8 Resep sahur yang enak dan praktis dari komunitas Bunda TAP
Memasak menu sahur harus yang bergizi tinggi dan mudah untuk dimasak. Berikut adalah 8 resep sahur pilihan dari komunitas aplikasi theAsianparent!
Untuk memasak menu sahur, kita cuma punya waktu sebentar untuk mempersiapkannya. Supaya tidak terburu-buru, Bunda bisa mempersiapkan bahan dan alat untuk memasak dari malam hari sehingga bisa langsung memasak saja di waktu sahur. Apakah Bunda sudah punya kumpulan resep sahur?
Bila sudah mengetahui resepnya, Bunda dapat mengulek bumbu terlebih dahulu kemudian disimpan di kulkas untuk dimasak dini hari nanti. Selain itu bahan-bahan seperti sayur, ayam, atau daging bisa dipotong-potong terlebih dahulu jadi sudah siap masak.
Artikel terkait: Telat bangun sahur? Ini 10 kreasi menu praktis, mudah, cepat dibuat dan enak
8 Resep sahur pilihan Komunitas Aplikasi theAsianParent Indonesia
Bingung menentukan menu sahur? Ingin masak yang enak tapi juga bergizi tinggi?
Berikut adalah beberapa pilihan resep untuk menu sahur pilihan bunda-bunda dari Komunitas Aplikasi theAsianparent. Menu-menu berikut mudah untuk disiapkan saat sahur nanti dan dijamin lezat. Puasa suami dan anak-anak juga bakal lebih semangat lagi, deh!
Resep Semur Betawi Daging Sapi, pilihan Bunda Reysta Silat
Bahan A:
- 1kg daging sapi dengan sedikit lemak atau daging sanding lamur, potong-potong
- 1 buah tomat merah ukuran besar (potong terlebih dahulu)
- Bawang goreng secukupnya untuk taburan
Bahan B:
- 15 sendok makan kecap manis
- 2 sendok makan gula aren, sisir
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 liter air
- 2 sendok makan bawang goreng untuk bumbu
- Gula pasir, garam, kaldu bubuk secukupnya
Bahan C:
- 3 lembar daun salam
- 7 lembar daun jeruk
Bahan Bumbu halus:
- 20 siung bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 9 butir kemiri
- 1 sendok teh lada bubuk
- ¼ sendok teh kayu manis bubuk
- ¼ sendok teh pala bubuk
- ½ sendok teh jintan
- 1 sendok teh ketumbar
- 10cm laos
- 10cm jahe
Cara membuat:
- Buat bumbu halus dengan bahan-bahan bumbu halus. Tumis bersama bahan C yaitu daun salam dan daun jeruk sampai matang, harum, dan tidak langu.
- Masukkan daging, aduk hingga daging berubah warna.
- Masukkan tomat dan seluruh bahan B, aduk rata.
- Masak hingga daging empuk. Jika daging masih belum empuk dan air sudah mau habis, tambahkan air lagi sampai empuk.
- Bila daging sudah cukup empuk, masak hingga air surut. Koreksi rasa, kemudian sajikan bersama bawang goreng sebagai taburannya.
Resep sahur Brokoli Saus Tiram, pilihan Bunda Jeansawitry
Bahan yang diperlukan:
- Brokoli, cuci bersih kemudian rendam di air garam selama ½ jam dan dicuci kembali
- Jamur shitake
- 3 siung bawang putih
- 2 sendok teh saus tiram
- 1 sendok teh kecap
- ½ sendok teh kecap asin
- Garam, gula, penyedap rasa secukupnya
- Larutan tepung maizena
Langkah membuat Brokoli Saus Tiram:
- Panaskan minyak, masukkan bawang putih yang sudah digeprek sebelumnya dan jamur.
- Masukkan brokoli, tumis hingga harum.
- Masukkan kecap, saus tiram, kecap asin, dan sedikit air. Aduk sebentar
- Beri bumbu garam, gula, dan penyedap rasa sesuai selera.
- Tes rasa, kemudian masak hingga mendidih.
- Masukkan larutan maizena.
- Angkat dan sajikan.
Resep Sop Iga Daging Sapi khas Minang, pilihan Bunda Rina Olivia
Bahan-bahan:
- 750gr iga sapi, pilih yang banyak daging dan lemaknya
- Seruas jahe, iris atau geprek
- 2 lembar daun salam
- 1/4kg kentang, potong dadu ukuran sedang
- 1/4kg wortel, iris serong
- 2 batang daun bawang, iris
- 2 batang seledri, iris
- Garam, kaldu sapi secukupnya
- Bawang goreng
- Kerupuk emping
- Sambalado merah/sambal lainnya
- Jeruk limau secukupnya
Bumbu rempah:
- 20 butir cengkeh
- 5 butir kapulaga
- 4 keping bunga lawing
- 1 atau 2 sendok teh pala bubuk
- 10cm kayu manis, belah dua
- 1 sendok teh lada bubuk
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
Cara membuat:
- Cuci iga sapi sampai bersih. Rebus bersama jahe dan daun salam. Buang buih dan kotoran yang terapung, aduk sesekali.
- Setelah iga agak empuk, masukkan bumbu rempah.
- Tumis bumbu halus di wajah dengan sedikit minyak goreng hingga agak matang.
- Masukkan tumisan bumbu halus ke dalam rebusan iga, aduk.
- Siap disajikan dengan taburan bawang goreng. Beri pelengkap seperti emping, sambal, dan jeruk limau.
Resep Udang Saus Asam Manis untuk menu sahur, pilihan Bunda Melya Susanti
Bahan:
- 500gr udang
- 1 sendok makan cabe merah keriting, giling kasar
- 5 buah cabe rawit
- ½ sendok teh gula
- 1 sendok teh garam
- 2 sendok makan minyak sayur
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 batang daun seledri, iris
- ½ buah bawang bombay, iris
- ¼ gelas air putih matang
- Saus tomat secukupnya
- Penyedap rasa, merica bubuk
Cara memasak:
- Giling kasar bawang putih dan bawang merah. Tumis dengan minyak sayur.
- Masukkan irisan bawang bombay, cabe merah giling, dan cabe rawit. Tumis hingga harum.
- Masukkan udang ke dalam bumbu, masak sampai berwarna kemerahan
- Tambahkan air putih, gula, garam, saus sambal, dan saus tomat.
- Beri daun bawang dan seledri. Masak hingga mengental, matikan kompor dan sajikan.
Artikel terkait: 5 Resep sahur ini bisa jaga daya tahan tubuh dan praktis, dicoba, yuk!
Resep Sayur Kacang Merah, pilihan Bunda Risny
Bahan yang diperlukan:
- 3 genggam kacang merah
- 1 bungkus asem jawa
- 2 siung bawang merah
- ½ siung bawang putih
- ½ sendok teh kaldu jamur / kaldu bubuk
- 2 lembar daun salam
- 1 ½ buah gula merah ukuran kecil
- ½ sendok makan gula pasir
- Garam, penyedap rasa secukupnya
Cara membuat Sayur Kacang Merah:
- Cuci kacang merah terlebih dahulu. Rebus kacang merah dan daun salam sampai empuk.
- Setelah empuk, bila perlu tambahkan air lagi untuk kuahnya. Biarkan hingga mendidih.
- Iris bawang merah dan bawang putih. Masukkan ke dalam rebusan kacang merah.
- Bumbui dengan garam, penyedap rasa, asem, gula merah, gula pasir, dan kaldu bubuk. Siap disajikan.
Menu sahur resep Daging Teriyaki Lada Hitam, pilihan Bunda Isha Wibowo
Bahan:
- 250gr daging sapi
- 22ml saos teriyaki/1 bungkus saos teriyaki sachet
- 5 sendok makan kecap manis
- 1 sendok teh kecap asin
- 1 sendok makan lada hitam
- 8 siung bawang putih, cincang halus
- 1 batang daun bawang, ambil bagian putihnya, cincang halus
- 1 buah bawang bombay ukuran besar
- Garam secukupnya
Langkah memasak Daging Teriyaki Lada Hitam:
- Cuci bersih daging sapi, iris tipis.
- Rendam daging dengan saos teriyaki, kecap manis, kecap asin, dan lada hitam. Biarkan hingga meresap kurang lebih selama 2 jam di dalam kulkas.
- Tumis bawang putih dan daun bawang hingga harum. Masukkan rendaman daging beserta sausnya, tambahkan air dan garam secukupnya.
- Setelah daging empuk, masukkan irisan bawang bombay dan tunggu hingga layu. Angkat dan sajikan.
Resep Ikan Nila Sambal Dabu-Dabu, pilihan Bunda Zahra
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 2 ekor ikan nila ukuran besar
- 15 cabe rawit merah
- 15 cabe rawit hijau
- 1 buah tomat
- 5 bawang merah
- Gula dan garam secukupnya
- Minyak untuk menumis
Cara memasak:
- Lumuri ikan dengan garam dan jeruk nipis. Goreng dalam minyak panas, tiriskan.
- Iris semua bumbu. Tumis bawang merah, cabe merah, cabe hijau, dan tomat sebentar.
- Beri gula dan garam. Tuang bumbu diatas ikan. Siap disajikan bersama nasi hangat.
Resep untuk sahur Tumis Cumi Cabe Hijau, pilihan Bunda Annisa Nurjanah
Bahan-bahan:
- ¼ kg cumi asin
- 4 buah cabe hijau, iris serong
- 2 buah tomat hijau
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 sendok makan saus tiram
- Garam, gula, merica secukupnya
Langkah memasak:
- Rebus cumi asin selama kurang lebih 10 menit, tiriskan.
- Tumis bawang merah, bawang putih, cabai hijau, dan tomat hijau.
- Masukkan saus tiram dan air, tambahkan cumi.
- Tambahkan garam, gula, dan merica.
- Tumis hingga air menyusut, matikan kompor, angkat, dan sajikan.
***
Sumber: Komunitas Aplikasi theAsianparent
Baca juga:
Makanan Wajib Saat Sahur Agar si Kecil Kuat dan Semangat Berpuasa