Kandungan SLS dalam produk kecantikan, berbahayakah bagi kulit?

Yuk, kenali apa itu kandungan SLS atau sodium lauryl sulfate!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mungkin Anda pernah membaca komposisi bahan kimia bernama sodium lauryl sulfate atau yang biasa dikenal dengan SLS. SLS adalah kandungan kimia yang kerap ditemukan pada label sampo atau pasta gigi yang Anda gunakan. Yuk, kenali apa itu sodium lauryl sulfate dan adakah bahayanya bagi kesehatan!

Apa itu sodium lauryl sulfate?

Sodium lauryl sulfate atau biasa disingkat SLS adalah bahan kimia yang ditemukan di dalam kandungan beberapa produk pembersih dan kecantikan.

Beberapa anggapan mengaitkan kandungan ini dengan risiko kanker, iritasi kulit, dan banyak lagi.

SLS adalah “surfaktan”, yang dapat meurunkan tegangan permukaan, itulah sebabnya ia digunakan sebagai bahan pembersih dan bahan penghasil busa.

SLS adalah bahan yang banyak ditemukan di rumah Anda

Jika Anda mengecek label berbagai produk yang ada di rumah, mungkin Anda akan menemukan istilah kandungan kimia ini.

Beberapa produk yang umumnya mengandung SLS adalah:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • Produk perawatan, seperti krim cukur, lip balm, cairan pembersih, produk perawatan kuku, penghapus riasan, alas bedak, pembersih wajah, pengelupas kulit, dan cairan sabun pencuci tangan.
  • SLS juga ditemukan pada produk rambut, seperti pewarnaan rambut, perawatan ketombe, dan penataan gel.
  • Pasta gigi dan obat kumur.
  • Produk mandi, seperti sampo, kondisioner, dan sabun mandi.
  • Krim lotion, tabir surya, dan lainnya.

Hampir semua produk yang mungkin Anda gunakan, mengandung bahan ini.  

SLS dalam bahan makanan

Namun, Anda juga dapat menemukan kandungan SLS dalam bahan makanan. Apa itu sodium lauryl sulfate yang ada dalam makanan?

Zat ini merupakan aditif makanan yang biasanya digunakan sebagai pengental. Kandungannya dapat ditemukan dalam produk telur kering, beberapa produk marshmallow, dan bahan dasar produk minuman tertentu.

Apakah kandungan SLS adalah zat yang aman atau justru berbahaya?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Lembaga administrasi makanan dan obat-obatan Amerika Serikat, Food and Drug Administration (FDA) menganggap kandungan SLS adalah aman.

Sebuah studi yang menilai keamanan kandungan sodium lauryl sulfate menemukan bahwa bahan ini tidak berbahaya jika digunakan secara singkat dan segara dibilas dari kulit, seperti pada sampo dan sabun. Namun, penggunaan kandungan SLS dalam produk yang bertahan lama di kulit, konsentrasinya tidak boleh melebihi 1%.

Namun dalam penelitian yang sama, risiko penggunaan SLS bagi manusia memang menunjukkan beberapa kemungkinan, meskipun minimal.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Contohnya, sebuah studi yang mereka ulas menemukan bahwa paparan kandungan SLS pada kulit yang berkelanjutan dapat menyebabkan iritasi ringan hingga sedang. Diulas dari website Mama's ChoiceSLS juga memiliki efek yang sama jika digunakan pada ibu hamil. Apakah ada pengaruhnya ke janin? Bisa terjadi jika ibu hamil terpapar SLS dalam jumlah yang berlebihan.

Namun demikian, penilaian tersebut menyimpulkan bahwa kandungan SLS tetap aman dalam jumlah seperti yang digunakan pada kosmetik dan produk perawatan pribadi. Karena banyak dari produk ini dirancang untuk dibilas setelah aplikasi singkat, jadi risikonya lebih minimal. 

Artikel terkait: Hati-hati! Produk kecantikan dan pembersih rumah bisa jadi penyebab tidak subur

Bagaimana dengan risiko kanker?

Menurut sebagian besar penelitian sementara, kandungan SLS adalah iritan, bukan karsinogen. Penelitian telah menunjukkan tidak ada hubungan antara penggunaan SLS dan peningkatan risiko kanker.

Jumlah kandungan SLS yang ditemukan dalam produk perawatan pribadi Anda umumnya sangat terbatas konsentrasinya. Namun jika masih ragu, Anda bisa mencoba memilih produk bebas kandungan SLS yang beredar di pasaran. Salah satu contoh produk perawatan dan rumah tangga yang hadir tanpa SLS dalam setiap produknya adalah Mama's Choice.

Salah satu produk yang kini ramai di pasaran, adalah pasta gigi tanpa SLS dan tanpa fluoride dari Mama's Choice. Produk ini merupakan produk pasta gigi pertama di Indonesia khusus ibu hamil dan menyusui, lho.

Mama’s Choice Toothpaste (100gr)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Rp. 39,000,- | Diskon 20% dari harga normal Rp. 49,000,-

Dengan mengusung konsep aman, natural dan halal, produk Mama's Choice diciptakan untuk memenuhi kebutuhan perawatan sehari-hari mulai dari kesehatan mulut, gigi, hingga wajah dan tubuh. Selain diperkaya dengan bahan-bahan natural, Mama's Choice juga sama sekali tidak menggunakan bahan-bahan kimia yang sifatnya keras dan berpotensi mengganggu kesehatan tubuh seperti SLS, fluoride, triclosan, phthalates, dan juga pewangi sintetis.

Tentu, dengan keamanan kandungan yang terjamin, produk Mama's Choice aman digunakan untuk ibu hamil dan menyusui. Saat ini, Mama's Choice telah tersedia di Lazada, Tokopedia, dan Shopee.

Referensi: Healthline
Baca juga:

https://id.theasianparent.com/produk-berbahaya-bagi-bayi

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Aulia Trisna