mulai dari seni lukis sampai puisi yang romantis di kota ini.

Anda bisa menyusuri jalan yang masih terbuat dari batu dan berupa gang-gang kecil. Sedangkan dinding rumah di kota ini masih terbuat dari susunan batu. Beberapa tanaman merambat menambah suasana semakin cantik.

13. Château de Villandry

Jika Anda ingin mengajak pasangan ke tempat romantis dengan suasana alam yang indah, maka Chateau de Villandry adalah solusi tempat yang terbaik untuk anda.

Destinasi wisata ini merupakan taman yang sangat cantik dengan beragam jenis tanaman yang ada di tempat ini. Tidak hanya itu saja, tanaman ini juga dibentuk sedemikian rupa dengan pola-pola yang unik dan menarik hati anda.

14. Mont Saint-Michel

Tempat wisata di Perancis selanjutnya merupakan tempat yang sangat bersejarah, sekaligus destinasi wisata alam yang sangat eksotis. Nama tempat wisatanya adalah Mont Saint-Michel.

Terletak di Normandia, Perancis, destinasi wisata ini sangat terkenal sebagai pulau misterius yang mengapung. Padahal, panorama mengapung tersebut diakibatkan oleh proses pasang surut air laut.

Mont Saint-Michel disebut juga dengan pulau pasang berbatu. Akses menuju pulau tersebut bisa menggunakan sebuah jembatan khusus yang menyambungkan dengan daratan. Di sini terdapat biara bersejarah yang letaknya berada paling puncak, serta bangunan-bangunan tua lainnya yang ada di bawahnya.

15. Tempat Wisata Alam di Perancis: Saint Malo

Destinasi wisata di Perancis yang satu ini memamerkan keindahan pantai yang indah. Kawasan tepi laut yang menjelma menjadi Destinasi wisata di Perancis ini mulanya adalah benteng yang dibangun untuk melindungi Sungai Rance dari bajak laut.

Kota ini selama berabad-abad dikuasai oleh bajak laut dengan reputasi menakutkan. Bajak laut kini menjadi kisah masa lampau dan Saint Malo menjadi kota di kawasan Brittany yang paling banyak dikunjungi.

Telusuri jalanan yang ramai di kota tua yang dibangun ulang dan pantai yang besar. Pastikan Anda mengunjungi Grande Porte, Porte St-Vincent, kastil kota dengan Museum Musée de la Ville, dan Akuarium Besar.

Artikel terkait: 12 Tempat Wisata di Italia Yang Wajib Dikunjungi Bersama Keluarga

16. Verdon Gorge

Perancis tak hanya menyuguhkan destinasi wisata sejarah yang menarik, namun juga memiliki wisata alam yang eksotis. Salah satu wisata alam yang terkenal adalah Verdon Gorge, sebuah ngarai yang letaknya di selatan-timur Perancis. 

Di Verdon Gorge, para wisatawan bisa melakukan berbagai macam aktivitas yang menyenangkan seperti menyewa kayak untuk mengelilingi sungai hingga mendaki tebing batu kapur, yang tingginya mencapai ratusan meter.

17. Disneyland Paris

Jika berlibur ke Paris bersama rombongan keluarga, Anda harus berkunjung ke Disneyland Paris. Menjadi tujuan wisata favorit keluarga, tempat ini terletak di daerah Marne-La-Valle.

Beraneka ragam wahana permainan tersedia di tempat ini yang bisa Anda coba seperti permainan yang memiliki konsep animasi juga film produksi Disney ataupun istana Princess.

Tempat wisata ini tidak pernah sepi akan pengunjung karena banyak wahana permainan yang bisa membangun imajinasi Anda dan keluarga bernostalgia di masa kecil yang tak menjadi beban. Perlu diketahui tempat ini sudah dibangun sejak 1988 dan terbuka untuk masyarakat pada tahun 1992 silam.

18. Tempat Wisata Belanja di Perancis: Saint-Ouen Flea Market

Saint-Ouen Flea Market adalah pusatnya beragam barang yang unik, antik dan pastinya murah. Kita bisa menemukan beragam jenis barang mulai dari perabotan hingga fashion.

Jika berbicara mengenai fashion maka mungkin yang banyak ditemukan adalah beberapa merk lokal yang unik dan pastinya akan tetap bagus. Sebagaimana yang kita ketahui bahwa paris adalah salah satu kota Fashion yang terkenal di dunia. 

19. Faubourg Saint-Honore

Masih di seputar tempat perbelanjaan yang sayang untuk dilewatkan adalah Faubourg Saint-Honore. Ketika Anda tiba di jalan tersebut maka kalian akan di sambut oleh deretan toko fashion ternama. Beberapa merk terkenal yang mungkin sudah tak asing lagi bagi mereka yang mencintai dan mengikuti beragam dunia fashion. Merk seperti Versace, Hermes, Yves Saint Laurent, dan Colette sangat wajar untuk dapat kalian temukan berjejer di lokasi ini. 

20. The Marais

Terakhir, tempat belanja di Paris yang terkenal selanjutnya adalah The Marais. The Marais ini merupakan sebuah jalanan yang dipenuhi memiliki nilai sejarah historis yang cukup menarik perhatian wisatawan, khususnya bagi mereka yang suka berbelanja.

The Marais terkenal sebagai sebuah tempat yang cocok bagi mereka yang suka berbelanja barang antic dan seni. Kalau Anda adalah kolektor barang seni atau barang-barang antik, pastikan Anda tidak akan melewatkan untuk berkunjung ke jalanan ini. Saat berkunjung kesini, Anda bisa merasakan suasana khas Perancis di masa lalu karena di kawasan ini masih banyak sekali bangunan lama yang masih berdiri kokoh dan terjaga.

***

Nah, itu tadi tempat wisata populer di Perancis yang bisa Anda kunjungi jika berlibur di negara teromantis di dunia ini. Dari daftar di atas, mana nih yang paling ingin Anda kunjungi?

Baca juga:

https://id.theasianparent.com/makanan-khas-perancis

https://id.theasianparent.com/kota-terindah-di-eropa

https://id.theasianparent.com/wisata-di-vancouver