Putri Kusuma Wardani sosok atlet badminton berbakat tengah menjadi pembicaraan khalayak. Bukan tanpa alasan, sebab atlet muda yang masih berusia belasan ini dipercaya menjadi perwakilan Indonesia dalam turnamen Sudirman Cup 2021 yang hingga saat ini tengah berlangsung.
Nah, kali ini theAsianparent akan mengulas lebih jauh tentang profil dan prestasi Putri Kusuma Wardani. Seperti apa sosoknya? Yuk, baca sampai tuntas!
7 Fakta Putri Kusuma Wardani Atlet Badminton Tunggal Putri Indonesia
1. Debut Pertama di Sudirman Cup 2021
Putri Kusuma Wardani atau yang akrab dengan nama Putri KW adalah salah satu atlet tunggal putri kebanggaan Tanah Air. Di usianya yang masih terbilang belia, ia dipercaya menjadi perwakilan Indonesia dalam turnamen Sudirman Cup 2021.
Turnamen tersebut boleh dibilang menjadi debut pertama Putri KW. Oleh karenanya, Putri pun mengaku sempat merasa tegang dan gugup.
Artikel terkait: Kisah Greysia Polii, Yatim sejak Usia 2 Tahun hingga Jadi Atlet Berprestasi
2. Mendapatkan Dukungan dari Senior
Pada laga penentuan juara grup C di Sudirman Cup 2021 yang berlangsung Rabu (29/9/2021), Putri harus mengakui keunggulan wakil Denmark, Mia Blichfeldt. Ia gagal menyumbang poin setelah kalah dalam permainan rubber game, dengan skor 11-21, 21-16, 14-21.
Putri mengaku fokusnya sempat goyah karena terkena service fault. Sementara di awal ia mengaku agak tegang karena pertama kali turun di ajang besar seperti Piala Sudirman. Dukungan dan semangat dari para senior menjadi bahan bakar semangat baginya.
“Saya pun agak tegang juga saat di awal. Namun, dukungan dari para senior yang menyemangati saya dari pinggir lapangan membuat saya lebih tenang dan bisa bermain lebih yakin,” ujar Putri setelah pertandingan.
3. Laman Instagram Pribadi Putri KW Dibanjiri Komentar Netizen
Tak cuma rekannya sesama atlet bulu tangkis, Putri KW juga mendapat dukungan dan semangat dari warganet. Hal ini terlihat dari salah satu unggahannya di akun Instagram @putri.k.w20 yang dibanjiri komentar.
Meski saat melawan perwakilan Denmark, Putri KW tak berhasil menyumbang poin, usahanya menunjukkan permainan terbaik tetap mendapat apresiasi.
4. Putri Kusuma Wardani Mulai Masuk Pelatnas Tahun 2018
Putri KW merupakan pemain bulu tangkis Indonesia yang dibina oleh klub Exist Jakarta. Ia kemudian tergabung ke Pusat Pelatihan Nasional Indonesia atau Pelatnas sejak tahun 2018.
Meski usianya terbilang masih belia, yakni 19 tahun, tetapi prestasi seorang Putri KW tak bisa dipandang sebelah mata. Belum lama ini, Putri KW berhasil menyabet gelar juara dalam turnamen Spain Masters 2021.
5. Digadang-gadang Bisa Menyamai Prestasi Susi Susanti dan Mia Audina
Berkat kepiawaiannya memainkan shuttlecock, Putri KW disebut bisa menyamai prestasi Susi Susanti dan Mia Audina yang mendunia. Tak heran jika kemudian para pencinta bulu tangkis Tanah Air menaruh harapan kepadanya.
Putri KW memiliki ciri khas unik saat berlaga di lapangan. Yaitu teriakan saat mendapatkan poin.
Artikel terkait: Selain Greysia/Apriyani, Ini Atlet Bulutangkis Indonesia Peraih Medali Emas Olimpiade
6. Deretan Prestasi Bergengsi Putri Kusuma Wardani
Dari sekian laga yang pernah ia mainkan, berikut ini sederet prestasi membanggakan dari seorang Putri Kusuma Wardani.
- Runner Up Bangladesh International 2018
- Juara Jakarta Junior International 2019
- Runner Up Jaya Raya Junior International 2019
- Juara Spain Masters 2021 Super 300
Artikel terkait: Bangga! Atlet Cilik Indonesia Juarai Panahan Berkuda Internasional di Usia 13 Tahun
7. Biodata Singkat Putri Kusuma Wardani
Melansir laman Portal Purwokerto, berikut ini biodata singkat Putri KW.
Nama lengkap: Putri Kusuma Wardani
Nama populer: Putri KW
Tempat Lahir: Tangerang
Tanggal Lahir: 20 Juli 2002
Umur: 19 Tahun
Tinggi badan: 172 cm
Peringkat dunia: 130 dunia
Itulah profil Putri Kusuma Wardani atlet badminton. Semoga ke depannya Putri bisa menorehkan banyak prestasi yang mengharumkan nama Indonesia.
Baca juga:
10 Artis yang Pernah Jadi Atlet, Donny Kesuma hingga Joe Taslim
Keunikan Pakaian Atlet Olimpiade Tokyo 2020, Bertabur Bintang dan Swarovski