TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk / Daftar
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Bisa Bangun Rumah Mewah, Ini Sumber Kekayaan Titi Kamal Selain Jadi Artis

Bacaan 4 menit
Bisa Bangun Rumah Mewah, Ini Sumber Kekayaan Titi Kamal Selain Jadi Artis

Dari berbagai bisnis hingga jadi YouTuber, ini sumber kekayaan sang artis.

Termasuk artis yang tidak sering memperlihatkan kekayaannya, banyak orang cukup kaget saat Titi Kamal memperlihatkan rumah barunya yang sangat mewah.

Kabarnya pembangunan rumah tersebut menghabiskan biaya hingga Rp20 miliar. Selain akting, ternyata ini yang menjadi sumber kekayaan Titi Kamal.

Artikel terkait: 10 Momen Seru Liburan Titi Kamal ke Dubai, Ajak Serta Keluarga

5 Sumber Kekayaan Titi Kamal hingga Bisa Bangun Rumah Mewah

1. YouTube

Sama seperti keluarga artis lain yang memiliki kanal YouTube, Titi dan suaminya, Christian Sugiono, juga tidak ketinggalan. Kedua mulai aktif sebagai YouTuber sejak tiga tahun lalu. Namun, yang membuat kanal YouTube mereka terkenal adalah video home tour rumah baru mereka yang mewah.

sumber kekayaan titi kamal

Sumber YouTube Titi dan Tian

Sampai saat ini, kanal YouTube bernama Titi dan Tian—panggilan akrab suaminya—ini sudah memiliki lebih 649 ribu subscriber. Video yang mereka unggah sangat beragam, mulai dari masak-masak, mencoba berbagai jenis makanan, kolaborasi dengan artis lainnya, hingga traveling sekeluarga.

2. Bisnis Kuliner, Salah Satu Sumber Kekayaan Titi Kamal

Saat para artis latah memiliki bisnis kue kekinian beberapa tahun lalu, perempuan 40 tahun ini juga tidak ketinggalan. Ia membuat toko kue bernama Vava Cake Premium.

Sempat memiliki beberapa cabang di Jakarta, seperti saat ini toko kue tersebut sudah tutup dan akun Instagram-nya sudah tidak aktif lagi.

sumber kekayaan titi kamal

Sumber Instagram @vavacake_premiumcake

Selain kue kekinian, bisnis kuliner Titi lainnya adalah sebuah tempat makan bernama Ayam Jerit. Sesuai namanya, tempat makan ini menjual berbagai menu ayam dengan rasa yang pedas. Saat ini, Ayam Jerit buka di kota Bandung, Palembang, Lampung dan Makassar.

sumber kekayaan titi kamal

Sumber Instagram @ayamjerit

Bersama dengan sahabat artisnya, Handika Pratama, ia  juga membuka restoran yang menyediakan masakan khas Indonesia, Warung Tekko.

Sementara dengan suaminya, Titi membuka restoran yang menyajikan makanan khas Sunda, Restoran Riung Sari. Sampai saat ini restoran tersebut sudah memiliki banyak cabang di beberapa kota besar di Indonesia.

warung tekko

Sumber Instagram @warung_tekko

Artikel terkait: 7 Potret Sudut Rumah Titi Kamal yang Mewah, Hunian Idaman!

3. Penyewaan Villa di Bali

Di dunia properti, bisnis yang dijalani oleh Titi dan Tian adalah penyewaan villa di Bali. Total ada dua villa yang mereka sewakan. Pertama adalah Villa Avana di Kerobokan, Kuta Utara, yang mereka bangun dengan desain cukup megah dan asri. Villa ini yang disewakan dengan harga sekitar Rp2,2 juta per malam.

villa de sugi

Sumber Instagram @villadesugibali

Selain itu, pasangan artis yang sudah dikaruniai dua anak laki-laki ini juga memiliki villa bernama Villa De Sugi yang juga berlokasi di wilayah Nusa Dua. Biaya sewa villa per malamnya antara Rp1,5 juta-Rp2 juta.

4. Sumber Kekayaan Titi Kamal Juga Dari Bisnis Kecantikan

Sebagai perempuan yang peduli dengan kecantikan, mantan model majalah remaja ini juga merambah ke bisnis kecantikan. Titi diketahui membuka Salon Kinclong Hair & Spa di Pondok Gede, Bekasi. Salon ini menyediakan berbagai perawatan, mulai dari perawataan rambut hingga relaksasi tubuh.

Selain itu, pemilik nama asli Kurniati Kamalia ini juga memiliki merek kosmetiknya sendiri bernama Kamalia Beauty. Namun, dilihat dari akun Instagram-nya yang sudah tidak aktif lebih dari lima bulan lalu, tidak diketahui dengan pasti apakah merek ini masih tetap aktif menjual berbagai jenis makeup.

kamalia beauty

Sumber Instagram @kamaliabeauty

Cerita mitra kami
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella

Artikel terkait:Curahan Hati Titi Kamal tentang Masa Terberat dalam Pernikahan, Simak Kisahnya!

5. Endorsement di Media Sosial

Zaman sekarang rasanya tidak ada artis yang tidak menerima bisnis endorsement di media sosial mereka, termasuk Titi Kamal yang bisa dibilang menjadi salah satu sumber kekayaannya.

Bisa Bangun Rumah Mewah, Ini Sumber Kekayaan Titi Kamal Selain Jadi Artis

Sumber Instagram @titi_kamall

Di akun Instagram pribadinya, @titi_kamall, artis yang identik dengan rambut panjangnya ini bahkan secara terbuka menerima bisnis endorsement. ‘Endorsement for olshop: 08111087393 wa only’ tertulis di biodatanya.

6. Bisnis yang Dijalankan oleh Christian Sugiono

Sumber kekayaan yang dimiliki oleh Titi Kamal tentu saja tidak bisa dipisahkan dari bisnis yang dilakukan oleh suaminya. Awalnya dikenal sebagai artis dengan bermain di sejumlah film dan sinetron, Tian sekarang lebih tertarik dengan bisnis digital.

setipe

Sumber Instagram @setipedotcom

Diketahui pada 2003 ia mendirikan startup media massa. Saat ini, salah satu bisnisnya yang cukup dikenal adalah situs biro jodoh online bernama Setipe, yang membantu orang untuk mencari pasangan.

Itulah tadi sumber kekayaan Titi Kamal. Tidak heran ia dan suaminya bisa membangun rumah mewah hingga puluhan miliar, ya.

Baca juga:

Dikenal Tajir, Ternyata Ini 9 Sumber Kekayaan Nikita Mirzani

6 Sumber Kekayaan Artis Rina Nose di Dunia Hiburan

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

elgawindasari

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • Bisa Bangun Rumah Mewah, Ini Sumber Kekayaan Titi Kamal Selain Jadi Artis
Bagikan:
  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti