Kehebohan Citayam Fashion Week tentunya menarik perhatian seluruh warga terkait fashion yang dikenakan oleh muda-mudi dari Citayam hingga Bojonggede. Salah satu style fashion yang sedang trendi adalah baju crop top yang ternyata memiliki sejarah menarik, lo!
Sejarah Baju Crop Top Untuk Pria Hadir Memenuhi Kebutuhan Gym
Sumber: Unsplash
Menyaksikan berbagai tampilan mode pemuda Citayam Fashion Week, tidak jarang beberapa remaja pria tampil dengan pakaian crop top.
Rupanya, pakaian crop top memang tidak terbatas pada wanita, melainkan pria juga.
Sejarah baju crop top untuk pria bermula pada tahun 1970 ketika pria diwajibkan berolahraga dengan atasan atau kaos.
Untuk kemudahan bergerak tetapi tidak mau telanjang dada, maka pria memutuskan mengenakan crop top sebagai kaos pengganti yang nyaman.
Tren ini juga akhirnya diterima oleh kalangan rapper dan atlit olahraga di Amerika Serikat, lo. Jadi tidak heran bila sebenarnya pria pun juga sah mengenakan baju crop top.
Artikel Terkait: Citayam Fashion Week Jadi Viral di Sosmed, Banyak Remaja dengan outfit Unik
Sejarah Baju Crop Top Wanita Lebih Panjang
Sejarah crop top pada kaum hawa rupanya memiliki linimasa yang lebih panjang, lo! Crop top sendiri awalnya lebih populer di negara Timur karena iklim yang lebih hangat sehingga tidak perlu menutupi semua bagian tubuh.
Justru crop top membutuhkan waktu lama untuk bisa hadir di negara Barat, lo!
Sejarah Panjang Sejak Tahun 1800-an
Sumber: Unsplash
Percaya tidak bila crop top justru hadir dari negara Arab dan India?
Ya, pakaian yang kita kenal dengan gaya Barat ini justru berakar dari pakaian para belly dancer di jazirah Arab dan India.
Pakaian ini awalnya disebut dengan bedlah, yakni two pieces yang bisa mengikuti bentuk tubuh saat menari.
Populer Sejak Tahun 1940-1960
Perubahan terjadi ketika Perang Dunia II menyebabkan kekurangan bahan pakaian. Hal ini mendorong para masyarakat negara Barat untuk kreatif dalam menjahit potongan kain. Crop top menjadi sebuah jawaban meskipun dianggap kurang praktis karena iklim berbeda.
Pada tahun 1940 hingga 1960-an, baju crop top hadir dengan kerah tinggi, lengan pendek, dan rok midi high waist.
Adapun bila dianggap terlalu terbuka, maka wanita bisa melapisinya dengan halter.
Pada tahun 1960, ada tren tersendiri yakni crop top dengan aksen fringe atau rumbai-rumbai layaknya jaket hippie Eropa!
Artikel Terkait: 13 Foto Artis Pakai Crop Top dalam Berbagai Gaya dan Aktivitas
Kembali Tren Pada 1970
Sumber: Unsplash
Rupanya masyarakat Barat sudah bisa menerima pergerakan baru dalam dunia fashion ini, sehingga crop top kembali tren saat 1970-an.
Menariknya, potongan crop top semakin tinggi dan celana semakin rendah sehingga menampilkan perut yang semakin luas.
Pada saat ini pula crop top identik dengan simbol seksualitas karena banyaknya tokoh-tokoh pop culture yang mempopulerkan jenis pakaian ini!
Menjadi Gaya Sporty Pada 1980
Entah apa yang melandasi tren baru ini, namun tahun 1980 menjadi tahun berlomba mengenakan pakaian atletik yang modis!
Crop top dianggap sebagai simbol dari gaya sporty dipadukan dengan celana bermotif macan tutul. Mungkin beberapa dari Parents masih ada yang mengingat gaya khas sang diva Madonna dengan looks ini!
Paduan dengan Low Rise Jeans Menjadi Gaya Tahun 1990
Sejarah baju crop top pada tahun 1990 menjadi salah satu tonggak puncak gaya baju ini. Para penyanyi dan artis kerap menampilkan gaya crop top sebagai dailywear bahkan menjadi sebuah ciri khas saat di atas panggung!
Crop top semakin pendek dipadukan dengan low rise jeans yang sempat tren hingga awal tahun 2000-an. Remaja tahun 90-an pasti bisa relate!
Artikel Terkait: Modis dengan Baju Olahraga, Penampilan Raisa dan Anya Geraldine Jadi Sorotan Warganet
Tahun 2000 hingga Kini Kembali Mengambil Gaya 1940-an
Sumber: Unsplash
Bagaimana dengan crop top di masa kini? Rupanya, gaya crop top kini seolah kembali ke tahun 1940 dan 1950.
Crop top tidak lagi harus begitu terbuka, namun banyak yang memadukannya dengan celana higj waist sehingga tidak menampilkan pusar. Ada pula yang melapisinya dengan inner shirt sehingga menjadi kombinasi pakaian yang lebih tertutup namun tetap modis!
***
Baca Juga:
5 Fakta dan Sejarah Baju Cheongsam, Warisan Budaya China yang Mendunia
Fakta dan Sejarah Menarik tentang Suntiang Minang, Cek Yuk!
Hidup Miskin Jiwa Sosialita, Begini Gaya Fashionable Komunitas La Sape
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.