TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

Hamil setelah tubektomi, ibu ini akan punya 8 anak di usia 27 tahun!

Bacaan 4 menit
Hamil setelah tubektomi, ibu ini akan punya 8 anak di usia 27 tahun!

Chloe Dunstan memiliki 6 anak sebelumnya, tiga di antaranya kembar. Setelah melakukan tubektomi, ia ingin punya anak lagi. Kini, ia mengandung anak ke-7 dan ke-8.

Memiliki keluarga besar dengan banyak anak menjadi keinginan bagi sebagian orang. Termasuk, Chloe Dunstan, seorang influencer asal Australia yang kini tengah menanti kelahiran anak ketujuh dan kedelapan setelah sebelumnya memiliki enam orang anak. Ia ingin punya anak lagi setelah tubektomi yang dilakukannya.

Chloe terkenal di dunia maya setelah sebelumnya merekam perjalanannya saat hamil bayi kembar tiga di Youtube pada tahun 2015 lalu.

Ia rutin berbagi foto-foto dan video tentang keluarganya menghabiskan waktu bersama-sama.

Artikel terkait: Apakah anda mengandung bayi kembar? Kenali 11 tandanya berikut ini

Masalah pada kehamilan kembar tiga

Hamil setelah tubektomi, ibu ini akan punya 8 anak di usia 27 tahun!

Sebelumnya, Chloe dan suaminya Rohan sudah memiliki tiga orang anak laki-laki yang masing-masing terpaut umur hanya satu tahun saja, yaitu Evan, Otto, dan Felix. Keduanya memutuskan untuk mempunyai satu anak lagi dan berharap dikaruniai anak perempuan.

Betapa terkejutnya mereka ketika Chloe hamil dan ternyata janin yang dikandungnya adalah kembar tiga. Dua dari janin tersebut berjenis kelamin laki-laki, sedangkan satu lagi berjenis kelamin perempuan.

Meskipun kehamilan kembar tiga ini diluar ekspektasi mereka, Chloe dan Rohan sangat senang dan tidak sabar untuk menyambut kelahiran bayi-bayi tersebut.

Namun sayang, kandungannya bermasalah. Anak perempuan mereka tidak berkembang baik seperti kedua saudaranya. Jika ia ingin melahirkan pada hari perkiraan kelahiran (HPL), ia harus mengorbankan satu anak yang berjenis kelamin perempuan dari tiga bayi kembar yang dikandungnya.

Chloe menolak usulan tersebut dan terpaksa menjalani operasi caesar pada usia kehamilan 28 minggu agar ketiga anaknya bisa dilahirkan dengan selamat.

Ketiga bayi itu dinamai Henry, Rufus, dan Pearl. Henry berbobot sebesar 1370 gram ketika dilahirkan, Rufus 1200 gram, dan Pearl si gadis kecil hanya 690 gram.

Biarpun berat lahirnya sangat rendah dan prematur, tapi Pearl tumbuh dengan sangat baik hingga hari ini.

Setelah perjuangannya dengan si kembar tiga, siapa sangka ia dihadiahi dua orang anak kembar lagi?

Chloe Dunstan akan memiliki 8 orang anak, sebelum usianya 30 tahun

Hamil setelah tubektomi, ibu ini akan punya 8 anak di usia 27 tahun!

Setelah melahirkan si kembar tiga, Chloe memutuskan untuk melakukan tubektomi alias mengikat saluran telurnya. Namun ia berubah pikiran dan melepas ikatan tersebut dengan proses tubal ligation reversal.

“Kami memilih ini (tubal ligation reversal) dibanding program IVF karena saya merasa menyesali keputusan kami untuk mengikat saluran telur saya sebelumnya. Saya ingin subur kembali,” ceritanya, seperti dikutip dari The Sun.

Menurutnya, kebanyakan dokter merekomendasikan program IVF untuk ibu yang sebelumnya sudah pernah mengikat saluran indung telur untuk memperbesar kemungkinan bisa hamil kembali. Tetapi Chloe akhirnya bisa hamil setelah proses tersebut.

Chloe menggunakan Facebook Fanpage milik keluarganya, Chloe and Beans, untuk menyampaikan kabar bahagia tersebut.

“Kami sangat tidak sabar untuk berbagi bersama kalian semua bahwa kami akan menyambut dua orang anggota keluarga baru sebentar lagi. Kami benar-benar senang akan babak baru di kehidupan ini. Hati kami sangat gembira,” tulisnya.

Chloe mengaku dirinya merasa ganjil karena kini dirinya mengandung anak kembar, padahal sebelumnya ia sudah memiliki enam anak dan tiga di antaranya juga kembar.

Kegiatan sehari-hari Chloe dan keluarga besarnya adalah membuat konten, mengedit video untuk Youtube, mengirimkan merchandise dan pesanan, dan bekerja sama dengan brand untuk konten bersponsor. Youtube dan online shop milik keluarga Dunstan adalah sumber mata pencaharian mereka.

Artikel terkait: Sedang menanti kelahiran bayi kembar tiga? Ini 50 inspirasi nama untuk mereka

Ingin punya anak lagi setelah Tubektomi, ‘membuka’ kembali ikatan saluran telur

Hamil setelah tubektomi, ibu ini akan punya 8 anak di usia 27 tahun!

Salah satu bentuk kontrasepsi non hormonal adalah tubektomi. Tubektomi adalah pembuntuan saluran tuba kiri dan kanan antara ovarium dengan rahim. Prosedur ini termasuk salah satu metode permanen untuk mencegah kehamilan.

Biasanya, prosedur Tubektomi hanya direkomendasikan kepada perempuan yang sudah yakin tidak ingin hamil lagi. Selain mencegah kehamilan, Tubektomi juga bisa menurunkan risiko kanker ovarium, terutama untuk perempuan di atas 40 tahun

Seperti kasus Chloe Dunstan, wanita yang sudah melakukan Tubektomi bisa berubah pikiran dan ‘melepas’ ikatan saluran telurnya tersebut. Bagaimana hal ini dilakukan?

“Ikatan masih bisa dibuka, prosedur ini dinamakan operasi tubal anastomosis,” kata dr. Hari Nugroho SpOG dari RSUD Dr Soetomo, dikutip dari Detik Health.

Cerita mitra kami
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025

Dr. Hari menjelaskan bahwa prosesnya adalah membuka ikatan atau klip/karet yang ada di saluran tuba. Pada dasarnya dalam metode sterilisasi tersebut pembuntuan dilakukan dengan cara membuat semacam ikatan. Setelah ikatan tersebut dibuka, dilakukan penyambungan kembali bagian yang sudah terpotong sebelumnya.

Menurut dr. Hari, prosedur ini memang tidak memiliki angka keberhasilan yang tinggi. Faktor lain seperti usia dan berapa lama tubektomi sudah dilakukan sebelumnya juga dapat mempengaruhi keberhasilan untuk punya anak lagi setelah operasi tersebut.

“Untuk pembukaan tubektomi pun tidak ada perbedaan jika sebelumnya si ibu melahirkan melalui operasi Caesar atau bersalin normal,” tambahnya.

Sumber: TheSun, Perth Now, Detik Health, Alodokter

Baca juga:

Mengenal metode tubektomi KB steril pada wanita, apa saja risikonya?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Annisa Pertiwi

  • Halaman Depan
  • /
  • Berita Terkini
  • /
  • Hamil setelah tubektomi, ibu ini akan punya 8 anak di usia 27 tahun!
Bagikan:
  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti