4 Cara Cegah Anak Ikut Tawuran Pelajar, Parents Perlu Tahu Juga Penyebabnya!

Tawuran pelajar dapat disebabkan oleh faktor internal dan eksternal, salah satunya yaitu pola asuh orang tua yang keliru.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tawuran pelajar sudah seperti penyakit kronis yang sulit disembuhkan. Banyak pihak telah mengupayakan pencegahan tawuran antarpelajar, mulai dari sekolah hingga pihak berwenang lain.

Pada kenyataannya, bentrokan antarpelajar khususnya yang memasuki usia remaja masih saja terjadi. Tak hanya merugikan mereka sendiri, tetapi juga merugikan orang lain, karena banyak fasilitas umum dan aset milik masyarakat yang turut menjadi sasaran. 

Nah, Parents, tentu kita tidak mau, dong, bila anak kita kelak menjadi salah satu pelaku tawuran yang meresahkan masyarakat. Lantas apa langkah yang harus dilakukan? Berikut cara mencegah anak ikut tawuran pelajar. 

Artikel Terkait: Memahami Cara Anak Usia Sekolah Memecahkan Masalah

Faktor Penyebab Tawuran Pelajar

Sumber: freepik

Untuk mencegah sebuah persoalan muncul, tentu harus diketahui dahulu faktor yang menyebabkannya, begitu pun dengan tawuran pelajar. Melansir laman Inovasi Litbang Kementrian dalan Negeri, tawuran pelajar disebabkan oleh dua faktor dasar, yakni faktor internal dan faktor eksternal. 

1. Faktor Internal

Faktor internal meliputi realisasi frustasi negatif, gangguan pengamatan dan tanggapan pada diri remaja, serta gangguan emosional/perasaan pada diri remaja. Tawuran pada dasarnya terjadi karena remaja tidak berhasil mengontrol dirinya sendiri. 

2. Faktor Eksternal

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: freepik

Keluarga, lingkungan sekolah yang tidak menguntungkan, dan lingkungan sekitar menjadi penyebab maraknya tawuran. 

Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa salah satu penyebab kenakalan remaja dikarenakan tidak berfungsinya orang tua sebagai figur teladan yang baik bagi anak (hawari, 1997). Jadi di sinilah peran orang tua sebagai penunjuk jalan.

Artikel Terkait: 5 Hal Wajib yang Perlu Diperhatikan saat Survei Sekolah Anak Menurut Pakar

Selanjutnya faktor sekolah yang seharusnya tidak hanya menjadikan para siswa pandai secara akademis, tetapi juga secara moral dan emosinya. Sekolah merupakan wadah untuk para siswa mengembangkan diri menjadi lebih baik. Saat kualitas pendidikan menurun, yang terjadi justru sebaliknya. 

Misalnya saat seorang guru tidak mampu menahan kesabaran dan melampiaskannya dengan kekerasan, anak-anak bisa meniru hal tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kemudian faktor lingkungan, baik lingkungan rumah maupun sekolah. Kekerasan yang sering dilihat dalam lingkungan akan membentuk pola kekerasan pada remaja. Perkelahian pun menjadi cara yang dipilih untuk menyelesaikan masalah ketimbang bernegosiasi. 

Mencegah Anak Ikut Tawuran Pelajar 

Sumber: freepik

Tawuran di lingkungan pelajar merupakan masalah berulang yang memerlukan komitmen banyak pihak untuk mengatasinya. Sekolah dan kepolisian memiliki upayanya tersendiri.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Yang terpenting, orang tua harus mengambil peran dalam mencegah tawuran antarpelajar. Sebab, pola asuh orang tua ternyata turut berpengaruh pada maraknya tawuran. 

Psikolog dari Universitas Islam Bandung Ihsana Sabriani Borualogo mengungkapkan pola asuh orang tua yang tidak tepat dapat memicu anak bersikap negatif dan diekspresikan dengan tawuran. Pola asuh tidak tepat yakni saat orang tua kurang memberikan perhatian kepada anak. 

“Dengan dia tawuran, orang tua dipanggil sekolah sehingga anak jadi mendapat tanggapan (perhatian) orang tua,” ujar Ihsana kepada Pikiran Rakyat, pada Rabu 5 Februari 2020.

Artikel Terkait: Anak-anak Berkelahi, Bagaimana Mengatasinya?

Berikut beberapa cara yang bisa orang tua lakukan untuk mencegah anaknya ikut tawuran pelajar.  

1. Perhatikan Setiap Kegiatannya 

Parents perlu memperhatikan kegiatan anak sebelum bahkan setelah pulang sekolah. Ketahui juga kabar terbaru yang terjadi di lingkungan sekitar yang mungkin bisa ditiru oleh anak. Sebab, bisa jadi anak terlibat tawuran karena mudah meniru. Mungkin saja ia mendapatkan pengaruh dari tonton, bacaan, hingga gim yang dimainkannya. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Kenali Teman-Teman Dekatnya 

Anak yang terlibat tawuran juga bisa terjadi karena pengaruh teman sepermainannya. Orang tua perlu mengetahui dengan siapa anak biasa bergaul, terutama saat di sekolah. Dengan mengenal mereka, orang tua bisa mencegah kemungkinan pengaruh buruk yang bisa ditularkan. 

3. Cegah Anak Ikut Tawuran Pelajar dengan Arahkan kepada Kegiatan Positif 

Remaja biasanya aktif dan penuh semangat. Parents bisa membantu menyalurkan energi tersebut ke kegiatan yang lebih baik. Pahami apa yang menjadi kesenangannya. Setiap anak memiliki hobi dan kesukaan yang berbeda-beda. 

4. Berkomunikasi dengan Pihak Sekolah tentang Perkembangan Belajarnya

Saat anak memasuki usia sekolah, bukan berarti tanggung jawab pendidikan anak dilimpahkan kepada guru. Orang tua juga turut berperan aktif untuk memahami seperti apakah anaknya di sekolah, bagaimana perkembangan belajarnya, serta bagaimana hubungannya dengan teman-teman di sekolah.

Cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan menawarkan menjemput anak setiap pulang sekolah. Beri pengertian kepada anak untuk selalu meminta izin saat pulang terlambat dan memberi tahu ke mana ia akan pergi dan dengan siapa ia pergi.

Cara tersebut memang terkesan posesif, tetapi bentuk pencegahan anak ikut tawuran pelajar yang bisa orang tua lakukan. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca Juga: 

9 Strategi Mengajari Anak Membela Diri saat Menghadapi Bullying (Perundungan)

5 Tahap Mengajarkan Anak Menyelesaikan dan Mengatasi Pertengkaran

7 Cara Melerai Anak Berantem dengan Temannya, Parents Perlu Tahu!