Mengurus seorang anak memang memiliki banyak tantangan. Namun, bagi seorang ibu, ini bukanlah hal yang akan membuatnya merasa kapok. Begitu pun Tasya Kamila yang utarakan ingin tambah momongan.
Sejak menikah dengan Randi Bachtiar pada 5 Agustus 2018, Tasya dan Randi telah dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Arrasya Bachtiar. Arrasya lahir pada 13 Mei 2019 dan kini usianya hampir tiga tahun.
Kini, Tasya tengah menjalani hubungan jarak jauh dengan sang suami. Sebab, sekarang Randi sedang melanjutkan pendidikannya di Amerika Serikat, sementara Tasya harus tetap di Indonesia untuk mengurus buah hati mereka.
Artikel Terkait: 7 Momen Ultah ke-29 Tasya Kamila, LDR dengan Suami hingga Disebut seperti ABG
Tasya Kamila Ingin Tambah Momongan
Sumber: Instagram
Terkait momongan, pemilik nama lengkap Shafa Tasya Kamila itu juga mengungkap keinginan untuk menambah anak. Namun, dirinya belum menargetkannya dalam waktu dekat. Pun tidak menjalani program khusus agar bisa segera hamil.
“Ada, sih, rencananya, tapi kita enggak terlalu ditargetin kapannya. Aku, sih, mungkin di atas Arrasya tiga tahun baru punya adik. Karena aku, kan, masih orang tua baru dan aku rasa aku belum siap saja untuk nambah momongan,” beber Tasya kepada InsertLive.
Rupanya, ia ingin kembali memiliki momongan setelah anaknya berusia tiga tahun. Menurutnya hal tersebut menjadi waktu yang tepat bagi anaknya untuk memiliki adik.
Artikel Terkait: Khawatir Arrasya sakit saat traveling, Tasya Kamila lakukan beberapa hal ini
Tasya Kamila Ingin Tambah Momongan tapi Enggan Punya Anak Kembar
Sumber: Instagram
Pelantun lagu Anak Gembala itu berencana ingin menambah momongan. Namun, ia mengaku tidak mau memiliki anak kembar bila hamil nanti.
Hal tersebut lantaran Tasya belum siap merawat dua bayi sekaligus. Terlebih ia sudah melihat bagaimana adik iparnya yang kerepotan mengurus anak kembarnya.
“Enggak pengin anak kembar, karena adiknya suami aku, kan, anaknya kembar, jadi kita tahu betapa repotnya. Tapi kalau dikasih, ya, pasti diurus, kalau ngarep, ya, enggak,” kata Tasya.
Meski demikian, perempuan berusia 29 tahun itu mengaku tetap bersyukur bila memang Tuhan menganugerahkannya anak kembar. Hanya saja, dirinya memang tidak mengharapkan hal tersebut.
Artikel Terkait: Anak Tasya Kamila Alami Kejang Demam, Ini Cara Pertolongan Pertamanya
Sedang Menjalani LDR
Sumber: Instagram
Tasya Kamila kini menjalani pernikahan jarak jauh dengan suaminya yang sedang menempuh studi di Amerika, sementara dirinya mengurus anak dan pekerjaannya di Jakarta.
Hal ini mungkin menjadi salah satu alasan baginya untuk tidak buru-buru menambah momongan meskipun sudah memiliki niat. Apalagi hidup berjauhan dengan sang suami dirasakan cukup menantang baginya.
“Pastinya lebih challenging jarak jauh sama pasangan, idealnya, ya, tetap bareng-bareng sama suami. Tapi, kan, sekarang keadaannya suami aku lagi sekolah, aku juga punya pekerjaan di Indonesia, ya sudah jadi keputusan bersama untuk LDR,” ungkapnya.
Meski terasa berat, hal tersebut tetap dijalani oleh Tasya dan Randi. Sebab, ini memang sudah menjadi keputusan mereka berdua.
Itulah kabar Tasya Kamila yang ingin menambah momongan, tetapi tidak buru-buru untuk hamil lagi. Apalagi ia dan sang suami memang sedang menjalani pernikahan jarak jauh.
Baca Juga:
10 Potret Nyamannya Rumah Tasya Kamila, Bergaya Modern Klasik
8 Anak Artis Pakai Gabungan Nama Orang Tua, Baby Leslar Salah Satunya!
11 Artis Ajak Anak Ke Luar Negeri Selama Tahun 2021, Berlibur di Tengah Pandemi
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.