Manjakan diri di 7 tempat spa terjangkau di Jakarta yuk, Bun!

Ada banyak cara yang bisa Bunda lakukan untuk me time sejenak dari urusan rumah tangga, spa misalnya. Berikut rekomendasi spa terjangkau spesial untuk Anda.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Studi menunjukkan sebanyak 78% ibu rumah tangga berperan melakukan pekerjaan rumah dan tidak memiliki waktu untuk melakukan hobi di waktu luang. Padahal, penting untuk Bunda melakukan me time agar tetap waras berjibaku dengan urusan domestik yang tiada habisnya. Salah satunya memanjakan diri dengan pergi ke salon atau spa. Terlebih, sudah banyak layanan spa di Jakarta dengan fasilitas lengkap dan harga terjangkau.

Melansir laman New York Metro Parents; Elizabeth Lombardo, Ph.D., pengarang buku Better Than Perfect: 7 Strategies to Crush Your Inner Critic and Create a Life You Love memaparkan manfaat ibu rumah tangga jika memiliki me time untuk dirinya.

  • Meningkatkan imunitas tubuh
  • Mencegah dan mengurangi penyakit kronis
  • Melindungi tubuh dari penyakit
  • Menjaga pikiran tetap positif
  • Mendongkrak emosi positif dan mencegah pola hidup tidak sehat
  • Membuat Bunda tidur nyenyak

7 Rekomendasi Tempat Spa di Jakarta dengan Fasilitas Lengkap

Kebanyakan dari Bunda mungkin berpikir ulang jika ingin mengisi waktu luang dengan spa, salah satunya harga yang mahal. Padahal, sudah banyak tempat spa di Jakarta yang menawarkan harga terjangkau tanpa mengesampingkan kenyamanan. Berikut ini theAsianparent pilihkan untuk Anda!

  1. Martha Tilaar Salon & Day Spa

Siapa yang nggak kenal dengan nama besar Martha Tilaar? Cabang salon ini sudah tersebar di kota besar di Indonesia. Di Jakarta sendiri cabangnya ada di Jalan Cikini, Gandaria, Puri Kembangan, Pluit, dan lainnya.

Mengusung konsep warisan nusantara, Martha Tilaar Salon & Day Spa menggunakan produk yang menggunakan bahan dasar tradisional. Jangan khawatir karena di sini terapisnya profesional sehingga mampu melayani Anda dengan ramah dan hangat.

Bagi yang berminat; Anda bisa mencoba Silky Radiant Ritual (2 jam), Javanese Golden Lulur (1,25 jam), atau Spice Island Ritual (1,5 jam). Range harga perawatan di sini mulai dari Rp 300-500 ribu. Cukup terjangkau bukan?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Alamat: Jl. Wahid Hasyim No 19-21 Jakarta Pusat

Telepon: 021-319 25921

2. Taman Sari Royal Heritage Spa

Merupakan bagian dari brand kecantikan ternama Mustika Ratu, Taman Sari Royal Heritage Spa menjadi spa di Jakarta yang sudah pasti terpercaya. Nuansa tradisional khas Jawa akan menyambut Anda yang baru datang dan ingin memanjakan diri di sini. Aneka ragam perawatan bisa dicoba sesuai kebutuhan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Contoh, Phyto-Whitening Therapy yang menggunakan bahan alami dari tumbuhan yang efektif untuk membersihkan dan mencerahkan kulit. Ada juga Stress Reduction Treatment (Swarga Raras) bagi Anda yang ingin perawatan sekaligus mengurangi ketegangan otot dan syaraf; serta Detoxifying Program untuk mengangkat sel kulit mati, mengeluarkan racun, dan mengurangi ketegangan otot.

Alamat: Jl. K.H. Wahid Hasyim, Kota Jakarta Pusat

Telepon : (021) 3143585

3. Narwastu Family Spa

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mengangkat motto “Beauty, Refresh, Restore”, Narwastu Family Spa cocok bagi Anda yang ingin mengembalikan kesegaran tubuh dan pikiran. Berlokasi di bilangan Jakarta Barat, tempat ini memberikan pelayanan terbaik dan harga yang ramah di kantong.

Di sini, Anda bisa mencoba Organic Body Scrub, yakni scrubbing dengan bahan organik yang dibuat spesial jika ada permintaan dari pelanggan sehingga sudah pasti terjamin kesegarannya.

Cobalah Balinese Massage; bagi Anda yang ingin merasakan full body massage dengan menggunakan kultur dari India dan Tiongkok. Jika Anda ingin mencerahkan kulit, bisa mencoba Whitening Intensive Body Spa yang kaya akan kandungan susu dan beras sebagai komposisi juara membuat kulit lebih putih.

Alamat: Jalan Duri Selatan 1 No. 39D, Jembatan 5, Jakarta Barat

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Life Tree Spa di Jakarta

Ingin merasakan layanan spa ditemani nuansa pedesaan di Ubud, Bali? Nggak perlu jauh-jauh, yuk ke Life Tree Spa yang ada di Jakarta!

Suasana yang hijau, tenang, dan damai akan membuat Anda rileks dan sejenak melupakan penat setelah bebenah rumah. Poin plusnya, Life Tree Spa mengedepankan konsep ramah lingkungan dengan materialnya berbasis pohon kelapa.

Jangan khawatir, Anda akan dilayani terapis profesional sehingga pijat pasti terasa nyaman. Bahan alami aman untuk kulit akan menemani ritual Anda memanjakan diri; sepertti Green Tea Rejuvenating Body Scrub yang berfungsi untuk anti-oksidan sekaligus mengangkat sel kulit mati atau Coffee Anti Cellulite Scrub untuk mengatasi selulit yang mengganggu di tubuh. Tertarik mencoba?

Alamat: RS. Fatmawati 39, IEC, Jakarta Selatan

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Spa & Beyond

Lelah dengan segala tetek bengek rumah tangga yang tak ada ujungnya, tak ada salahnya menjadi putri raja seharian penuh di Spa & Beyond. Dengan tema spa ala Maroko, terdapat tiga perawatan yang direkomendasikan untuk dicoba.

Pertama ada Ayurvedic Stomp Ball yaitu perawatan pijat dengan minyak Ayurveda yang aromanya akan membuat Anda tenang dan nyaman. Setelah dipijat, stomp ball berisikan rempah-rempah akan memanjakan tubuh Anda dengan sensasinya yang menenangkan dan efeknya positif untuk kulit.

Lalu ada juga Moroccan Bath, yaitu mandi ala orang Maroko. Tubuh akan di-steam untuk membuka pori-pori, lalu tubuh akan dibilas hingga bersih dengan sabun asal Maroko bernama Black Soap. Jangan kaget jika kotoran dan sel kulit mati akan terangkat.

Usai dibersihkan, tubuh akan dibalur dengan minyak argan agar lembut dan tidak kering. Dilanjutkan dengan mengaplikasikan masker dan mandi susu, tubuh akan terasa segar dan berenergi. Hot Oil Treatment Ayurvedic Hair Spa juga bisa menjadi pilihan bagi Anda yang bermasalah dengan rambut kering.

Alamat: Jalan Joko Sutono No. 7, Jakarta Selatan

6. Jamu Traditional Spa di Jakarta

Pertama kali beroperasi di Bali sejak tahun 1989, Jamu Traditional Spa kini telah hadir di tengah hiruk pikuk ibukota. Sang pemilik, Jeannine Marie Carroll memang sudah lama tertarik dengan dunia kesehatan Indonesia dan pengobatan herbal yang didapat pada flora dan faunan khas Indonesia.

Berlokasi di bilangan Jakarta Selatan, ada beragam perawatan yang bisa Anda coba. Antara lain Massage, Face Treatments, Leg and Arm Treatment, Traditional Body Treatment, Spa Packages, dan lainnya sesuai kebutuhan.

Perawatan di sini menggunakan berbagai macam bahan tradisional yang baik untuk kesehatan dan kecantikan tubuh misalnya mangir, cokelat, kemiri, dan aneka bunga segar.

Alamat: Jalan Cipete VIII/94B Cipete, Jakarta Selatan

7. Zen Family Spa and Reflexolgy

Nuansa khas bebatuan ala Pulau Dewata akan menyambut Anda saat bertandang ke Zen Family Spa. Tak heran, Zen Family Spa mengembangkan metode kesehatan ala kebudayaan Bali. Balinese Massage menjadi perawatan yang populer dengan minyak aromatik dan teknik relaxing water flow massage yang efektif mengurangi stres.

Ritual menyegarkan tubuh lain yang ditawarkan Zen Family Spa yaitu Boreh Bali. Boreh Bali merupakan ritual pijat yang dikombinasikan dengan tumbuhan tradisional untuk melancarkan sirkulasi darah dan aliran getah bening.

Anda menginginkan layanan pijat bertaraf internasional? Zensation Thai Massage tersedia untuk mengurangi ketegangan, meningkatkan fleksibilitas tubuh, dan memastikan sistem energi dalam tubuh tetap seimbang.

Alamat: Jalan Gunawarman 43, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

***

Itulah rekomendasi tempat spa di Jakarta yang bisa jadi tujuan me time Bunda, semoga bermanfaat!

Baca juga : 

5 Tabungan Pendidikan Anak Terpercaya di 2024, Rencanakan Sejak Dini