Tasyakuran kehamilan Cynthia Ramlan dilakukan secara online alias virtual. Tasyakuran atau acara selamatan ini memang sudah jadi budaya yang cukup banyak dilakukan di Indonesia, terutama masyarakat Jawa. Biasanya tasyakuran diselenggarakan saat usia kehamilan memasuki 4 bulan.
Tak hanya masyarakat umum, sederet selebritas tanah air pun sering melakukan tasyakuran, baik selamatan pernikahan maupun selamatan 4 bulanan seperti yang dilakukan Cynthia Ramlan. Namun, karena pandemi COVID-19, tasyakuran terpaksa harus dilakukan secara virtual.
Meski dilakukan virtual, ternyata suasana tasyakuran kehamilan Cynthia Ramlan tetap berjalan khidmat dan khusyuk, dipandu dengan ustaz juga. Adik Olla Ramlan ini melakukan tasyakuran didampingi suami dan 2 anaknya bersama keluarga besar juga. Berikut ini potret acaranya!
Artikel terkait: Suami tak boleh mendampingi, begini kisah persalinan Cynthia Ramlan di tengah pandemi
Foto Tasyakuran Kehamilan Cynthia Ramlan
Tasyakuran yang digelar Cynthia Ramlan merupakan bentuk ucapan syukur dan doa atas hadirnya janin di dalam kandungan. Tasyakuran biasanya mengusung berbagai konsep yang berbeda. Tapi umumnya, acara yang dilakukan adalah berkumpul dan melakukan pengajian.
Jangan khawatir, Parents. Pengajian tasyakuran ini tetap bisa dilakukan secara khidmat meski virtual. Teknologi yang ada saat ini sudah mempermudah orang untuk melakukan berbagai kegiatan secara online, termasuk tasyakuran.
Tasyakuran Kehamilan Anak Ketiga Cynthia Ramlan
Tasyakuran dilakukan untuk mengucap syukur atas kehamilan ketiga artis bernama lengkap Cynthia Nabila Ramlan ini. Dalam acara tasyakuran ini, Cynthia juga didampingi suaminya, Erlangga Tjokro atau yang lebih dikenal sebagai Elang Tjokro.
Dari pernikahannya dengan Elang Tjokro ini, Cynthia telah dikaruniai dua anak laki-laki tampan. Dan kini ia sedang mengandung buah hati ketiga mereka.
Cynthia kemudian mengadakan pengajian bersama keluarga besarnya secara virtual dari rumah masing-masing.
“Alhamdulillah akhirnya bisa silaturahmi bersama keluarga besar dalam acara Tasyakuran & Pengajian virtual 4 bulanan kehamilan anak ke 3 kami,” tulis Cynthia melalui akun Instagram @cynthiaramlan.
Artikel terkait: 5 Momen Bahagia Cynthia Ramlan Umumkan Hamil Anak Ketiga
Dipimpin oleh Ustaz
Dalam potret yang dibagian Cynthia melalui akun Instagramnya, tasyakuran tetap berlangsung khidmat dipandu ustaz secara daring. Tak lupa, Cynthia juga mengucapkan terima kasih pada ustaz yang telah membantu jalannya acara sehingga berjalan dengan khusyuk dan lancar.
“Terimakasih juga untuk Ustad @evieefendie , @brotheralle dan @enad_luthfi yang sudah membantu dan mengisi acara hari ini,” tulisnya.
Menurut laman Dalam Islam, acara 4 bulanan biasanya diisi dengan bacaan ayat suci Alquran serta memanjatkan doa-doa untuk kebaikan sang janin. Surat yang dianjurkan untuk dibaca pada peringatan 4 bulanan adalah surat luqman karena dalam surat ini mengisahkan tentang pendidikan, aqidah dan akhlak.
Tidak ada ketentuan baku mengenai surat apa yang harus dibaca saat peringatan 4 bulanan ini, artinya kita bebas membaca surat apa saja selama surat tersebut bersumber dari Alquran. Karena semua surat dalam Alquran adalah baik dan dapat memberikan ibrah yang baik bagi calon anak kelak.
Tasyakuran Kehamilan Cynthia Ramlan Dihadiri Sahabat dan Keluarga Secara Virtual
Tak lupa, Cynthia juga berterima kasih pada sahabat dan keluarga besarnya yang sudah menyempatkan diri untuk hadir dan berdoa bersama. Dalam potret yang dibagian Cynthia, tampak keluarga besar dan sahabat yang hadir secara virtual.
“Terimakasih untuk semua Keluarga dan sahabat yang sudah hadir dan ikut mendoakan kami, semoga kita semua di berikan kesehatan, keselamatan dan keberkahan,” tulis Cynthia.
Artikel terkait: Kocak hingga haru! Intip momen kelahiran anak pertama Youtuber Arif Muhammad ‘Mak Beti’
Tasyakuran Dilakukan Saat Usia Kehamilan 4 Bulan
Setelah acara tasyakuran, Cynthia tak lupa membagikan fotonya yang memamerkan perut mulai membuncit. Saat ini, kehamilan Cynthia sudah memasuki usia 4 bulan. Usia yang pas untuk melakukan tasyakuran.
Dalam Islam dipercaya, ketika kehamilan memasuki usia ke 4 bulan, Allah meniupkan ruh ke dalam janin yang terdapat di rahim ibunya. Tujuan peringatan 4 bulanan ini adalah sebagai rasa syukur atas amanah besar dan berharga dari Allah karena dihadirkannya seorang calon anak di dalam suatu keluarga.
Tasyakuran ini juga bertujuan sebagai pendidikan prenatal (pendidikan sebelum lahir) bagi janin supaya menjadi anak yang shaleh/shalehah. Peringatan 4 bulanan sendiri hukumnya tidak wajib namun boleh selama acara ini mengandung banyak unsur-unsur kebaikan.
Cynthia dan Keluarga Kompak Memakai Busana Putih
Kekhyusukan acara tasyakuran Cynthia ini semakin tampak karena Cynthia dan keluarga kompak mengenakan busana putih. Ia melangsungkan tasyakuran ditemani suami dan kedua anaknya, Keanu Shankara Tjokro dan Kaiser Arsyanendra Tjokro.
Ide tasyakuran virtual ini tentu saja bisa juga dilakukan Parents yang hendak mengadakan selamatan di tengah pandemi. Kita doakan juga ya, Parents semoga kehamilan Cynthia sehat dan lancar hingga kelahirannya.
Baca juga:
Lahir dari Orangtua yang Beda Agama, Desta Mahendra: "Terbiasa Saling Menghargai"
Hampir melahirkan anak kedua di mobil, Melody Prima:"Saya pasrah"